Anda di halaman 1dari 5

SKENARIO SL BLOK 14

Pembukaan & anamnesis:

- Selamat siang pak, silakan duduk.


- Perkenalkan saya dr. Adel yang bertugas pada hari ini. Sebelumnya saya berbicara
dengan:
a. Nama
b. Usia
c. Pekerjaan
d. Alamat
- Baik pak, ada keluhan apa ini pak?
a. Nyeri sendi?
Di mana letaknya?
Sudah berapa lama?
Ilang timbul / tidak?
Biasanya makin nyeri kalau apa?
b. Kaku sendi?
c. Bengkak sendi?
d. Keluhan penyerta seperti demam, penurunan BB, mudah lelah? Sudah pernah
diobati? Biasanya semakin parah karena apa? Biasanya merasa mendingan karena
apa?
e. Sebelumnya pernah ada riwayat penyakit kronis seperti tekanan darah tinggi,
diabetes. jantung? Pernah ada riwayat trauma? Terbentur?
f. Apakah di keluarga punya riwayat penyakit yang sama & penyakit kronis?
g. Apakah bapak merokok? Alkohol? Obat-obatan terlarang?
- Baik pak, selanjutnya saya akan melakukan pemeriksaan fisik berkaitan dengan keluhan
bapak, yang nantinya bapak akan melepaskan pakaian atas bapak. Apakah bapak
bersedia?
- Baik, bapak bisa langsung ke ruangan selanjutnya.

Cuci tangan 6 langkah WHO


Didapatkan keadaan pasien tampak sakit ringan, kesadaran composmentis, ttv normal

SETIAP PALPASI:

- apakah ada rasa sakit?

SETIAP PERGERAKAN:

- pak nanti waktu saya aba-aba, boleh diikuti gerakan saya lalu boleh bilangkalau ada rasa
sakit ya pak?
- Baik, seluuh pergerakan dalam batas normal

SETIAP TEST SENSORIS

- Apakah berasa pak?

Sendi Bahu

- Inspekasi
a. Bentuk sendi dari anterior, posterior, lateral, superior simetris / tidak
b. Ada / tidak pembengkakan, deformitas, tanda-tanda radang / inflamasi
c. Ada penonjolan tulang di klavikula, scapula, humerus
d. Kontour permukaan otot deltoid (lengan) trapezius (punggung) dalam batas normal
e. Ada / tidaknya perubahan warna kulit & peleberan pembuluh darah
- Palpasi
a. Meraba sendi & otot bahu dari anterior, posterior, lateral, superior
- Pergerakan
a. Gerakan fleksi, ekstensi, abduksi, adduksi, rotasi internal, rotasi eksternal
b. Aphley Scratch: pasien meraih scapula kontralateral dengan abduksi rotasi eksternal
& abduksi rotasi internal

Sendi Siku

- Inspeksi
a. Bentuk posisi pada keadaan lurus / wajar, ekstensi & fleksi
b. Tidak ada benjolan / bengkak & deformitas
- Palpasi
a. Meraba processus olecranon, epicondylus lateral & medial. N. ulnaris (antara proc.
Olecranon dengan epicondylus medialis)
b. Meraba ada / tidaknya nyeri tekan & bengkak
- Pergerakan
a. Gerakan fleksi, ekstensi, pronasi, supinasi

Sendi Pergelangan Tangan & Tangan – bengkak di pip & dip

- Inspeksi
a. Posisi tangan dalam keadaan wajar (sedikit fleksi & paralel)
b. Menjelaskan kontour tangan dorsal & palmar (pergelangan tangan, jari, tenar &
hipotenar) – ada bengkak di pip & dip
c. Ada / tidaknya bengkak sendi, deformitas pergelangan tangan & jari
- Palpasi
a. Meraba permukaan dorsal dan palmar karpal, MCP (Metacarpophalangeal), PIP, DIP
– pergelangan tangan, telapak tangan, metacarpophalangeal, proximal interphalang,
distal interphalang - ada bengkak di pip & dip
b. Meraba processus styloideus radii – tangan seperti di kepal
- Pergerakan
a. Gerakan palmar fleksi, dorsofleksi, eversi dan inversi pergelangan tangan
b. Gerakan digiti I manus: abduksi, adduksi, oposisi

Test Sensoris Jari

- N. Ulnaris (palmar & dorsal manus: dig.IV bagian medial, digiti V)


- N. Radialis (dorsum manus: digiti I , II ,III , IV bagian lateral) – tangannya telungkup
- N. Medianus ( palmar : digiti I,II,III, IV bagian lateral) – tangannya menengadah

Sendi Panggul

- Inspeksi
a. Gaya berjalan, posisi berdiri, deformitas, nyeri saat gerak
- Palpasi
a. Meraba sendi Coxae femur dan sekitar sendi dari anterior, posterior dan lateral
- Pergerakan
a. Melakukan gerakan ekstensi, fleksi, rotasi internal, rotasi eksternal, abduksi,&
adduksi
b. Tes Thomas (tidur terlentang, posisi tungkai tergantung):fleksi tungkai yang sehat
sehingga lordosis lumbal hilang, akibatnya tungkai yang sakit akan ikut fleksi.

Sendi Lutut

- Inspeksi
a. Menjelaskan posisi lutut saat berdiri & berbaring
b. Menjelaskan warna kulit, vaskularisasi, pembengkakan, massa di bagian
anterior/posterior, lateral/medial
c. Menjelaskan ada tidaknya luka, fistel, ulkus
- Palpasi
a. Meraba massa/pembengkakan, nyeri ada/tidak
b. Meraba vaskularisasi dan pulsasi pembuluh darah lutut
c. Meraba posisi patella (ada dislokasi)
- Pergerakan
a. Fleksi ekstensi dengan ROM: 0-120 – pasien melakukan fleksi dan ekstensi dengan
range of movement kurleb 120 tetapi terdapat nyeri
b. Memeriksa terdapat krepitasi atau tidak saat bergerak/digerakan

Sendi Pergelangan Kaki & Kaki

- Inspeksi
a. Menjelaskan keadaan daerah pergelangan kaki dan kaki (deformitas, nodul, bengkak,
kelainan kulit seperti ulkus)
b. Menjelaskan keadaan jari kaki (hallux valgus, Hammer toes)
- Palpasi
a. Meraba bagian anterior sendi pergelangan kaki (Nyeri tekan, bengkak, dll)
b. Meraba tumit dan tendo achilles
c. Meraba kompresi MTP 1-5 mediolateral
- Pergerakan
a. Melakukan gerakan plantar fleksi, dorsofleksi, eversi dan inversi pergelangan kaki
Penutupan

- Cuci tangan 6 langkah WHO


- Menginformasikan gangguan / penyakit terkait, penatalaksanaannya, prognosisnya,
edukasinya
- Baik pak, ada yang ingin bapak tanyakan?
- Baik kalau begitu, terima kasih pak atas kerja samanya. Selamat siang.

Anda mungkin juga menyukai