Anda di halaman 1dari 3

Siswa : Agil Saputra

Nosis : 202

1. jelaskan lambang polisi lalulintas!


Jawaban : penjelasan lambang lalulintas POLRI
a. Gambar Roda.
Lambang Kecepatan Bergerakatau Mobile adalah kesiapsiagaan dan
ketanggapsegeraan setiap anggota Polantas lintas dalam pengabdian
selaras dengan perkembangan jaman sebagai aparat penegak Hukum,
pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dalam rangka terbinanya
ketentraman masyarakat guna terwujudnya keamanan, ketertiban,
keselamatan dan kelancaran Lalu Lintas .
b. Gambar Tameng.
Lambang Perlindungan adalah setiap anggota Polantas lintas wajib
memiliki kemampuan dan ketrampilan serta ilmupengetahuan yang
dilandasi dengan mental kepribadian yang berjiwa Tri Brata dan Catur
Prasetya dalam rangka tugas melindungi masyarakat dari setiap gangguan
Kamtibmas.
2. jelaskan pengertian pengertian yang berhubungan dengan fungsi teknis
lalulintas
Jawaban : Lalu Lintas adalah gerak kendaraan dan orang di ruang Lalu
Lintas.
3. jelaskan dasar hukum fungsi teknis lantas
Jawaban : Dasar hukum fungsi teknis Lalu Lintas pada Undang-Undang
RI No. 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia
terdapat di Pasal 13 dan Pasal 14
4. jelaskan Tugas ,fungsi dan peranan Polisi Lalu Lintas
Jawaban : melaksanakan Tugas Polri di bidang Lalu Lintas yang meliputi
segala usaha, pekerjaan dan kegiatan dalam pengendalian Lalu Lintas
untuk mencegah dan meniadakan segala bentuk gangguan serta ancaman
agar terjamin keamanan, ketertiban, keselamatan dan kelancaran Lalu
Lintas di jalan umum.
5. Sebutkan unsur-unsur lalulintas jalan
jawaban : unsur-unsur lalulintas jalan
a. Manusia sebagai Pemakai Jalan.
b. Jalan sebagai tempat berpijak.
c. Alat gerak, baik bermotor maupun tidak.
d. Alam lingkungan yang tidak dapat dipisahkan dengan jalan.
6. jelaskan faktor penyebab timbulnya permasalahan lalulintas
jawaban : Ketidakseimbangan antara peningkatan pemenuhan kebutuhan
masyarakat dengan penyediaan fasilitas yang mendukungnya sebagai
perwujudan pelayanan pemerintah pada masyarakat, akan menimbulkan
masalah Lalu Lintas adalah kecelakaan,pelanggaraan dan kemacetan Lalu
Lintas.
7. jelaskan pengertian pengertian yang berkaitan dengan Dikmas lantas
jawaban : Pendidikan Masyarakat tentang Lalu lintas disingkat Dikmas
Lalu lintas adalah segala kegiatan yang meliputi segala usaha untuk
menumbuhkan pengertian, dukungan dan pengikutsertaanmasyarakat aktif
dalam usaha menciptakan keamanan, ketertiban dan kelancaran Lalu lintas
8. jelaskan Tujuan pendidikan masyarakat di bidang lalulintas (Dikmas
Lantas)
jawaban : untuk menumbuhkan sikap mental, mentaati peraturan,
perundang-undangan Lalu lintas serta berprestasi dalam bidang Lalulintas
9. Sebutkan macam kegiatan pendidikan masyarakat di bidang lalulintas
(Dikmas lantas) !
jawaban : macam kegiatan pendidikan masyarakat di bidang lalulintas
a. Penerangan keliling.
b. Penerangan masyarakat.
c. Polisi mitra sekolah dan kampus.
d. Patroli keamana sekolah.
e. Taman Lalu lintas.
f. Cara berkendaraan dan mengemudi dengan selamat.
g. Polisi sahabat anak.
h. Kemitraan.
i. Cara aman sekolah.
j. Pramuka saka bhayangkara krida Lalu lintas.
10. Sebutkan sasaran pendidikan masyarakat bidang lalulintas (Dikmas
lantas)
Jawaban : sasaran pendidikan masyarakat bidang lalulintas
a. Masyarakat terorganisir.
b. Masyarakat tidak terorganisir.

Anda mungkin juga menyukai