Anda di halaman 1dari 2

Hi semua!

Yuk kita bahas tentang pernanan ilmu kimia di bidang kesehatan


Ada yang udah tau vaksin?
Pasti sebagian kalian udah tau vaksin, tapi kalian tau gak vaksin itu apa sih? Bahan antigenik yang
dimanfaatkan sebagai penghasil kekebalan aktif kepada sebuah penyakit yang disebabkan oleh virus
atau bakteri disebut vaksin. Kok didunia ini bisa ada vaksin? Vaksin pertama kali ditemukan pada tahun
1796 oleh Edward Jenner di Inggris untuk mencegah penyakit variola yang sangat mematikan. Sejak
kejadian tersebut, vaksin mulai berkembang dan menjadi salah satu pilar utama untuk mencegah
penyakit menular. Keren ya vaksin bisa menyelamatkan umat manusia dari penyakit yang menular dan
mematikan.

Lalu, apa peranan vaksin di ilmu kimia? Dalam bidang kesehatan dan kedokteran, vaksin berperan
sebagai usaha manusia secara preventif untuk menghindarkan diri dari suatu penyakit dan cara
mengobati penyakit tersebut. Emang gimana caranya vaksin dimasukan ketubuh manusia? Vaksin juga
bahan yang digunakan dalam menstimulus atau merangsang pembentukan antibody. Nah jadi vaksin
akan dimasukan melalui mulut atau dengan suntikan. Kalian tau tidak sih vaksin itu terbentuknya beda-
beda.Bagaimana sih vaksin bisa terbentuk? Vaksin bisa terbentuk dengan cara atau komposisi yang
berbeda-beda, bahkan vaksin dibagi menjadi beberapa jenis. Jenis vaksin apa saja ya? Jenis vaksin ada
live attenuated vaccine, jenis ini adalah jenis vaksin yang berisi mikroorganisme hidup seperti bakteri
atau virus dan memberikan respon imun yang panjang. Selanjutnya ada innactivated vaccine (Killed
vaccine) yang bersumber dari mikroorganisme yang sudah dimatikan (baik dalam bentuk bakteri atau
berbentuk virus) dengan memakai zat-zat kimia maupun dengan pemanasan. Jenis selanjutnya toxoid
yang vaksinya merupakan senyawa racun atau toksik yang diinaktifkan supaya tidak mengakibatkan
penyakit. Kemudian ada subunit vaccine yang dibuat dengan bagian tertentu di virus atau bakteri
dengan cara mengkloning gen virus atau bakteri dengan melalui rekombinasi DNA. Selanjutnya terdapat
conjugate vaccine yang dimana vaksinnya dihasilkan dari penggabungan polisakarida di lapisan paling
luar bakteri dengan protein lainnya. Setelah itu ada valence vaccine yaitu jenis vaksin yang dibagi
menjadi dua yakni monovalen dan polivalen. Selanjutnya vaksin monovalen dibuat untuk melawan satu
mikroorganisme. Kemudian vaksin polivalen dibuat untuk melawan dua atau lebih mikroorganisme baik
yang sama atau berbeda. Yang terakhir ada Experimental yaitu vaksin hasil inovasi yang sedang
dikembangkan oleh para ahli. Apasaja emang hasil inovasinya? Hasil inovasinya ada Vaksin DNA, Vektor
Rekombinan, dan lain lainya. Cukup banyak ya jenis vaksinya, walaupun banyak ini akan menjadi
pengetahuan yang luas.
Lalu dari jenis jenis diatas, bagaimana cara kerja vaksin ditubuh manusia? Yaitu dengan cara vaksin
dibuat dari antigen (virus, bakteri, atau patogen) yang sudah mati atau dilemahkan. Vaksin dari antigen
yang sudah tidak agresif tersebut tidak dapat menyebabkan infeksi. Namun, sistem daya tahan tubuh
masih mengenali virus atau bakteri tersebut sebagai ancaman. Sehingga, tubuh masih bisa merespons
dengan menghasilkan antibodi. Setelah ancaman antigen berlalu, sebagian sel antibodi akan rusak atau
kalah. Akan tetapi, sel-sel kekebalan yang disebut sel memori tetap ada di dalam tubuh. Ketika tubuh
bertemu virus atau bakteri sejenis, sel-sel memori yang sudah mengenali antigen dengan cepat
menghasilkan antibodi dan segera melawan sebelum infeksi meluas. Sudah mengerti kan cara kerjanya
vaksin di tubuh kita.
Nah, demikian pemaparan mengenai vaksin, berikut ada website dan video mengenai vaksin pada
bidang kesehatan. Kalau kalian tertarik untuk membaca vaksin lebih lanjut, kalian bisa membaca dan
menonton video dibawah ini.
https://hellosehat.com/hidup-sehat/tips-sehat/sejarah-vaksin-imunisasi/#gref
https://www.seputarpengetahuan.co.id/2018/09/pengertian-vaksin-fungsi-jenis-jenis-sistem-
pemberian-terlengkap.html
https://health.kompas.com/read/2020/04/19/163000868/bagaimana-vaksin-bisa-menangkal-
penyakit?page=all
https://www.youtube.com/watch?v=wOhD7VRC_ls
Terima kasih semua, jangan lupa memberikan komentar-komentar yang dapat memberikan sudut
pandangan yang positif dan membangun dari bacaan yang sudah dibuat ya.

Anda mungkin juga menyukai