Anda di halaman 1dari 10

DOKUMEN NEGARA

SANGAT RAHASIA

TAHUN PELAJARAN 2016/2017

KEWIRAUSAHAAN
(Semua Kompetensi Keahlian)

Hari : Senin
Tanggal : 27 Maret 2017
Lamanya : 120 menit
Waktu : 07.30 – 09.30

MKKS SMK
KABUPATEN SANGGAU
PETUNJUK UMUM
1. Tulislah identitas Anda ke Lembar Jawaban yang tersedia.
2. Tersedia waktu 120 menit untuk mengerjakan paket tes tersebut.
3. Jumlah soal sebanyak 50 butir, pada setiap butir soal terdapat 5 (;ima) pilihan jawaban.
4. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawab.
5. Laporkan kepada Pengawas Ujian apabila terdapat lembar soal yang kurang jelas, rusak, atau tidak
lengkap.
6. Mintalah kertas buram kepada Pengawas Ujian, bila diperlukan.
7. Tidak diizinkan menggunakan kalkultor, HP, tabel matematika atau alat bantu hitung lainnya.
8. Periksalah pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada Pengawas Ulangan.
9. Lembar soal tidak boleh dicoret-coret, difotokopi, atau digandakan.
10. Berilah tanda silang (X) pada pilihan jawaban A, B, C, D, atau E yang paling benar pada lembar
jawaban.

SELAMAT BEKERJA

1. Semangat, sikap, perilaku dan kemampuan seseorang dalam menangani usaha atau kegiatan yang
mengarah pada upaya kerja, teknologi dan produk baru dengan meningkatkan efisien dalam
rangka memberikan pelayanan yang lebih baik dan keuntungan yang lebih besar, disebut…
a. Wirausaha
b. Kewirausahaan
c. Kewiraan
d. Kewiraswastaan
e. Wiraswasta

2. Yang bukan merupakan sifat-sifat yang harus dimiliki oleh seorang wirausaha adalah sebagai
berikut…
a. Inovatif
b. Berprestasi
c. Kreatif
d. Permisif
e. Percaya diri

3. Kebulatan tekad untuk tetap terus menjalankan usahanya dengan menghadapi berbagai rintangan
untuk mencapai tujuan, menerapkan karakteristik…
a. Komitmen tinggi
b. Realistis
c. Konsisten
d. Optimistis
e. Profesional

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -2-


4. Berikut yang bukan tujuan pribadi seorang wirausaha adalah…
a. Tanggung jawab terbatas
b. Kebanggaan jika berhasil
c. Mampu mengontrol keuangan sendiri
d. Kebebasan dari campur tangan atasan
e. Memiliki kebebasan dalam menjalankan inisiatif dan ambisis

5. Kegiatan wirausahawa sebagai eksportir agrobisnis adalah kegiatan usaha dalam bidang…
a. Kerajinana rakyat
b. Hasil pertanian
c. Perniagaan
d. Industri mesin
e. Perdagangan

6. Suatu pekerjaan yang dilandasi dengan niat untuk dapat melahirkan perbuatan yang bermanfaat
baik untuk diri sendiri maupun bagi orang lain disebut…
a. Kerja tuntas
b. Kerja cerdas
c. Kerja mawas
d. Kerja keras
e. Kerja ikhlas

7. Kemampuan inovatif seorang wirausaha merupakan…


a. Hasil kerja keras dan dorongan dari teman bisnis
b. Modal dasar untuk menjadi wirausaha yang sukses
c. Proses penelitian dan pengembangan kewirausahaan
d. Tujuan hidup untuk memenuhi keinginan berprestasi
e. Proses mengubah peluang suatu gagasan atau ide yang dapat dijual

8. Sikap yang selalu ingin maju dalam melakukan kegiatan usaha sehingga usaha yang dirintis dapat
berhasil sesuai dengan tujuan disebut…
a. Sikap dan perilaku positif
b. Sikap dan perilaku prestatif
c. Sikap dan perilaku inisiatif
d. Sikap dan perilaku persuatif
e. Sikap dan perilaku realisitis

9. Yang dikatakan pemecahan masalah secara ilmiah adalah dengan…


a. Sistematis
b. Banyak alternatif pemecahan
c. Pengumulan data yang konkret
d. Memecahkan masalah dengan baik
e. Mengumpulkan, mengolah data dan menyimpulkan dari penganalisisan tersebut

