Anda di halaman 1dari 2

ELEMEN EUCLID

By : Juriando Ariyanto Petrus 27 April 2019

Matematika merupakan salah satu ilmu pasti yang dipelajari lewat artefak oleh
penduduk Mesir Kuno. Geometri merupakan salah satu cabang ilmu matematika tertua yang
hanya menitikberatkan pada luas, panjang dan volume dan sudah lama digunakan sejak
zaman Mesir Kuno yaitu sekitar 3000 SM. Sehingga pada abad ke-3 SM, seorang
ehp[matematikawan bernama Euclid dari Alexandria membuat sebuah sistem
matematika yang telah diletakkan dalam aksioma Euclid yang sekarang biasa disebut Elemen
Euclid.

Euclid banyak menulis buku sebagai hasil karyanya salah satu karya Euclid tang
terkenal yaitu buku yang berjudul “Stoicheia” atau the elements tentang geometri yang
menjadi buku pelajaran yang dipakai disekolah menengah diseluruh dunia selama 20 abad
lebih. Euclid terkenal dengan sebutan ‘Bapak Geometri” karena mneghasilkan karya
monumental yang terkenal dengan “The elements” yang terdiri dari 13 bagian.

Dalam buku satu atau buku pertama Euclid memperkenalkan 23 definisi, 5 aksioma
dan 5 postulat, kelima postulat ini merupakan aksioma yang digunakan khusus pada bidang
geometri, yaitu titik dan garis, ruas garis, lingkaran, sudut, garis pararel.

a. Definisi adalah kata, rasa atau kalimat yang mengungkapkan makna, keteraangan atau
ciri utama dari benda atau proses. Contoh definisi dalam geometri “sudut lancip adalah
sudut yang lebih kecil dari sudut siku-siku.
b. Aksioma adalah pendapat yang dijadikan pedoman dasar tanpa memerlukan bukti.
Contoh aksioma dasar dalam geometri “hal-hal yang berimpit satu saa lain, hal-hal
tersebut sama.
c. Postulat adalah asumsi yang dianggap benar tanpa perlu membuktikannya.

Buku I sampai VI memuat tentang geometri datar yaitu sregitiga, segiempat,


lingkaran, segibanyak, perbandingan dan kesebangunan. Buku VII samapai X memuat
tentang toeri bilangan. Buklu XI memuat tentang geometri ruang yang beruhubungan dengan
geometris datar. Buku XII membahasa tentang limas, kerucut dan tabung. Buku ke XIII
membahas tentang bidang banyak.
Buku ini aslinya ditulis dalam bahasa yunani kemudian diterjemahkan kedalam
berbagai bahasa. Terbitan pertama muncul pada tahun 1482 . Arti penting buku “ The Elemen
“ tidaklah terletak pada pernyataan rumus-rumus pribadi yang dilantarkannya. Sumbang
Euclid terletak pada cara pengaturan dari bahan-bahan dan permasalahan serta formulasi
secara menyeluruh dalam perencanaan penyusunan buku. Selain menentukan pemikiran-
pemikiran mengenai permasalahan geometri, Euclid juga mempelajari bilangan prima,
mencari untuk menentukan bilangan mana yang mau masuk kategori prima atau bukan.
Euclid tidak pernah dapat menentukan bilangan prima, tetapi dia mampu memberikan
jawaban tentang bilangan prima: bilangan prima itu tidak terhingga.

Referensi

Dr. Wono Setya Budhi. Geometri dibidang Eclid. Modul 1

Prof. Dr. Dwi Juniati, M. Si. Geometri Euclid. Universitas Negeri Surabaya.

Anda mungkin juga menyukai