Anda di halaman 1dari 2

HASIL

Hasil menunjukkan 3-4 gambar dari screenshoot yang paling baik dan mewakili
keunggulan/ kekhasan multimedia yang dibuat dan disertai
kalimat penjelas gambar tersebut.

Hasil menunjukkan 3-4 gambar dari screenshoot yang paling baik dan mewakili
keunggulan/ kekhasan multimedia yang dibuat dan disertai
kalimat penjelas gambar tersebut.

Hasil berisi minimal 500 kata diluar tabel.

Media pembelajaran yang dikembangkan dengan menggunakan Adobe Flash dapat menghasilkan
media yang berkualitas karena media yang dihasilkan akan lebih menarik perhatian siswa melalui
visual yang ditampilkan sehingga menumbuhkan motivasi belajar siswa. Gambar 1 merupakan layar
depan tampilan, pada layar depan tampilan terdapat tombol play yang digunakan untuk memulai
pembelajaran. Dikanan atas layar depan terdapat dua tombol kecil, yaitu tombol suara untuk
mematikan atau menghidupkan background musik yang ada dan di kanan tombol suara terdapat
tombol keluar yang digunakan untuk mengakhiri pembelajaran. Ketika siswa mengklik tombol play
pada layar depan, maka siswa akan masuk ke menu utama yang terdapat pada gambar 2. Pada menu
utama terdapat papan-papan yang berisi Kompetensi inti dan kompetensi dasar, materi, video untuk
memperjelas materi, dan quis untuk mengevaluasi hasil belajar siswa.
Hasil respon siswa terhadap multimedia pembelajaran berbasis Adobe Flash CS6 sangat baik.
Menurut hasil angket yang dibagikan kepada siswa, dapat dilihat respon siswa terhadap ketertarikan
menggunakan media pembelajaran berbasis Adobe Flash. Dari 11 responden, 10 orang menunjukan
bahwa pembelajaran matematika menggunakan media berbasis Adobe Flash menarik, 1 orang lagi
mengatakan tidak menarik. Respon siswa tentang apakah pembelajaran matematika menggunakan
media pembelajaran berbasis Adobe Flash mudah difahami. Dari 11 responden, 10 orang
menunjukan bahwa pembelajaran matematika menggunakan media berbasis Adobe Flash mudah
difahami, 1 orang lagi mengatakan tidak mudah difahami. Dan respon siswa tentang apakah
pembelajaran matematika menggunakan media pembelajaran berbasis Adobe Flash dapat
menumbuhkan semangat belajar, dari 11 responden, 10 orang menunjukan bahwa pembelajaran
matematika menggunakan media berbasis Adobe Flash dapat menumbuhkan semangat belajar, 1
orang lagi mengatakan tidak dapat menumbuhkan semangat belajar. Pada penelitian yang dilakukan
oleh Lenni & Anggi (2020) tentang Pengembangan Media Interaktif Berbasis Adobe Flash CS6 Untuk
Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar, diperoleh bahwa media yang dikembangkan dengan
Adobe Flash mampu meningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar siswa.

Pengembangan multimedia interaktif berbasis adobe flash bertujuan untuk membuat bahan
ajar yang sesuai dengan siswa dan dibutuhkan oleh siswa, yang mampu meningkatkan kemampuan
berpikir kreatif siswa pada proses pembelajaran matematika. Langkah awal adalah wawancara
kepada guru untuk menganalisis model pembelajaran yang digunakan oleh guru, karakteristik
peserta didik, materi yang dipelajari, kompetensi yang akan dicapai, dan strategi yang akan
digunakan. Hasil wawancara yang telah dilakukan dengan guru mata pelajaran matematika kelas XI
SMA KORPRI Banjarmasin, guru mengatakan masih menerapkan pembelajaran konvensional dikelas
saat proses pembelajaran. Permasalahan yang sering dialami siswa ketika belajar di sekolah adalah
mereka merasa kesulitan dalam menyerap materi yang disampaikan oleh guru karena media
pembelajaran juga masih terbatas pada buku yang penyajian materinya padat serta tampilannya
tidak menarik dan membuat siswa bosan untuk mempelajarinya. Permasalahan lain yang terjadi di
lapangan adalah banyaknya guru yang belum mampu untuk mewujudkan sebuah pembelajaran
dengan melibatkan media pembelajaran berbasis teknologi. Materi yang akan dipelajari di kelas XI
SMA KORPRI Banjarmasin adalah materi Matriks. Kompetensi yang hendak dicapai dalam materi
pembelajaran pada penelitian ini yaitu: 1) Siswa mampu menjelaskan matriks dan kesamaan matriks
dengan menggunakan masalah kontekstual; 2)Siswa mampu melakukan operasi pada matriks; 3)
Siswa mampu menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan matriks yang meliputi penjumlahan,
pengurangan, perkalian, perkalian skalar dan transpos; 4) siswa mampu menyelesaikan masalah
yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari.

Tabel hasil respon siswa

90,9 % 9,1%
90,9 % 9,1%
90,9 % 9,1%

Anda mungkin juga menyukai