Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KEGIATAN

PERTEMUAN PEMBINAAN PERKESMAS


UPTD PUSKESMAS KEC. SANANWETAN
AGUSTUS TAHUN 2020

I. DASAR PELAKSANAAN
1. Sumber dana DAU Tahun 2020
2. Progam Perkesmas UPTD Puskesmas Kecamatan Sananwetan Tahun 2020

II.TUJUAN PELAKSANAAN
1. Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan kader kesehatan di kelurahan
Sananwetan dalam pelaksanaan Program Perkesmas.
2. Tujuan Khusus
a. Adanya pelaporan secara sistematis oleh kader kesehatan terkait ketika melakukan
kunjungan rumah kepada individu, keluarga dan kelompok rawan prioritas di era
pandemi.
b. Adanya pelaporan secara sistematis oleh petugas wilayah ketika melakukan
kunjungan rumah kepada individu, keluarga dan kelompok rawan prioritas di era
pandemi.
c. Meningkatnya tingkat kemandirian individu, keluarga dan kelompok rawan
prioritas.

III. PESERTA / SASARAN


1. Perwakilan Posyandu lansia se-Kecamatan Sananwetan 21 orang
2. Petugas Wilayah ( Bidan / Perawat wilayah ) 7 orang
3. Pemantau Ibu hamil resiko tinggi Kecamatan Sananwetan 21 orang
4. Koordinator Posyandu balita 7 orang
5. Kader Jiwa 15 Orang
6. Kader TB 9 orang
7. Programmer TB
8. Programmer gizi
9. Programmer HIV
10. Programmer Kesling
11. Programmer Jiwa
IV. WAKTU DAN TEMPAT
Hari : Selasa, Rabu dan Kamis
Tanggal : 25-27 Agustus 2020
Jam : 08. 00 wib s/d selesai
Tempat : Ruang Pertemuan Lantai 2 UPTD Puskesmas Kec. Sananwetan
Jln Jawa no 7 Kota Blitar
V. MATERI
Pada Pertemuan Kali ini disampaikan Materi dan pelaporan tentang kriteria kunjungan
Rumah Pada klien Jiwa, TB, HIV beserta sanitasi lingkungan. Kriteria Kunjungan
Rumah pada Lansia Resiko tinggi serta kriteria Kunjungan Rumah Pada ibu hamil dan
balita resiko tinggi, dengan jadwal terlampir.

VI. HASIL KEGIATAN


a. Peserta hadir 100% yaitu dari jumlah yang diundang.
b. Pertemuan ini di buka oleh Kepala Puskesmas Sananwetan.
c. Penyampaian Materi oleh dr Azhar Anwar, dr. Dianingrum Anggraini dan Bu Yefi Dwi
Atma.
d. Penyampaian Format pelaporan dalam Kunjungan rumah..
e. Selanjut nya di lakukan Diskusi dan pengambilan sesi dokumentasi.

VI. PENUTUP
Demikian laporan pelaksanaan kegiatan ini di buat untuk pertanggungjawaban.

Blitar , 1 September 2020


PPTK

RINA WIDIYAWATI Apt.


NIP. 19831014 201001 2 007
DOKUMENTASI
KEGIATAN PERTEMUAN PEMBINAAN PERKESMAS
UPTD PUSKESMAS KEC. SANANWETAN
25 – 27 AGUSTUS TAHUN 2020

1. PERWAKILAN POSYANDU LANSIA DAN PETUGAS WILAYAH


2. PEMANTAU IBU HAMIL DAN KORDINATOR POSYANDU BALITA
3. PERWAKILAN KADER JIWA, TB, HIV, GIZI DAN KESLING

Anda mungkin juga menyukai