Anda di halaman 1dari 11

Merancang Bahan Ajar Digital/Elektronik

Oleh:
Widya, M.Pd
Desy Eka Muliani, M.Pd
Zaturrahmi M.Pd
Yeni Nurpatri, M.Pd
Yusmanila, M.Pd

Disampaikan Pada Pengabdian Masyarakat


Di SMP Negeri 41 Kota Padang
Tanggal 16 Desember 2020

PRODI PENDIDIKAN FISIKA


STKIP ADZKIA
2020
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kurikulum 2013 revisi yang merupakan kurikulum yang diterapkan secara
bertahap oleh pemerintah dalam rangka menyiapkan generasi emas menuju
Indonesia maju [1]. Penerapan kurikulum 2013 menekankan pada 4 hal penting
yaitu pendidikan karakter,literasi, keterampilan Abad 21, dan High Order Thinking
Skill (HOTS) untuk menghadapi revolusi industry 4.0. Penerapan kurikulum 2013
membutuhkan keterampilan guru dalam meramu semua hal dalam menyiapkan
pembelajaran yang bermakna. Keterampilan abad 21 penting diintegrasikan dalam
pembelajaran karena Indoensia sudah masuk pada era globalisasi, dimana lulusan
Indonesia harus mampu bersaing dengan pekerja asing. Seperti yang dilansir
merdeka.com pada tanggal 7 April 2012 bahwa Indonesia merupakan target utama
invenstasi asing di Asia Tenggara Hal ini kurang baik bagi masyarakat Indonesia,
karena masyarakat Indonesia belum memiliki skill yang mempuni untuk bersaing
dengan pekerja asing Tenaga kerja Indonesi memiliki keahlian rendah dan murah
bila dibandingkan dengan pekerja asing. Hal ini akan mengakibatkan anak muda
Indonesia akan sulit untuk bersaing dengan pekerja asing Pekerjaan di abad 21 ini
menuntut kemampuan menganalisis, mensintesis, informatif dan berbasis produksi.
Lulusan Indonesia harus memiliki keterampilan lebih dalam menghadapi
persaingan abad ke-21.
Sejak tahun 2018, pendidikan Indonesia menghadapi tantangan global yang
disebut Revolusi Industri 4.0. Ilmu pendidikan selalu berkembang seiring dengan
lajunya perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, budaya, maupun tuntutan
dan ekspektasi masyarakat. Kuantitas dan kualitas seorang guru akan berimbas
pada kualitas peserta didik.
Guru harus mengikuti perkembangan (updating skills) pendidikan untuk
meningkatkan kualitas pembelajaran. Guru harus mempunyai bekal pengetahuan
berbagai hal tentang konsep pembaharuan dalam pendidikan, tentang paradigma
pembelajaran terkini (Technology based, Scientific approach) agar dapat menjadi
agent of change ketika menjadi pengajar , pendidik atau pengelola yang inovatif dan
motivatif di era Revolusi Indsutri 4.0.
B. Tujuan Pengabdian Masyarakat
tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah:
1. Menjelaskan pentingnya bahan ajar digital saat ini
2. Membuat bahan ajar digital menggunakan aplikasi flipbook

C. Waktu dan Tempat Pengabdian Masyarakat


Hari/Tanggal : Rabu / 16 Desember 2020
Jam : 09.00 sampai selesai
Tempat : SMP Negeri 41 Kota Padang
Jumlah peserta : 40 orang
BAB II
PELAKSANAAN

Perbadingan Bahan Ajar elektronik dengan Bahan Ajar Cetak

Bahan Ajar elektronik/digital


• Ditampilkan dengan menggunakan monitor atau layar komputer
• Lebih praktis untuk dibawa kemana-mana,
• Biaya produksi lebih murah dibandingkan bahan ajar cetak
• Menggunakan sumber daya berupa listrik dan komputer untuk
mengoperasikannya
• Tahan lama dan tidak lapuk dimakan waktu
• Dapat dilengkapi dengan audio dan video dalam penyajiannya.
BAB III
KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
1. Pembelajaran abad 21 perlu dipahami oleh guru. Guru perlu beradaptasi
dengan pendidikan revolusi 4.0, karena secara psikologis siswa juga
mengalami pergeseran karakter
2. Pembelajaran digital dan interaktif merupakan salah satu contoh pilihan
dalam pembelajaran era revolusi 4.0
B. Saran
Guru mengikuti segala bentuk perubahan zaman, termasuk telnologi dan
tatanilai.
FOTO KEGIATAN

Anda mungkin juga menyukai