Anda di halaman 1dari 3

ANGGARAN DASAR

HIMPUNAN MAHASISWA MALIGI

MUQADDIMAH
 
            Islam sebagai agama dan syariat yang wajib ditaati oleh setiap pemeluknya
memerintahkan umatnya agar bersatu dalam kehidupan berkelompok dan bermasyarakat.
            Organisasi Himpunan Mahasiswa Maligi adalah wadah pemersatu dalam kehidupan
bermasyarakat yang bertujuan untuk menggalang ikatan ukhuwah islamiyah dikalangan
mahasiswa yang berasal dari daerah Maligi.Sekaligus menjadi pusat pengembangan dan
pembinaan dalam membentuk insan akademis,beramal,berkepribadian luhur dan
bertanggungjawab.
            Maka berkat rahmat Allah SWT kami mahasiswa Maligi sepakat membentuk wadah
yang bernama Himpunan Mahasiswa Maligi, disingkat HMM pada tanggal (.........). yang
diatur pelaksanaannya dengan Anggaran Dasar dan Rumah Tangga sebagai berikut:

Pasal 1
Nama dan Identitas
 
1.  Wadah ini bernama Himpunan Mahasiswa Maligi yang disingkat dengan HMM.
2.  Himpunan Mahasiswa Maligi adalah organisasi kekeluargaan sebagai wadah kegiatan
dan silaturahmi mahasiswa yang berasal dari Maligi yang meliputi; pendidikan,
sosial dan dakwah yang berakidah Islam dan bersumber kepada al-Quran dan
Hadits.
 
Pasal 2
Kedudukan
 
Himpunan Mahasiswa Maligi berkedudukan di MALIGI.

Pasal 3
Masa Eksistensi
 
Himpunan Mahasiswa Maligi didirikan pada tanggal (......) untuk masa yang tak terbatas.
 
BAB II
ASAS & DASAR, SIFAT DAN TUJUAN
 
Pasal 4
ASAS&DASAR
 
Himpunan Mahasiswa Maligi berasaskan pancasila dan didasari oleh Al-Quran dan Hadits.
 
Pasal 5
Sifat
 
Himpunan Mahasiswa Maligi ini bersifat independen yang berwawasan kekeluargaan,
kemasyarakatan, Sosial- Budaya, Intelektual, keagamaan dan kekeluargaan.

 
Pasal 6
Tujuan
 
Himpunan Mahasiswa Maligi bertujuan :
1.Menciptakan insan yang akademis yang beriman dan bertaqwa.
2.Membina ukhuwah islamiyah dikalangan anggota dan masyarakat.
3.Menumbuhkan rasa saling tolong-menolong dalam segala hal yang tidak bertentangan
dengan syariat Islam
4.Mewujudkan kesejahteraan anggota.
 
BAB III
USAHA & KEGIATAN
 
Pasal 7
Usaha
 
Untuk mencapai pasal 6 diatas maka Himpunan Mahasiswa Maligi berusaha:
1.Membuat program kerja yang mengarah kepada terciptanya suasana ukhuwah islamiyah
dan rasa kebersamaan diantara anggotadengan menciptakan hubungan yang baik
diantara anggota HMM dan masyarakat.
2.Menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang menuju kepada peningkatan prestasi dan
keterampilan anggota dan erpartisipasi aktif dalam pembangunan Maligi.
3.Meningkatkan kecerdasan, memperluas pengetahuan dan wawasan serta
membangkitkan dan menyalurkan kreativitas anggota.
4.Mewujudkan sekretariat Himpunan Mahasiswa Maligi yang mapan dan permanen.
5. Usaha-usaha lain yang tidak bertentangan dengan syariat Islam dan AD/ART
Himpunan Mahasiswa Maligi.  

Pasal 8
Kegiatan
Organisasi ini melakukan kegiatan berupa :
1. Kegiatan Kerohanian yang nantinya akan bergerak dibidang keagamaan,seperti: MTQ
dll.
2. Kegiatan KOMINFO yang bergerak dalam bidang Komunikasi dan
Informasi,seperti:Penyebaran informasi,dll.
3.Kegiatan dibidang sumber daya mahasiswa dan masyarakat,seperti:membuat acara
untuk kekompakan anggota,Organisasi dan masyarakat.
4.Kegiatan Kewirausahaan yang bergerak dalam bidang pendanaan.
5.Kegiatan Pengmas yang bergerak dalam bidang Pengabdian Masyarakat seperti:acara
gotong royang dipandai maligi dan sekitar wilayah maligi lainnya.
6.Kegiatan dibidang kreatifitas Mahasiswa dan Masyarakat dengan mengadakan berbagai
lomba seperti:volly,takrau dan bola kaki antar kejorongan Maligi.

BAB IV
KEANGGOTAAN
 
Pasal 9
Keanggotaan
 
Anggota  Himpunan Mahasiswa Maligi adalah mahasiswa dan pelajar yang berasal dari
Maligi yang terdiri dari :
 
1.      Anggota Biasa.
2.      Anggota Luar Biasa.
3.      Anggota Kehormatan.
4.      Anggota Simpatisan.
 
BAB V
STRUKTUR ORGANISASI
 
Pasal 10
Struktur Organisasi
 
Struktur organisasi Himpunan Mahasiswa Maligi terdiri dari :
1.      Dewan Penanggung Jawab Organisasi HMM
2.      Ketua dan Wakil HMM
3.      Sekretaris 1 dan 2 HMM
4.      Bendahara HMM
5.      Koordinator dan Staf Ahli Departemen HMM
 
BAB VI
PERMUSYAWARATAN
 
Pasal 11
Permusyawaratan
 
Lembaga permusyawaratan Himpunan Mahasiswa Maligi terdiri diri :
1.Rapat Pengurus HMM.
2.Rapat Anggota HMM .
3.Rapat istimewa HMM.

Anda mungkin juga menyukai