Anda di halaman 1dari 1

Contoh kegiatan yg paling mudah untuk budaya korupsi kecil di lingkungan kampus sebagai

mahasiswa adalah titip absen dan plagiarisme pendidikan.

Teman-teman mahasiswa sampai saat ini banyak yang belum tahu bahwa titip absen dan plagiarisme
pendidikan juga merupakan awal terjadinya tindak pidana korupsi. Walaupun sebenarnya hal ini
telah ditegaskan oleh Pimpinan KPK, Saut Situmorang yang menyatakan bahwa “sebuah tindak
korupsi besar terjadi dimulai dari sesuatu yang sangat kecil. Termasuk kebiasaan titip absen di kala
mahasiswa". Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD pun mengatakan "kampus harus
harus bersikap tegas menindak kasus plagiarisme di perguruaan tinggi. Jika perguruan tinggi
membenarkan plagiarisme, sama saja sudah mencetak bibit koruptor”.

Budaya titip absen, dan plagiarisme akademik adalah pembentuk mental korupsi. Perliaku
mahasiswa saat ini, tidak bisa dipungkiri dan harus diakui memang tidak pernah lepas dengan
kegiatan titip absen dan plagiarisme akademik. Perilaku mahasiswa inilah yang jika diteruskan akan
menjadi sebuah budaya buruk, kebiasaan buruk yang akan merusak mental, integritas, dan nilai
kejujuran. Ketika perilaku tersebut sudah menjadi budaya tentu dampaknya akan seperti bom
waktu, saat mahasiswa yang memiliki budaya tersebut lulus dari perguruan tinggi, maka saat itu juga
kita bisa melihat koruptor muda pun telah lepas dan mulai berkeliaran di negara ini.

Perguruan tinggi harus menjadi tempat menghilangkan budaya korupsi. Perguruan tinggi harus
berani menindaktegas mahasiswa yang melakukan perbuatan titip absen dan plagiarisme. Dosen
sebagai pengajar dilarang acuh terhadap mahasiswanya, dosen seharusnya mengabsen sendiri
mahasiswanya jangan mahasiswa yang absen sendiri. Ketika mahasiswa absen sendiri, disaat itulah
muncul kesempatan untuk titip absen. Selain hal tersebut dosen juga harus benar-benar berani
bertindak tegas terhadap mahasiswa yang melakukan plagiarisme pendidikan.

Jadi untuk menghilangkan koruptor di negara ini, maka langkah yang pertama harus dilakukan
adalah mengahapus budaya korupsi kecil disekitar kita. Hilangkan budaya titip absen dan
menyontek, mari tanamkan slogan dari KPK “Berani Jujur Itu Hebat” di dalam jiwa.

Anda mungkin juga menyukai