Anda di halaman 1dari 2

BERAGAM INDIVIDU TERHUBUNG MELALUI NOVICA

“Novica adalah tentang promosi perajin sebagai individu dan peningkatan apresiasi
terhadap semua budaya pada skala besar” kata Chaterine Ryan, Wakil Presiden Direktur
Bidang Komunikasi Novica. Perusahaannya memberikan pasar online untuk
menghubungkan perajin di negara berkembang dengan pembeli di Amerika Serikat. Novica
adalah unik di antara para penjual seni internasional dalam mempertahankan budaya global
dengan membuka lini komunikasi dan perdagangan langsung antar kelompok individu yang
beragam. Situs web perusahaan memberikan petunjuk terhadap karakteristik, motivasi dan
nilai yang beragam dari perajin dan pembeli.

Biografi perqajin dan informasi produk secara terperinci mendorong kesadaran budaya.
Sebagai ilustrasi Neide Ambrosio mengaitkan tutup kaleng soda yang ia temukan terbuang
di pantai-pantai Brasil menjadi dompet dan ikat pinggang. “Novica mendorong kreativitas
saya” katanya. “Saya menyadari diri saya sebagai seseorang. Kualitas hidup saya meningkat..
Saya sekarang menawarkan pekerjaan kepada sepuluh gadis muda dari Favelas. Hal ini juga
merupakan cara yang baik bagi saya untuk menjaga Brasil tetap bersih dan bebas polusi”.
Ambrosio menambahkan “saya merasa sangat senang setiap kali membaca apa yang
dikatakan oleh pelanggan saya. Sangat memotivasi”.

Sementara sebuah surat dari pelanggan Jeane Vogel menceritakan ikatannya dengan perajin
yang menciptakan perhiasan yang ia beli dari Novica. “Rajan membuat saya merasa seperti
saya adalah teman yang dihargainya…Ia menambahkan catatan yang ditulis tangan…dalam
dua bahasa…Saya measa dicintai…ia berhubungan dengan cara yang sangat pribadi dengan
penerima karya seninya”.

Masing-masing individu ini bervariasi di sepanjang banyak dimensi – gender, ras, usia,
agama, nasionalitas – tetapi mereka Bersatu dalam menikmati karya seni kerajinan tangan
yang indah.

Pertanyaan Kasus:
Berikan apresiasi Saudara atas alur cerita diversitas di atas? Dari sudut mana Saudara akan
memberikan penekanan dan penyimpulan dikaitkan aspek diversitas.

Novica memberikan akses bagi pelanggan untuk bisa mengenal produk yang dijual oleh
pengrajin dari negara berkembang. Produk yang dijual tersebut tidak meninggalkan budaya
global yang dipertahankan, khususnya nilai yang ada pada produk yang dijual tersebut.
Sekalipun penjual maupun pembelinya terdiri dari gender, ras, usia, nasionalitas, dan
kebudayaan yang berbeda-beda, namun mereka dapat tetap memberikan suatu karya yang
bernilai dan dapat dinikmati oleh banyak orang. Dengan adanya Novica ini, secara tidak
langsung memberikan suatu kesadaran bagi orang-orang untuk mampu mengakui dan
meyakini dengan bangga budaya masing-masing tanpa membedakan, serta bisa
mengenalkan budaya yang ada pada orang banyak. Pendekatan organisasi untuk mengelola
diversitas juga harus mengembangkan organisasi multibudaya, dasar dan titik permulaan untuk
mengelola diversitas adalah mengembangkan organisasi yang benar-benar multibudaya. Melalui
Novica, telah dikembangkan sebuah usaha yang menghubungkan pengrajin budaya yang ada di
seluruh dunia dengan pembelin yang berada di Negara Amerika Serikat, Hal ini Mencerminkan
kontribusi dan ketertarikan terhadap kelompok budaya dan sosial yang berbeda dalam misi, operasi,
dan produk atau jasa. Terutama di era globalisasi ini diversitas sangat diperbincangkan dalam
organisasi, diversity yang berhubungan dengan budaya juga etnis dan ras sangat berpengaruh
terhadap pergeseran ekonomi global, Novica berhasil merancang perusahaannya sedimikian rupa
untuk memperkenalkan budaya baru terhdap budaya lain, dan diharapkan budaya yang saling
bertemu dapat menghargai satu sama lain. Juga dalam menghargai gender, ras, nasionalitas, dan
juga usia mereka sadar bahwa mereka memiliki keunggulan yang sama sebagai pengrajin karya seni
yang tergabung di dalam novica

Anda mungkin juga menyukai