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -3-


10. Upaya untuk menghilangkan faktor – faktor penyebab timbulnya suatu masalah disebut…
a. Identifikasi masalah
b. Pembatasan masalah
c. Penelitian masalah
d. Perumusana masalah
e. Pemecahan masalah

11. Berikut ini adalah salah satu ciri peluang usaha yang baik, yaitu…
a. Tidak perlu ditingkatkan
b. Peluang orisinil dan tidak menentu
c. Ada rasa senang untuk menjalankannya
d. Meniru usaha yang sudah ada dan maju
e. Tidak memiliki tingkat visibilitas yang layak

12. Nokia mengalami fase kemunduran dalam usahanya, yang mengakibatkan dominasi Nokia selama
1 dekade pada pasar ponsel dunia akhirnya harus diakhiri. Kondisi yang terjadi pada Nokia
dikategorikan dalam resiko usaha sebagai akibat dari…
a. Persaingan
b. Force Majeur
c. Perubahan ekonomi
d. Perubahan konjungtur
e. Perubahan permintaan

13. Usaha baru sering gagal karena wirausaha tidak memerhatikan reaksi yang mungkin dilakukan
oleh usaha lain yang sejenis, hal ini berarti…
a. Adanya persaingan
b. Kinerja produk yang salah
c. Keusangan produk yang terlalu cepat
d. Waktu rilis produk baru yang tidak efektif
e. Usaha pemasaran dan penjualan tidak efektif

14. Di bawah ini merupakan cara menanggulangi atau meminimumkan resiko adalah…
a. Melakukan retensi
b. Melakukan pengendalian resiko
c. Mengalihkan resiko pada pihak lain
d. Mengambil produksi yang tinggi
e. Mengadakan pencegahan terhadap peristiwa yang merugikan

15. Pengertian dari misi perusahaan adalah…


a. Sesuatu yang akan dicapai dan diperoleh oleh perusahaan
b. Pandangan jauh kedepan, kemana perusahaan tersebut akan dibawa
c. Usaha, pikiran dan langkah-langkah formal untuk mewujudkan sebuah tujuan
d. Sesuatu yang diangankan terjadi pada suatu saat nanti pada dirinya atau orang lain
e. Tujuan utama perusahaan yang dirinci dan dipecah menjadi beberapa tujuan yang kecil

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -4-


16. Ibu Ina memiliki usaha rumahan “Sew Stories” dan beliau memiliki angan-angan kelak usahanya
tersebut bisa menjadi bisnis tekstil yang terkenal. Oleh kaena itu Ibu Ina bekerja keras untuk
mewujudkan angan-anganya tersebut, angan-angan tersebut dinamakan…
a. Visi
b. Misi
c. Tujuan
d. Sasaran
e. Ambisi

17. Badan usaha yang menghasilkan barang-barang dengan bantuan faktor alam, seperti tingkat
kesuburan tanah dan iklim, disebut badan usaha…
a. Jasa
b. Agraris
c. Ekstraktif
d. Industri
e. Manufactur

18. PT. Telkom, PT. Pelni dan PT. Garuda merupakan badan usaha yang di kategorikan sebagai…
a. Persero
b. Perusahaan umum
c. Persekutuan
d. Persekutuan komanditer
e. Perusahaan jawatan

19. Bentuk badan usaha yang didirikan dan dimiliki oleh dua orang atau lebih untuk mencapai tujuan
bersama dan anggotanya terbagi dalam sekutu aktif dan sekutu pasif, adalah…
a. PT
b. Persero
c. Firma
d. Persekutuan
e. Persekutuan komanditer

20. Berikut adalah yang termasuk ciri persekutuan komanditer…


a. Pendiriannya tidak memerlukan akte pendirian
b. Keangotaan melekat dan berlaku seumur hidup
c. Setiap anggota berhak menjadi pemimpin
d. Terdapat anggota aktif dan anggota pasif
e. Seorang anggota mempunyai hak untuk membubarkan usaha

