Anda di halaman 1dari 3

3/18/2020 CARA MENGGANTI MODUL KULKAS DENGAN TIMER MEKANIK ~ NASACOMCENTER

By Nastain Nasacomcenter 3/01/2018 03:52:00 pm 9 comments

Jumpa lagi sobat-sobat teknisi dan sobat-sobat pembaca.

Mungkin di antara kita pernah menemui kulkas yang timer-nya menggunakan modul elektronik untuk mengatur on-off
kompresor dan heater defrost sehingga tercapai suhu pendinginan yang dikehendaki. Kesuliatan yang kita temui diantaranya
adalah modul yang eror karena ada bagian yang nilainya sudah tidak sesuai dengan standar aslinya, ic program rusak,
thermis yang sudah diganti dan ukurannya tidak sesuai dengan aslinya dan di sisi lain kita tidak punya data ukurannya. Yang
sering terjadi adalah saat dihidupkan kompresor akan kerja bila suhu melebihi pemrograman maka ic program akan
memerintahkan relai heater defrost untuk kerja sehingga heater defrost kerja, setelah heater defrost kerja sekali atau
beberapa kali proses mati-hidup inilah akan mulai terjadi masalah ic program tidak memerintahkan relai heater untuk off
sehingga suhu di dalam kulkas sangat panas kemudian diikuti putusnya thermo fuse (72 derajat Celcius) atau kemungkinan
lain ic program memerintahkan relai heater untuk off tetapi tidak diikuti on-nya relai kompresor sehingga kulkas stanby dan
bau di dalam kulkas menjadi “aduhai” sobat-sobat bisa bayangkan sendiri. Masalah utama kulkas modul timer adalah pada
thermis dingin (menempel di evaporator), thermis ruang (tempatnya bisa di dinding ruang atas atau ruang bawah), konektor
yang karatan, potensio (2 kOhm) pengatur suhu dan modul kontrol. Yang perlu diperhatikan hal-hal tersebut hanya sebatas
modul kontrol sederhana, modul pada kulkas yang canggih yang bisa dibilang harganya mahal tidak kami bahas disini betul-
betul rumit ada 2, 3 atau lebih blok modul apalagi yang model inverter.

Bahasan disini kami batasi pada kulkas modul kontrol sederhana yang memungkinkan kita bisa mengganti modul timer
dengan timer mekanik (sistem gerak). Sparepart yang harus kita siapkan adalah timer mekanik, thermostat, defrost thermo
(fuse dingin) dan kabel secukupnya.

Skema sederhana kulkas dengan timer mekanik 1-3

https://nasacomcenter.blogspot.com/2018/03/cara-mengganti-modul-kulkas-dengan.html 1/3
3/18/2020 CARA MENGGANTI MODUL KULKAS DENGAN TIMER MEKANIK ~ NASACOMCENTER

Skema timer mekanik 1-4

Program pendinginan mengikuti perintah posisi thermostat. Ada dua tipe timer kulkas yang sering dipakai yaitu tipe 1-3 dan 1-
4. Cara kerja timer adalah sebagai berikut:

Tipe 1-3
Pin penggerak motor timer terletak pada pin 1 dan 3, kaki 3 ke jalur L dan pin 1 ke jalur heater defrost, asumsinya saat
pertama kali kulkas dihidupkan pada posisi kompresor hidup, posisi kontaktor pada pin 3 dan 4, motor akan berputar pada
saat heater defrost posisi off dan thermo defrost (fuse dingin) posisi off juga (belum terhubung). Selama proses pendinginan
bimetal thermo defrost akan terhubung bila suhu ruang sudah mencapai ambang batas suhu kerja bimetal. Kira-kira 7 jam
proses pendinginan sistem mekanik motor yang terdiri dari gear-gear dan pengait akan merubah posisi kontaktor pada pin 3
dan 2 sehingga heater defrost akan kerja/menyala bila thermo defrost posisi on (terhubung) dan motor timer akan berhenti
berputar karena arus listrik akan tersedot ke heater. Kontaktor timer pada posisi ini kira-kira 30 menit.
Bunga es akan mencari, air akan keluar ke pembuangan setelah suhu ruang di bawah ambang batas kerja bimetal thermo
defrost maka thermo defrost akan off (tidak kontak) sehingga heater akan mati dan motor timer akan kerja/berputar kembali.

Tipe 1-4
Pin penggerak motor timer terletak pada pin 1 dan 4, pin 1 terhubung ke pin 2 dan ke jalur heater defrost, pin 4 ke jalur
kompresor. Pada saat pin 3 terhubung dengan pin 4 maka kompresor akan bekerja dan motor timer off tidak bekerja. Pada
saat suhu ruang pendingin tercapai ambang batas suhu bimetal thermo defrost maka thermo defrost akan aktif (terhubung),
motor timer akan kerja. Setelah kira-kira 7 jam motor jalan (bukan 7 jam kerja sistem) maka kontaktor timer akan ganti posisi
3-2, heater akan bekerja dikontrol oleh thermo defrost dan kompresor off. Setelah kira-kira 30 menit motor kerja maka posisi
kontaktor timer akan berpindah lagi ke posisi pin 3-4 dan siklusnya akan seperti itu seterusnya.
Timer jenis ini hanya akan off tidak berputar pada kondisi pin 3-4 terhubung dan suhu ruang pendinginan belum mencapai
ambang batas bimetal thermo defrost.

https://nasacomcenter.blogspot.com/2018/03/cara-mengganti-modul-kulkas-dengan.html 2/3
3/18/2020 CARA MENGGANTI MODUL KULKAS DENGAN TIMER MEKANIK ~ NASACOMCENTER

Timer Kulkas tipe 1-3 dan 1-4

Cara pengukuran timer pada saat pengecekan, penggantian atau beli baru di toko onderdil. Usahakan membawa multitester
atau pinjam di tokonya. Pengukuran dilakukan pada posisi defrost caranya putar roda gigi timer yang tersedia, sampai bunyi
'KLIK' agak keras dibanding bunyi 'KLIK' yang lainnya. Tabel pengukuran sebagai berikut:

Posisi timer pada defrost


NO TIMER 1-3 TIMER 1-4
Pin 1-3 terukur kira-kira
1 30kOhm Pin 1-4 terukur kira-kira 30kOhm
2 Pin 2-3 terhubung Pin 2-3 terhubung
3 Pin 4 Free

Jumlah 'Klik' timer menurut pengamatan kami ada 15 kali, 14 bunyi klik rendah dan 1 bunyi klik keras, biar mudah tiap 1 klik
asumsi kami 30 menit sehingga kompresor akan jalan selama 7 jam dan heater akan menyala selama 30 menit tetapi kondisi
suhu ruangan tetap di kontrol oleh thermo defrost dan thermostat.

Demikian ulasan sederhana kami semoga bermanfaat dan maaf bila ada hal-hal yang salah.

https://nasacomcenter.blogspot.com/2018/03/cara-mengganti-modul-kulkas-dengan.html 3/3

Anda mungkin juga menyukai