Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN

DINAS PENDIDIKAN
UPT PELAYANAN PENDIDIKAN KECAMATAN NGEMPLAK
PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP
TAHUN AJARAN 2020/ 2021
PPKn, Bahasa Hari /
Muatan Mapel : : Rabu, 10 Maret 2021
Indonesia Tanggal
Kelas /
: III (tiga) / 2 Waktu :
Semester

PPKn
KD 3.2
I. Berilah tanda silang ( X ) pada huruf a, b, atau c pada jawaban yang benar !
1. Siti memiliki hak dirumah, ketika sudah selesai belajar, Siti diperbolehkan
ibunya melihat televisi, namun Siti juga mempunyai kewajiban, yaitu …
a. melihat televisi sampai larut malam
b. membiarkan televisi tetap nyala
c. mematikan televisi jika sudah selesai
2. Pada saat libur sekolah, Edo dan teman-temannya bermain bola dilapangan, salah
satu hak mereka saat bermain adalah ...
a. diberi kesempatan untuk bermain bersama
b. mengejek teman yang belum bisa bermain
c. mengajak teman yang disukai
3. Menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekolah agar tetap nyaman ketika
belajar adalah kewajiban…
a. petugas kebersihan
b. guru dan kepala sekolah
c. semua warga sekolah
4. Sumber energi yang tersedia di alam ini adalah karunia Tuhan yang harus kita
lestarikan. menjaga kelestarian sumber energi supaya tetap awet merupakan …
setiap orang
a. hak
b. kewajiban
c. peraturan
5. Pada gambar di samping adalah kejadian yang dialami oleh bangsa Indonesia
saat ini, sudah seharusnya mereka mendapatkan
haknya, yaitu…
a. mencari perlindungan sendiri ketempat aman
b. bekerja bakti untuk membersihkan rumahnya
c. diberi pertolongan dan bantuan yang diperlukan
6. Udin diberi kewajiban oleh orangtuanya menyiram tanaman setiap sore, sikap
Udin ketika menyiram tanaman sebaiknya …
a. menghidupkan keran air lalu meninggalkannya
b. menyiram tanaman dengan air secukupnya
c. bermain semprot-semprtan dengan teman
7. Salah satu contoh kewajiban manusia dalam memanfaatkan sumber energi antara
lain ….
a. memakai kendaraan walaupun jarak dekat
b. mematikan keran air jika tidak digunakan
c. menyalakan lampu ketika siang hari
8. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini!
(1) memanasi mesin kendaraan dalam waktu lama
(2) menggunakan mobil untuk jarak dekat
(3) menggunakan trasportasi umum
(4) pergi ke warung dengan bersepeda
Kewajiban kita dalam hal penggunaan minyak bumi ditunjukkan pada nomor…
a. (1) dan (2)
b. (2 ) dan (3)
c. (3) dan (4)
9. Kenikmatan yang dianugerahkan Tuhan kepada kita adalah tubuh yang sehat,
maka kewajiban kita adalah menjaganya. Salah satu cara menjaga agar tubuh
tetap sehat adalah....
a. makan dan minum dengan gizi yang seimbang
b. olahraga secara berlebihan
c. tidur sehari semalam secata terus menerus
10. Di rumah Dayu mempunyai alat-alat elektronik yang lengkap, untuk menghemat
energi, Dayu menggunakannya secara bergantian dan jika diperlukan, perilaku
hemat yang dilakukan Dayu mencerminkan pancasila, sila ke…
a. 3
b. 4
c. 5
Bahasa Indonesia
KD 3.2
11. Pandemi COVID 19 yang sedang dialami oleh beberapa negara saat ini, sangat
berdampak pada pola kehidupan warganya, terutama di Indonesia. Jumlah kasus
yang terinfeksi virus corona ini kian meningkat. Sudah seharusnya kita lebih
patuh terhadap protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah
Indonesia, unuk mencegah penularan virus ini. Salah satu cara yang paling mudah
adalah berjemur dibawah sinar matahari.