21. Bentuk usaha yang terdiri dari dua orang atau lebih dengan nama bersama yang tanggung
jawabnya terbagi rata tidak terbatas pada pemiliknya, disebut…
a. Firma
b. Persero
c. Persekutuan
d. Perseroan terbatas
e. Persekutuan komanditer

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -5-


22. Badan usaha yang usahanya membeli barang dagang tanpa mengubah bentuk dan menjualnya
kembali disebut...
a. Jasa
b. Agraris
c. Perniagaan
d. Manufaktur
e. Ekstraktif

23. Sebuah perusahaan yang sebagian modalnya dimiliki oleh pemerintah dan sebagian lainnya milik swasta
disebut...
a. Daerah
b. Negara
c. Swasta
d. Industry
e. Campuran

24. Fungsi dari kegiatan penyimpanan yang dilakukan oleh perusahaan sebagai berikut…
a. Untuk menumpuk barang digudang
b. Untuk menghindarkan adanya kerusakan
c. Untuk tujuan spekulasi dalam usaha
d. Untuk menjaga kelancaran atau kontinuitas perusahaan
e. Untuk menghemat biaya dengan melakukan pembelian produk dalam jumlah besar

25. Pada dasarnya prinsip-prinsip perusahaan harus…


a. Baik dan berguna
b. Tepat dan idealis
c. Tepat dan dipercaya
d. Fleksibel dan realistis
e. Praktis dan realistis

26. Sesuatu yang muncul sebagai akibat dari suatu kebijakan manajemen perusahaan yang dapat
berakibat positif dan negatif dalam suatu usaha disebut...
a. Peluang
b. Resiko
c. Manfaat
d. Permintaan
e. Tujuan

27. Pihak yang merupakan sumber informasi primer dalam peluang usaha dalah...
a. Pemerintah
b. Media masa
c. Konsumen
d. Catatan intern wirausaha
e. Data biro statistik

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -6-


28. Berikut yang merupakan faktor-faktor keberhasilan seorang wirausaha adalah...
a. Kenekatan
b. Perencanaan
c. Coba-coba
d. Keberuntungan
e. Spekulasi

29. Salah satu faktor keberhasilan peluang usaha adalah…


a. Modalnya besar
b. Memiliki karyawan yang banyak
c. Proposal usahanya di buat secara menarik
d. Bisa terus di inovasi dan ditingkatkan kualitasnya
e. Sudah banyak yang sukses dalam usaha yang sejenis

30. Perencanaa yang dilakukan dalam jangka waktu kurang dari 1 tahun dan berhubungan dengan
pengembangan produk adalah…
a. Perkiraan perencanaan produksi jangka berkala
b. Perkiraan perencanaan produksi jangka pendek
c. Perkiraan perencanaan produksi jangka panjang
d. Perkiraan perencanaan produksi secara menengah
e. Perkiraan perencanaan produksi secara berkelanjutan

31. Hasi dari kegiatan produksi yang berwujud barang atau jasa adalah pengertian…
a. Produk
b. Omzet
c. Produksi
d. produktifitas
e. Prosess produksi

32. Hasil dari kegiatan yang tidak mempuyai wujud tertentu dan tidak mempunyai sifat-sifat fisik dan
tidak terdapat tenggang waktu antara waktu produksi dengan waktu kosumsinya adalah…
a. Benda
b. Jasa
c. Produk
d. Barang
e. Produksi

33. Produksi dilakukan berdasarkan atas dasar jumlah pesanan yang diterima perusahaan dan jumlah
produksi yang dibuat perusahaan pada umunya sedikit sehingga skala produksi tidak didasarkan
pada ramalan penjualan adalah jenis sifat produksi secara…
a. Missal
b. Kotinu
c. Berurutan
d. Terus menerus
e. Terputus – putus

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -7-


34. Persedian bahan baku yang disimpan digudang dimana bahan yang dibeli terakhir akan
dikeluarkan terlebih dahulu adalah metode…
a. Average
b. FIFO
c. LIFO
d. Standar harga
e. Rata-rata bergerak

35. Surat izin yang diberikan oleh menteri atau pejabat yang ditunjuk kepada pengusaha untuk
melaksanakan usaha di bidang perdagangan dan jasa disebut…
a. NRP
b. SITU
c. NPWP
d. SIUP
e. AMDAL

