Anda di halaman 1dari 2

PEMPEK TELUR/LENJER

Bahan untuk membuat pempek :


1. 1 kg ikan tenggiri/ tete
2. ¾ kg tepung kanji cap tani
3. 2 gelas air
4. 1 sendok gula pasir
5. 2 sendok garam
6. ½ penyedap rasa, jika mau
Cara membuatnya :
Semua bahan diaduk menjadi satu kecuali garam dan tepungnya,
kemudian diaduk hingga rata. Setelah itu masukkan garam lalu aduk
kembali hingga rata. Selanjutnya masukkan tepung kanji cap tani,
aduk lagi hingga semua adonan rata. Adonan siap dibentuk.
Setelah itu, panaskan air hingga mendidih. Dan masukkan adonan
pempek yang telah dibentuk tadi. Kemudian tunggu pempek
mengapung ke permukaan panci dan tampak mengkilap, maka
pempek bisa ditiriskan.
Bahan untuk membuat cuka pempek :
1. 500 gr gula Mela
2. ½ ons cabe rawit
3. 9 siung bawang putih
4. 500 ml airnya
5. Cuka
Cara membuatnya :
Haluskan cabe rawit dan bawang putih. Kemudian rebus gula merah
hingga cair, masukkan cabe rawit dan bawang putih yang telah
dihaluskan kedalam gula merah yg sudah cair, masukkan juga cuka
hingga terasa asamnya, aduk hingga rata. Lalu cicipi rasanya, jika
sudah terasa pedas, manis , dan asam maka cuka bisa diangkat dan
siap dihidangkan dengan pempek.

Anda mungkin juga menyukai