Anda di halaman 1dari 1

Uts Amerika

1. Dalam segi sosial dan kebudayaan peradaban Aztec,Maya, dan Inca memiliki sebuah
kebudayaan yang hampir sama dalam melakukan pemujaan dewanya yakni melakukan
pengorbanan dengan jantung manusia. Diketahui bahwa suku tersebut mempersembahkan
makanan, hewan, dan manusia kepada para dewa. Dalam segi sosial peradaban suku tersebut
memiliki struktur sosial yang terdiri dari golongan bangsawan, golongan militer, golongan rakyat
biasa, golongan rakyat tanpa tanah, dan golongan budak.
2. Ada beberapa faktor yang menyebabkan keruntuhan dan kemunduran, antara lain:
a. Punahnya peradaban dikarenakan terjadi perubahan iklim yang ekstrem pada sekitar 800-900
M yang menyebabkan suku tersebut mengeksploitasi hutan dan kerusakan pertanian.
b. Adanya wabah penyakit seperti cacar yang disebabkan oleh kedatangan bangsa Eropa ke
dataran Amerika.
3. Beberapa kebijakan kolonialisasi bangsa Eropa di Amerika Latin, antara lain:
a. Pada awal tahun 1500-an, para conquistador, pemukim, dan misionaris Kristen berdatangan ke
koloni Spanyol itu. Penguasa Spanyol memberi hak mereka berupa encomiendas, yakni hak untuk
meminta pajak atau tenaga kerja dari bangs Indian yang ada di sana. Pada mulanya encomiendas
dimaksudkan untuk melindungi tanah-tanah bangsa Indian, tetapi kenyataannya hal ini
berkembang menjadi sistem perbudakan dan kerja paksa yang mengikat bangsa Indian di tanah-
tanahnya sendiri. Pemerintah Spanyol pada tahun 1542 akhirnya melarang memperbudak bangsa
Indian, sekalipun larangan tersebut kadang-kadang tidak dihiraukan juga. Tetapi untuk
menggantikan budak bangsa Indian itu kemudian para tuan tanah dan eksportir hasil perkebunan
mulai mendatangkan budak hitam dari Afrika.
b. Dalam bidang perekonomian, Spanyol mengirimkan dua armada niaga Angkatan Laut ke
Amerika Latin untuk mengawasi perdagangan dengan dunia baru serta persaingan perdagangan
dengan orang - orang Inggris.
4. Karena menurut mereka pada saat itu kemerdekaan itu lebih berarti sebuah pembebasan dari
kekuasaan Spanyol dan Portugal daripada sebuah transformasi dalam struktur sosialnya. Jadi
meskipun struktur sosial di puncak piramida, yakni raja, telah disingkirkan, namun hirarki dasar
maupun tata sosial elitis tetap bertahan. Memang bisa saja revolusi sosial menyertai perang
kemerdekaan (sebagaimana terjadi di Mexico, di mana pemberontakan oleh bangsa Indian
terjadi), namun hal itu dengan cepat disapu dan pemerintahan konservatif ditegakkan kembali.
5. Banyak negara-negara Amerika Latin yang berupaya mengatasi masalah sosial dan ekonomi
yang saat itu dihadapinya, dengan penyelesaian politik. Ketika penyelesaian politik ini mengalami
kegagalan, pemerintah disalahkan dan para pemimpinnya dilemparkan keluar dari kursi
kekuasaannya. Seringkali perubahan - perubahan di dalam pemerintahan berlangsung secara
damai, namun kadang-kadang cara- cara kekerasan juga digunakan. Sebagai contoh, antara tahun
1955 sampai tahun 1978, Argentina mengalami 14 kali perubahan pemerintahan dan sebagian
besar dilakukan dengan cara-cara kekerasan.

Anda mungkin juga menyukai