Anda di halaman 1dari 3

Pendahuluan

Dalam pembahasan ini ada beberapa hal penting yang terdapat pada lingkungan makro
pasar digital, yaitu:

1) Technological Forces, merupakan perubahan teknologi yang memberikan suatu


peluang pengembangan dalam pemasaran produk baru.
2) Economic Forces, merupakan hal yang menimbulkan variasi dan memberikan
pengaruh terhadap peluang perdagangan dalam suatu kondisi ekonomi. Hal tersebut
mempengaruhi pengeluaran setiap konsumen dan kinerja bisnis.
3) Political Forces, merupakan suatu pemerintahan nasional dan organisasi internasional
yang memiliki peran penting dalam menentukan atau dalam melakukan kontrol
terhadap internet.
4) Legal Forces, merupakan ketentuan metode hukum dan pedoman etika yang digunakan
untuk mempromosikan serta menjual produk. Hal tersebut tentunya dilakukan untuk
melindungi hak privasi setiap individu maupun bisnis dalam perdagangan bebas.
5) Social Forces, merupakan keanekaragaman budaya diantara komunitas digital yang
mempengaruhi penggunaan internet dan layanan yang disediakan dalam aktivitas bisnis
online.

Tingkat Perubahan Suatu Lingkungan

Dalam dunia digital, perubahan budaya sosial dan terutama budaya pop cenderung
sangat cepat. Pada pemasaran digital penting kaitannya dalam melakukan perkembangan
terhadap penjualan. Strategi penting untuk dipahami pemasar melalui dunia digital harus
dipertimbangkan dengan cara, yaitu: mengumpulkan, menyebarkan dan mengevaluasi
berbagai informasi baik di lingkungan mikro dan lingkungan makro, proses untuk
menghasilkan dan meninjau relevansi dalam menerapkan strategi baru, penelitian tentang
nilai pelanggan yang potensial terhadap hasil dari nilai bisnis, implementasi prototipe
fungsionalitas baru untuk memberikan nilai pelanggan, serta pengukuran dan peninjauan
terhadap hasil dari prototipe untuk merevisi lebih lanjut dalam meningkatkan proposisi.

Technological Forces

Para pemasar perlu memahami mengenai digital dan teknologi internet. Dalam bagian
ini dijelaskan tentang teknologi digital, teknologi internet (seperti Chrome, Internet Explorer,
Apple Safari, dan lain-lain) dan teknologi Web (penggunaannya sering disebut Uniform
(universal) Resources Locator (URL), adapun beberapa contoh penggunaan URL seperti
www.domain-name.extension atau filename.html, .com, .org, dan lain-lain). Adapun susunan
yang terdapat dalam teknologi internet yaitu: HTML, XML, gambar grafis, informasi animasi
grafis, serta audio dan video standar, sedangkan internet, intranet dan ekstranet merupakan
hal yang berbeda. Tidak dapat dipungkiri bahwa di dalam teknologi, keamanan merupakan
hal yang penting untuk melakukan pemasaran digital melalui internet.

Economic Forces

Pengaruh ekonomi secara global mempengaruhi tingkat keberhasilan pada kegiatan


bisnis dan penting bagi pasar digital. Pada negara maju, populasi hidup dan profil usia
seorang konsumen terhadap pasar menjadi sangat penting dalam bisnis pemasar digital.
Adapun hal-hal yang dapat mempengaruhi pasar yaitu perkembangan pasar internasional dan
adanya merger dalam ekonomi. Dalam hal ini para pemasar digital harus fokus dalam
menciptakan inovasi dan menyiapkan strategi untuk memaksimalkan pemasaran dengan
menciptakan produk baru seperti selektif dalam berinovasi serta perlu adanya kerjasama atau
merger terhadap perusahaan lain untuk mencapai tujuan bersama.

Political Forces

Di dalam lingkungan politik yang dibentuk oleh lembaga pemerintahan dan kelompok
penekan konsumen beserta organisasi yang didukung oleh industri seperti TRUSTe. Dengan
ini penting bagi para pemasar digital untuk mengetahui tindakan politik yang terjadi melalui
lembaga pemerintahan terhadap kendali adopsi internet, seperti mempromosikan manfaat
internet bagi konsumen dan bisnis untuk meningkatkan kemakmuran ekonomi suatu negara,
melakukan pemberlakuan undang-undang untuk mengatur lingkungan seperti mengendalikan
pajak, dan terlibat dalam mendirikan sebuah badan internasional untuk mengkoordinasikan
internet.

Legal Forces

Hukum atau undang-undang yang berkembang dapat menyediakan kerangka kendali


dan regulasi yang memungkinkan bertujuan bagi individu dan bisnis dalam rangka
menjalankan bisnisnya secara legal. Banyak pertimbangan hukum dan etika yang dilakukan
dalam lingkungan perdagangan online dan pemasar digital harus mematuhi hukum dan
standar etika tetapi dengan pesatnya inovasi teknologi yang berlangsung, maka akibatnya
hukum sering berjalan dengan tidak jelas. Dalam hal ini pemasar harus berhati-hati dalam
melakukan kegiatan karena berpengaruh terhadap reputasi perusahaan dan sentimen negatif.
Perlindungan data privasi disini juga termasuk moral baik terhadap individu. Pemasar digital
dapat lebih memahami kebutuhan konsumen mereka dengan menggunakan jenis informasi
yang sangat berharga melalui pengumpulan informasi pribadi, dengan hal itu memungkinkan
untuk mengembangkan komunikasi tepat sasaran dan pengembangan produk yang lebih
konsisten terhadap kebutuhan user atau pengguna.

Social Forces dan Cultural Forces

Kekuatan sosial atau social forces berkaitan erat dengan budaya dan memiliki implikasi
yang signifikan terhadap digital marketing. Faktor kunci yang membentuk kekuatan sosial ini
yaitu adanya komunitas sosial berdasarkan profil demografis, pengecualian sosial dan faktor
budaya. Pada bab sebelumnya dikemukakan bahwa ada variasi yang besar dalam hal tingkat
akses internet, jumlah penggunaan, dan keterlibatan pembelian online. Pertumbuhan
penduduk diperkirakan 1,09 persen. Ini berarti bahwa populasi yang berkembang
meningkatkan permintaan terhadap sumber daya yang terbatas. Perubahan populasi penting
bagi pemasar karena pemasar dapat menciptakan peluang pasar baru.

Bahasa dan budaya lokal suatu negara atau wilayah dapat mempengaruhi penggunaan
layanan Web. Tentunya hal ini berpengaruh terhadap mesin pencari pada layanan internet.
Beberapa argumen mengatakan bahwa e-commerce dan komunikasi digital memiliki manfaat
terhadap lingkungan, manfaat ini juga sering berguna bagi perusahaan mereka sehingga dapat
melakukan penghematan biaya dengan perdagangan online, dengan ini perusahaan dapat
menjelaskan manfaat tersebut kepada pelanggan mereka secara efektif.

Anda mungkin juga menyukai