36. Manfaat utama adanya perizinan usaha bagi pemerintah daerah adalah…
a. Untuk memberi bantuan modal
b. Untuk mencegah persaingan yang tidak sehat
c. Untuk meningkatkan penghasilan dari sektor pajak
d. Untuk mendorong perkembangan usaha
e. Untuk mengetahui jumlah pengusaha di daerah

37. Salah satu syarat penting dalam pendirian usaha, agar lingkungan tempat usaha bebas dari
pencemaran lingkungan usaha perlu dilakukan kegiatan yang disebut…
a. NRP
b. SITU
c. SIUP
d. IMB
e. AMDAL

38. Kredit modal kerja diantaranya digunakan untuk keperluan…


a. Merehabilitas gedung
b. Pendirian tempat usaha
c. Pembelian bahan baku
d. Pembelian tanah tempat usaha
e. Pembelian mesin dan peralatan

39. Berkaitan dengan kemampuan pembayaran kembali pinjaman maka formulasi penentuan nilai
kredit yang harus di cermati adalah…
a. Capital
b. Capacity
c. Condition
d. Collateral
e. Capability

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -8-


40. Laporan yang sistematis tentang aktiva, hutang serta modal dari suatu perusahaan pada saat
tertentu…
a. Neraca
b. Laporan arus kas
c. Laporan laba rugi
d. Laporan keuangan
e. Laporan laba yang ditahan

41. Ruang lingkup dari riset pasar adalah…


a. Menyelidiki karakteristik pasar
b. Meneliti saluran distribusi
c. Membuat ramalan penjualan
d. Menyelidiki kegiatan karyawan
e. Meneliti barang-barang saingan

42. Penyusunan letak fasilitas produksi yang teratur serta memenui persyaratan teknis yang sudah
ditentukan akan menunjang terhadap…
a. Kualitas roduksi
b. Produktivitas kerja
c. Lingkungan kerja
d. Perencanaan kerja
e. Efektivitas dan efisiensi kerja

43. Tujuan pengaturan administrasi usaha adalah…


a. Mengevaluasi kegiatan-kegiatan usaha
b. Memonitoring kegiatan dan pengendalian usaha
c. Membantu pengusaha dalam rangka pengembangan usaha
d. Mengambil keputusan dalam pengembangan dan pengendalian usaha
e. Untuk pembinaan, pengarahan, pengawasan, pengendalian dan pengelolaan usaha

44. Tujuan perekrutan yang dilakukan oleh perusahaan…


a. Untuk menghasilkan karyawan yang loyal
b. Untuk mencari pelamar yang berbobot
c. Untuk memikat sekumpulan besar pelamar kerja
d. Untuk mencari pelamar yang ada di pasar tenaga kerja
e. Untuk menghasilkan karyawan yang kreatif dan terampil

45. Fasilitas kredit yang diberikan kepada eksportir dan importir adalah…
a. L/C
b. Bank garansi
c. Credit card
d. Kredit likuditas
e. Personal loan

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan -9-


46. Kredit yang diberikan oleh Bank Indonesia untuk mengatasi bank yang mengalami kesulitan
dalam memenuhi kewajibannya disebut kredit…
a. Konsumtif
b. Investasi
c. Perbankan
d. Likuiditas
e. Modal kerja

47. Sumber modal yang berasal dari gabungan antara modal sendiri dan modal asing sehingga ada
kesepakatan dalam pembagiannya disebut…
a. Modal tetap
b. Modal asing
c. Modal lancar
d. Modal personal
e. Modal campuran

48. Kegiatan untuk menciptakan kegunaan suatu barang untuk kepentingan manusia disebut…
a. Produsen
b. Produksi
c. Konsumen
d. Konsumsi
e. Distribusi

49. Pemberian perangsang dan pendorong bagi karyawan agar bekerja lebih giat dan produktif, disebut…
a. Motivasi
b. Honnour
c. Insentif
d. Timbal balik
e. Achievement

50. Fungsi manajemen yang mengawasi pelaksanaan kegiatan agar berlangsung sesuai dengan yang ditetapkan
disebut…
a. Planning
b. Organizing
c. Actuating
d. Controlling
e. Budgeting

Ujian Sekolah 2016/2017 SMK Kab.Sanggau – Kewirausahaan - 10 -

Anda mungkin juga menyukai