Kalimat terakhir pada paragraf tersebut, merupakan jawaban dari pertanyaan…


a. Apa yang sedang dialami oleh negara Indonesia saat ini?
b. Bagaimana cara mencegah terinfeksi Covid 19 yang paling mudah?
c. Berapa orang yang terinfeksi covid 19 di Indonesia?
12. Listrik memiliki peranan penting dalam kehidupan. Listrik adalah sumber
energi utama dalam kegiatan rumah tangga dan industri Contoh penggunaan
listrik yang paling mudah ditemukan adalah lampu.
Pokok bahasan pada paragraf di atas membicarakan tentang…
a. listrik
b. lampu
c. industri
13. Sumber energi adalah anugerah Tuhan yang harus disyukuri dan dimanfaatkan
dengan sebaik-baiknya. Sumber energi terbesar yang ada dibumi adalah …
a. listrik
b. matahari
c. air
14. Tuhan menciptakan benda – benda yang ada di bumi ini sangat bermanfaat bagi
manusia. Benda yang menghasilkan energi disebut...
a. kekuatan energi
b. energi bumi
c. sumber energi
15. Matahari adalah sumber energi yang menghasilkan panas dan cahaya. Bagi
tumbuhan matahari bermanfaat untuk…
a. proses pertumbuhan
b. proses fotosintesis
c. proses pembuahan
16. Pada hari Minggu pagi, di kampung Udin akan diadakan kerja bakti, agar para
warga mengetahui kegiatan tersebut, ketua RT memberi pengumuman dengan
menggunakan speaker. Pada speaker terjadi perubahan energi….menjadi ….
a. listrik - bunyi
b. listrik - cahaya
c. listrik - gerak
17. Penemu jam dinding pertama kali adalah seorang ilmuwan yang berasal dari
Mesir. Perubahan energi yang terjadi pada jam dinding adalah…
a. listrik menjadi bunyi
b. kimia menjadi gerak
c. panas menjadi cahaya
18. Di bawah ini termasuk benda-benda yang menghasilkan perubahan energi listik
menjadi energi panas adalah… ...
a. rice cooker, blender, solder, hairdryer dan oven
b. mesin cuci, rice cooker, kompor listrik dan mixer
c. rice cooker, kompor listrik, microwave dan solder
19. Pada saat pentas musik, Edo bertugas memainkan drum. Perubahan energi yang
terjadi pada drum adalah…
a. panas menjadi bunyi
b. gerak menjadi bunyi
c. kimia menjadi bunyi
20. Dalam kehidupan sehari-hari, manusia memanfaatkan energi alternatif untuk
mengurangi penggunaan BBM, alasannya....
a. supaya BBM mudah didapat
b. supaya BBM harganya mahal
c. supaya BBM tidak cepat habis
21. Terbuat dari bambu, serbuk gergaji atau bathok kelapa dan tepung kanji.
Bahan - bahan di atas merupakan salah satu bahan untuk membuat energi
alternatif pengganti BBM, disebut …
a. biogas
b. briket
c. arang
22. Di bawah ini adalah contoh benda yang bisa dijadikan sebagai energi alternatif,
yaitu …
a. biogas, aki, air
b. air, angin, minyak tanah
c. air, biogas, briket
23. Tuhan menciptakan berbagai macam hewan, salah satunya sapi. Sapi merupakan
hewan yang dapat dimanfaatkan daging, susu, kulit serta kotorannya. Kotoran
sapi dapat menghasilkan gas yang dimanfaatkan sebagai energi elternatif disebut

a. biogas
b. briket
c. gas alam
24. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) menggunakan lampu saat siang hari
(2) mematikan keran jika bak mandi sudah penuh
(3) menggunakan kompor dengan biogas
(4) memanfaatkan limbah kayu untuk membuat briket
Kegiatan yang termasuk pemanfaatan energi alternatif untuk menghemat BBM
ditunjukkan pada nomor…
a. 1 dan 3
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
25. Manusia bertanggungjawab untuk mengolah sumber energi dan menghematnya.
Salah satu tujuan menghemat energi adalah ….
a. bisa menjaga ketersediaan energi
b. energi bisa menjadi barang langka
c. manusia bisa hidup tanpa energi
26. Siswa sebagai salah satu warga sekolah wajib menunjukkan kepedulian atas
penggunaan energi.
Dibawah ini contoh penghematan energi di sekolah yang tepat adalah…
a. menghidupkan kipas angin saat udara dingin
b. menyalakan komputer setelah pelajaran berakhir
c. mematikan lampu jika ruangan cukup terang
27. Rumah Siti mempunyai banyak jendela untuk menghemat penggunaan lampu,
karena dengan adanya jendela dapat membuat rumah Siti…
a. Suhu ruangan naik
b. Sinar matahari masuk ke rumah
c. Cahaya lampu semakin terang
28. Keluarga Lani selalu berusaha menghemat energi listrik, manfaat yang mereka
dapatkan antara lain ….
a. tagihan listrik menjadi lebih sedikit
b. mereka mendapat bantuan listrik
c. Lampu yang mereka miliki tetap baru
29. Pernyataan dibawah ini yang termasuk kalimat berita adalah ….
a. Mengapa kamu mendengarkan radio sepanjang hari ?
b. Siti, Tolong matikan televisi ketika mau tidur!
c. Menghemat listrik dengan menyalakan lampu seperlunya di malam hari.
30. Beni suka menyalakan televisi ketika belajar, walaupun ia tidak melihatnya. Ia
juga menyalakan banyak lampu dan kipas angin di kamarnya. Hal-hal yang
dilakukan Beni tersebut termasuk sikap ….
a. hemat
b. sombong
c. boros

Anda mungkin juga menyukai