Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH KEMUHAMMADIYAHAN

LEMBAGA-LEMBAGA MUHAMMADIYAH

Disusun Guna Memenuhi Tugas Kemuhammadiyahan

Dosen Pengampu: Drs. Suharjianto, M.Ag

Disusun Oleh :

1. Risky Ulfa D (K100160032)


2. Umami Nafia (K100160033)
3. Novi Khamilia (K100160034)

FAKULTAS FARMASI
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA
2018
DAFTAR ISI

Daftar Isi .....................................................................................................................2

Kata Pengantar ..........................................................................................................3

BAB I Pendahuluan ...................................................................................................4

A. Latar Belakang ..........................................................................................4


B. Rumusan Masalah ......................................................................................4
C. Tujuan ........................................................................................................4
BAB II Isi ....................................................................................................................5

BAB III Penutup ........................................................................................................8

A. Kesimpulan ...............................................................................................8
Daftar Pustaka ...........................................................................................................9

2
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan
karunianya kami dapat menyelesaikan makalah yang berjudul ”Lembaga-Lembaga
Muhammadiyah”.
Kami juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Drs.
Suharjianto, M.Ag. selaku dosen mata kuliah Kemuhammadiyahan yang sudah memberikan
kepercayaan kepada kami untuk menyelesaikan tugas ini.
Kami sangat berharap makalah ini dapat bermanfaat dalam rangka menambah
pengetahuan juga wawasan bagi para pembacanya. Kami pun menyadari bahwa di dalam
makalah ini masih terdapat banyak kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Oleh sebab itu,
kami mengharapkan adanya kritik dan saran demi perbaikan makalah yang akan kami buat di
masa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu yang sempurna tanpa saran yang
membangun.
Mudah-mudahan makalah sederhana ini dapat dipahami oleh semua orang khususnya
bagi para pembaca. Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya jika terdapat kata-kata yang
kurang berkenan.

Surakarta, 10 Mei 2018

Penyusun

3
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sebagai sebuah organisasi yang berasaskan Islam, tujuan Muhammadiyah yang
paling penting adalah untuk menyebarkan ajaran Islam, baik melalui pendidikan maupun
kegiatan sosial lainnya. Selain itu meluruskan keyakinan yang menyimpang serta
menghapuskan perbuatan yang dianggap oleh Muhammadiyah sebagai bid`ah.
Organisasi ini juga memunculkan praktek-praktek ibadah yang hampir-hampir belum
pernah dikenal sebelumnya oleh masyarakat, seperti shalat hari raya di lapangan,
mengkoordinir pembagian zakat dan sebagainya.
Sejak didirikan oleh KH. Ahmad Dahlan, Muhammadiyah mulai menampakkan
pengaruh yang cukup kuat di Indonesia. Sebagai sebuah organisasi kemasyarakatan,
Muhammadiyah tidak hanya menangani masalah-masalah pendidikan saja, tetapi juga
melayani berbagai usaha pelayanan masyarakat seperti kesehatan, pemberian hukum
(fatwa), panti asuhan, penyuluhan dan lain-lain. Ini terbukti dengan berdirinya banyak
sekolah, rumah sakit, masjid, rumah yatim, rumah miskin, rumah jompo dan lain
sebagainya yang diprakarsai oleh Muhammadiyah. Selain itu, untuk membantu
mewujudkan cita-cita dan perserikatan Muhammadiyah, dibentuklah Majelis dan
Lembaga Muhammadiyah.

B. Rumusan masalah
1. Apa pengertian Lembaga-Lembaga Muhammadiyah?
2. Apa Macam-Macam Lembaga-Lembaga Muhammadiyah?
3. Apa Fungsi dan Tugas Lembaga-Lembaga Muhammadiyah?
C. Tujuan
1. Mengetahui macam-macam Lembaga-Lembaga Muhammadiyah
2. Mengetahui tugas dan fungsi Lembaga-Lembaga Muhammadiyah

4
BAB II
ISI

A. Pengertian Lembaga-Lembaga Muhammadiyah


Lembaga adalah unsur pembantu pimpinan yang menjalankan tugas
pendukung yang tidak operasional atau tidak langsung berhubungan dengan
pencapaian tujuan Muhammadiyah. Dalam Anggaran Dasar Muhammadiyah disebutkan
bahwa : (1) lembaga adalah unsur pembantu pimpinan yang diserahi tugas dalam bidang
tertentu, (2) lembaga dibentuk hanya oleh pimpinan pusat, (3) pimpinan wilayah dan
pimpinan daerah apabila dipandang perlu, dapat membentuk lembaga tertentu dengan
persetujuan Pimpinan Persyarikatan setingkat diatasnya.

B. Macam-Macam Lembaga-Lembaga Muhammadiyah


a. Lembaga Pemngembangan Cabang dan Ranting
b. Lembaga Pembina dan Pengawas Keuangan
c. Lembaga Penelitian dan Pengembangan
d. Lembaga Penanggulangan Bencana
e. Lembaga Zakat, Infaq dan Shodaqoh
f. Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik
g. Lembaga Seni Budaya dan Olahraga
h. Lembaga Hubungan dan Kerjasama Internasional

C. Fungsi dan Tugas Lembaga-Lembaga Muhammadiyah

1. Lembaga Pengenbangan Cabang dan Ranting

Lembaga ini di bentuk untuk melakukan penguatan kembali Ranting


sebagai basis gerakan melalui proses penataan, pemantapan, peningkatan, dan
pengembangan ranting baru ke arah kemajuan dalam berbagai aspek gerakan
Muhammadiyah.

