Anda di halaman 1dari 5

Pengertian tweening

Tweening adalah proses membuat sebuah animasi pergerakan dengan cara


memberikan perubahan pada bentuk atau posisi objek dengan menentukan keyframe
awal dan akhir sehingga dapat terbentuk frame-frame baru. Fungsi utama tweening
adalah untuk menggerakkan objek dari satu titik ke titik lainnya. Untuk dapat
menggunakan Teknik animasi tweening, sebaiknya kita mengenal terlebih dahulu
panel timeline adobe flash. Panel timeline pada adobe flash terdiri dari:

Gambar 1. Panel timeline

1) Layer.
Layer pada adobe flash merupakan tumpukan lemberan yang transparan.
Objek pada layer yang berada di atas akan menutupi objek di layer yang berada di
bawahya. Fungsi dari layer adalah untuk pengaturan kerja, animasi, serta elemen
lainnya.
2) Frame
Frame merupakan satuan terkecil dalam video/animasi yang mewakili 1
gambar. Frame pada adobe flash Semakin banyak frame, semakin lama objek
akan dimainkan/dianimasikan. Frame ditandai dengan kotak putih dengan garis
hitam. Berikut adalah jenis-jenis dari frame.
a) Single keyframe, adalah kotak-kotak yang berurutan pada timeline. Pada
single keyframe inilah sebuah objek akan di buat.
b) Keyframe adalah frame kunci. Keyframe bertugas untuk menentukan kapan
sebuah objek akan tampil pada sebuah animasi. Keyframe dapat beris
sebuah objek atau lebih. Keyframe ditandai dengan bulatan berwarna
hitam. Keyframe yang tidak berisi objek apapun disebut Blank keyframe.
c) Blank keyframe adalah sebuah frame kunci kosong. Blank keyframe
berfungsi untuk menempatkan sebuah objek atau lebih pada frame, sebab
tanpa keyframe/blank keyframe, frame tidak bisa diisi dengan oebjek.Blank
keyframe ditandai dengan linkaran berwarna putih dengan garis berwarna
hitam.
a. Jenis Teknik animasi tweening
Teknik animasi tweening dibedakan menjadi beberapa jenis berdasarkan objek
yang akan dianimasikan. Jenis Teknik animasi tweening tersebut di antaranya
adalah motion tween, shape tween, dan classic tween.

Gambar 2. Teknik animasitweening

1) Motion Tween

Gambar 3. Motion tween

Motion Tween adalah pergerakan suatu objek dari keadaan awal sampai
keadaan akhir. Motion tween sering digunakan untuk memberikan animasi
berupa merubah posisi benda,merubah ukuran benda, dan merubah visibilitas,
kecerahan (brightness), kedalaman warna benda. Merubah posisi benda dapat
diartikan bahwa motion tween dapat menggerakkan benda dari titik A ke titik
B.
2) Shape Tween

Gambar 4. Shape tween


Shape tween adalah perubahan bentuk dari suatu objek ke objek lain.
Untuk Shape Tween objek yang di animasikan harus berjenis Shape, untuk
ukuran file yang dihasilkan Shape Tween lebih besar dibandingkan motion
Tween.
Classic tween

Gambar 5. Classic tween

Classic tween adalah Teknik tweening yang di gunakan untuk memberikan


animasi mengubah posisi objek dan ukuran objek. Untuk dapat menggunakan
classic tween, objek tidak harus terlebih dahulu dikonversi menjadi symbol.
b. Menerapkan Teknik tweening pada objek 2D

1) Menentukan keyframe

Gambar 6. keyframe

Keyframe adalah frame kunci yang berfungsi sebagai titik referensi yang
biasanya menggamabarkan momen waktu utama dalam animasi. Misalnya jika
kita membuat animasi lompat jauh, maka penentuan keyframe adalah sebagai
berikut.
 Keyframe pada frame120 : pelompat berdiri
 Keyframe pada frame240 : pelompat melakukan Teknik awalan
 Keyframe pada frame240 : pelompat melakukan tolakan
 Keyframe pada frame360 : pelompat melakukan Teknik melayang
 Keyframe pada frame480 : pelompat melakukan Teknik pendaratan
2) Membuat animasi dengan Teknik tweening

Gambar 7. Teknik tweening


Teknik tweening dapat digunakan untuk menganimasikan objek, yaitu
animasi gerak, putar, skala, perubahan warna dan lain sebagainya. Untuk
dapat membuat animasi tweening, hal yang di perlukan adalahkonsep, objek,
serta menentukan keyframe. Berikut langkah-langkah membuat animasi
dengan Teknik tweening.
a) Tentukan objek yang digunakan pada frame pertama dan frame
terakhir.
b) Pada panel timeline, klik kanan salah satu frameyang berada di antara
frame pertama dan frame akhir.
c) Pilihlah jenis Teknik tweening sesuai dengan objek yang ingin
dianimasikan. Pilih motion tween jika objek berupa symbol, dan
sebagai nya, atau pilih shape tween jika objek berupa shape, atau pilih
classic tween.

Anda mungkin juga menyukai