Anda di halaman 1dari 3

Nama : Shiva Devira Andzani

NIM : B.11.2020.06645

Soal : mengidentifikasi kasus yang terjadi dalam lingkungan dan budaya perusahaan sesuaikan
dengan tema materi pertemuan 3

A.Pengertian perusahaan asuransi


Perusahaan asuransi adalah suatu lembaga yang menyediakan segala macam polis asuransi yang
dapat melindungi seseorang atau nasabah yang bergabung dengannya dari berbagai macam
resiko dengan memgang sejumlah polis asuransi.

B. Budaya Kerja di perusahaan Prudential

1.Nurturing
Perusahaan mendukung karyawan untuk berkembang dengan aktif memberikan umpan
balik serta program pengembangan yang dibutuhkan dalam lingkup kerja
Manfaat : Karyawan menjadi lebih kerja keras dan kompetitif
Contoh penerapannya : Perusahaan memberikan reward yang menguntungkan

2.Collaborative
Karyawan banyak dilibatkan dalam aktivitas kerjasama tim dari divisi dan bagian lain
untuk mencapai sebuah tujuan bersama
Manfaat : Melatih jiwa social dan menjadi lebih solid dalam suatu perusahaan
Contoh penerapannya :Membuat suatu event di perusahaan

3.Challenging
Karyawan dibebaskan untuk mengeksplorasi potensinya dengan mengerjakan
pekerjaan yang menantang agar memperkaya pengalaman untuk mengembangkan diri
Manfaat : Karyawan menjadi lebih tangguh dan lebih siap menghadapi masalah yang
terjadi pada perusahaan karena terbiasa dihadapkan dengan pekerjaan yang menantang
Contoh penerapannya : Memiliki standar perusahaan yang cukup tinggi
4.Engaging
Karyawan dapat terlibat dan menjadi bagian dari sebuah aktivitas kerja atau
perusahaan secara keseluruhan agar dapat memberikan kinerja yang maksimal
Manfaat : Tujuan perusahaan lebih mudah tercapai,karena setiap karyawan diberikan
kebebasan dalam berkontribusi secara keseluruhan
Contoh penerapannya : Membebaskan karyawan berkontribusi jika memiliki potensi
pada aktivitas tersebut

D.Slogan
Perusahaan prudential memiliki slogan yang cukup banyak dikenal masyarakat yaitu
“always listening always understanding” .Hanya dengan mendengarkan secara mendalam
prudential dapat mengerti apa yang nasabahnya butuhkan untuk kenyamanan dan keamanan
hidup mereka beserta keluarganya Sesuai dengan motto prudential, prudential akan siap
mendengarkan apa yang menjadi kebutuhan nasabah dan membuat perencanaan terbaik sesuai
kebutuhan nasabah.

Untuk itu mengapa menurut saya tag line / slogan / motto ini menarik, karena kebanyakan
orang hanya ingin didengar keluh kesahnya tetapi tidak ingin mendengar keluh kesah orang lain,
dan juga dengan mendengar keluh kesah orang lain dan dapat membantu orang tersebut
membuat saya berfikir bahwa ini merupakan salah satu motto yang bagus dan menarik.

E.Lingkungan kerja perusahaan Prudential

1. Pembayaran dari komisinya diberikan sangat tepat waktu. Yaitu dua kali dalam sebulan.
Manfaat : bisa menutupi kekurangan uang apabila sedang di pertengahan bulan.
2. Jam kerja yang sangat fleksibel.
Manfaat : Memudahkan karyawan dalam bekerja sesuai dengan waktu yang efektif agar tidak
terganggu hal lain
3. Reward yang selalu disediakan di setiap tahunnya menantang saya untuk bekerja lebih
maksimal.
Manfaat : Memberikan acuan pada karyawan yang lain untuk mendapatkan reward yang
tentunya sangat menguntungkan karyawan
4. Kontes-kontes yang diadakan juga mampu menambah motivasi saya dalam bekerja.
Manfaat : menjadi lebih siap dalam menghadapi kompetisi dalam perusahaan karena sudah
sering mengikuti kontes-kontes untuk melatih pribadi yang kreatif dan juga lebih baik.

Sumber :

https://rencanamu.id/perusahaan/prudential-indonesia
https://www.qerja.com/company/review/prudential-life-assurance-pt

Anda mungkin juga menyukai