Anda di halaman 1dari 2

DESINFEKSI KEBERSIHAN LINGKUNGAN RUMAH SAKIT DALAM

RS BALI JIMBARAN
RANGKA PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19

NO. DOKUMEN REVISI HALAMAN


102/DIR/RSBJ/III/2020 00 1/2

Ditetapkan Oleh
STANDAR Tanggal Berlaku: Direktur RS Bali Jimbaran
PROSEDUR 18 Maret 2020
OPERASIONAL
dr. Komang Adhi Restudana
NIK: 19872018.01.001
Pengertian Disinfektan adalah bahan kimia yang digunakan untuk menghambat
atau membunuh mikroorganisme (misalnya pada bakteri, virus dan
jamur kecuali spora bakteri) pada permukaan benda mati,
seperti furniture, ruangan, lantai, dll.

Desinfeksi adalah proses dekontaminasi, menghilangkan segala


hal yang berkaitan dengan mikroorganisme pada benda mati .

Tujuan Sebagai acuan untuk melakukan langkah-langkah yang harus


dipenuhi dalam pencegahan COVID-19.

Kebijakan Sesuai dengan Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Bali Jimbaran
Nomor 044/SK-DIR/RSBJ/II/2018 Tentang Kebijakan Pelaksanaan
Pencegahan Dan Pengendalian Infeksi Rumah Sakit Bali Jimbaran.

Prosedur Pelaksanaan:

1. Petugas menggunakan APD lengkap (sarung tangan, masker


bedah/N95, kaca mata google, faceshield, hazmat, apron,
sepatu boat).
2. Petugas melakukan proses desinfeksi di lingkungan RSU Bali
Jimbaran sebanyak 2 (dua) kali dalam sehari sesuai jadwal yang
telah ditentukan.
3. Area yang telah dilalui pasien curiga COVID-19 akan
diinformasikan melalui Satgas Covid RSU Bali Jimbaran dan
dilakukan proses desinfeksi tambahan oleh petugas.
4. Petugas menyiapkan alat dan bahan desinfektan:
Alat :
- Sprayer elektrik/manual
- Lap flanel/kain microfiber
Bahan:
- Air bersih
- Jenis desinfektan :
a. natrium hipoklorit (cair/serbuk),
b. karbol/lisol mengandung fenol,
c. pembersih lantai mengandung benzalkonium chlorida
atau larutan klorin/pemutih. Gunakan salah satu jenis
saja.
- Takaran:
DESINFEKSI KEBERSIHAN LINGKUNGAN RUMAH SAKIT DALAM
RS BALI JIMBARAN
RANGKA PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19

NO. DOKUMEN REVISI HALAMAN


102/DIR/RSBJ/III/2020 00 2/2

a takaran larutan pemutih, larutan klorin, karbol/lisol = 2


sendok makan per 1 L air
b takaran pembersih lantai= 1 tutup botol per 5 L air.
- Cara pembuatan
Campurkan air dan salah satu jenis desinfektan sesuai
takaran. Larutan tersebut diaduk sampai homogen.
Masukkan larutan ke dalam sprayer.
- Cara desinfeksi permukaan
a. semprotkan langsung pada permukaan benda
(dinding/lantai/karpet/pintu/lemari/meja/dan lainnya)
atau gunakan kain bersih atau tisu untuk mengelap
permukaan benda yang kecil dengan cara zigzag
atau dari memutar dari tengah keluar.
b. biarkan permukaan tetap basah selama 10 menit.
Apabila ingin dikeringkan dapat di lap dengan
kain/tisu yang bersih.
- Paska desinfeksi
a. Area yang terkontaminasi dapat dilewati maksimal
30-60 menit setelah dilakukan desinfeksi.
b. Lepas APD dan letakkan pada tempatnya. Khusus
masker, handscoon dan apron disposabel buang ke
tempat sampah medis. APD lainnya dicuci bersih.
Cuci tangan memakai sabun dengan air bersih
mengalir.

Unit Terkait CS

Anda mungkin juga menyukai