2. Lembaga Pembina dan Pengawas Keungan

Fungsi dan tugas lembaga ini adalah melakukan pembinaan dan pengawasan
keuangan persyarikatan, amal usaha, dan ortom di lingkungan persyarikatan
Muhammadiyah. Tugas tersebut meliputi:

 Pembinaan tentang penataan sistem keuangan yang meliputi perencanaan dan


pengelolaan keuangan di persyarikatan dan amal usaha Muhammadiyah

5
3. Lembaga Penelitian dan Pengembangan

Fungsi dan tugas dari lembaga penelitian dan pengembangan adalah:

1. Penelitian dan pengembangan, mencakup program penelitian dan


pengembangan di PTM, dan penelitian pengembangan muhammadiyah
2. Bidang Penelitian dan Pengembangan:
a. Pengembangan database dan pusat informasi Persyarikatan
b. Pengembangan kerja sama lembaga penelitian dilingkungan
Persyarikatan
c. Peningkatan kualitas penelitian di PTM
4. Lembaga Penanggulangan Bencana

Tugas dari lembaga penanggulangan bencana adalah melayani kemanusiaan


berdasarkan:

1. Nilai dasar ajaran agama islam “rahmatin lil alamin”


2. Sejarah perjuangan muhammadiyah sebelumnya
3. Organisasi MDMC yang lintas sektoral
4. Tuntutan perkembangan kerja kemanusiaan global

5. Lembaga Zakat, Infaq, dan Shadaqah

LAZISMUH bertugas membantu Pimpinan Persyarikatan dalam penerimaan,


penampungan dan penyaluran dana dari zakat, infaq dan shadaqah dari masyarakat
Islam dan warga Muhammadiyah.

6. Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik

Fungsi dan tugas dari lembaga hikmah dan kebijakan publik adalah:
1. Mengadakan kajian politik yang berkaitan dengan perjuangan umat Islam
dan khususnya Muhammadiyah
2. Memberikan nasihat kepada Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengenai
masalah politik ysng menyangkut jalannya Persyarikatan dan kebijaksanaan
Pimpinan Pusat
3. Menyelenggarakan pendidikan untuk mempertinggi kecerdasan politik
kepada pimpinan Persyarikatan dan petugas-petugasnya.

6
7. Lembaga Seni Budaya dan Olahraga

Fungsi dan tugas dari lembaga seni budaya dan olahraga adalah:
1. Mengembangkan apresiasi kesenian, kesusastraan, dan pariwisata yang Islami
dan memberikan nuansa kehalusan budi dan spiritual Islami dalam kehidupan
warga Persyarikatan, umat, dan masyarakat luas.
2. Memproduksi film, buku, dan seni pertunjukan yang membawa
pesan kerisalahan dan peradaban Islami.
3. Melakukan kajian dan kritik terhadap praktik-praktik kesenian dan berbagai
publikasi yang bertentangan dengan nilai-nilai dan norma-norma ajaran Islami
serta merusak akhlak dan peradaban manusia.
4. Meningkatkan pengadaan dan pengelolaan sarana, prasarana,
pendidikan, produksi, dan pengembangan seni-budaya di lingkungan
persyarikatan.

8. Lembaga Hubungan dan Kerjasama Inetrnasional

Berdasarkan garis besar program, Lembaga ini mempunyai tugas pokok antara
lain :
5. Mengembangkan kerjasama yang harmonis dan saling menguntungkan dengan
berbagai instansi, baik pemerintah, maupun swasta, serta dalam maupun luar
negeri, untuk mendukung gerak Pesyarikatan
6. Berperan aktif dalam upaya membangun tata dunia baru yang adil dan
berkeadaban.
7. Mengembangkan kerjasama dengan berbagai pihak, baik dalam maupun luar
negeri, dalam rangka meningkatkan kualitas kehidupan umat Islam guna
mengejar ketertinggalan dalam berbagai bidang.
8. Mengefektifkan kerjasama dengan berbagai kalangan, baik dalam maupun luar
negeri, guna meningkatkan peran Muhammadiyah dan umat Islam secara lebih
luas sekaligus mengantisipasi segala bentuk pemojokan yang merugikan
Muhammadiyah dan umat Islam.
9. Menyelenggarakan pendidikan kader politik dan menyusun panduan tentang
politik yang Islami.

7
BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Lembaga adalah unsur pembantu pimpinan yang menjalankan tugas


pendukung yang tidak operasional atau tidak langsung berhubungan dengan pencapaian
tujuan Muhammadiyah.
Muhammadiyah adalah gerakan keagamaan yang bertujuan menegakkan
agama Islam ditengah-tengah masyarakat, sehingga terwujud masyarakat Islam
sebenar- benarnya.
Macam-macam lembaga yaitu: Lembaga Pengembangan Cabang dan
Ranting, Lembaga Pembina dan Pengawas Keuangan, Lembaga Penelitian dan
Pengembangan, Lembaga Penanggulangan Bencana, Lembaga Zakat, Infaq, dan
Shadaqah, Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik, Lembaga Seni Budaya dan
Olahraga, serta Lembaga Hubungan dan kerjasama Internasional.

8
DAFTAR PUSTAKA

Hidayat, Syamsul, dkk. 2015. Studi Kemuhammadiyahan Kajian Historis, Ideologis, dan
Organisasi. Surakarta: LIPK-UMS.

Anda mungkin juga menyukai