Anda di halaman 1dari 1

RESUME MATA KULIAH ARSITEKTUR LANSKAP

Nama : Griffita Liunsanda


NIM : 61190485
Tanggal pertemuan : Jumat, 5 Februari 2021
Materi : Penjelasan Silabus dan RPS serta overview mata kuliah

Arsitektur lanskap merupakan mata kuliah pilihan arsitektur yang berfokus pada penataan lanskap, mendesain
lahan, menyusun elemen-elemen alam dan buatan sehingga tersaji suatu lingkungan yang fungsional dan
estetis baik dalam skala mikro sampai makro. Dalam mata kuliah ini, penataan lanskap yang baik diperlukan
untuk mewujudkan taman Ruang Terbuka Hijau (RTH) dengan elemen-elemen vegetasi serta elemen-elemen
lain yang mendukung kawasan taman/ ruang terbuka hijau tersebut seperti Bangku, lampu dll.
Adapun beberapa aspek kajian dari arsitektur lanskap yang akan dipelajari sudah disinggung pada pertemuan
kemarin adalah :
(1) Mengkaji CBA atau Central business district yang merupakan Disebut sebagai pusat perekonomian
sebuah kota atau bahkan negara tempatnya bernaung. Sebagai contoh untuk daerah Jogja ada di Jalan
Malioboro. Contoh yang lain, ditempat saya tinggal, di Manado, Central Business Districtnya berada di daerah
Pasar 45, Daerah Kawasan Mega Mas.
(2) Bagaimana respon kita dalam merancang terhadap faktor-faktor dari kaum marjinal seperti pedagang kaki
lima, pengamen dll beserta tempat tinggal mereka misalnya didaerah Kolong jembatan, dll.
(3) Kajian terhadap daerah dengan Bangunan religious.
(4) Kajian terhadap daerah relokasi akibat suatu bencana alam Misalnya di Manado, kemarin sempat terjadi
bencana alam berupa Banjir dan longsor yang menyebabkan beberapa penduduk daerah harus direlokasi, dll.
Pada pertemuan kemarin, sempat menjelaskan kewajiban-kewajiban dalam mengikuti mata kuliah arsitektur
lanskap berupa tugas-tugas yang akan dikerjakan selama satu semester berupa Resume-resume dan satu tugas
besar setelah UTS. Menurut penjelasan, untuk UTS tidak akan dilaksanakan, jadi yang akan dinilai adalah
resume-resume tiap pertemuan. Resume yang di buat haruslah poin pemikiran dan diskusi pada jam kuliah
saat itu dan dibarengi dengan respon dari mahasiswa sendiri, agar melalui cara ini mahasiswa dapat mencapat
pengertian dan pemahaman mengenai pembahasan materi.
Selain pembahasan overview singkat dari mata kuliah dan penjelasan tugas-tugas, dalam pertemuan kemarin
membahas juga mengenai rangkaian topik-topik yang akan menjadi pembahasan dan kajian selama satu
semester.
Dalam pertemuan kemarin juga membahas pembentukan kelompok survey untuk tugas Arsitektur lanskap.
Menurut keterangan para dosen, Sebelum UTS kami akan diberikan ceramah interaktif dan penjelasan materi
yang kemudian akan merujuk pada tugas setelah UTS berupa survey dan presentasi kelompok mengenai
analisis dari suatu kajian wilayah. Kelompok akan terdiri dari 3-4 orang. Untuk ketentuannya dalam satu
kelompok itu tidak boleh berada di satu daerah yang sama, paling tidak ada satu orang yang berbeda tempat.
Dalam pelaksanaan Survey nantinya tetap harus melaksanakan protocol Kesehatan dengan ketat.

Anda mungkin juga menyukai