Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KOTA BATAM

DINAS KESEHATAN
UPT. PUSKESMAS TANJUNG BUNTUNG BENGKONG

KERANGKA ACUAN
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN (PROMKES)

Nomor : /KAK/PKM-TJB/04/2019

Revisi Ke : 00

Berlaku Tgl: -

Komp. Bina Praja No.03 TanjungBuntungKec. Bengkong, Telp : 0778 4088 218
Email : puskesmasbengkong@yahoo.com
KERANGKA ACUAN
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN (PROMKES)
UPT. PUSKESMAS TANJUNG BUNTUNG BENGKONG

I. Pendahuluan

Perencanaan program disusun berdasarkan perencanaan puskesmas dan mengacu


pada pedoman program untuk memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat.
Perencanaan program dilakukan bersama dengan program yang lain secara terintegrasi
melalui tahapan perencanaan puskesmas, yaitu penyusunan Rencana Usulan Kegiatan
(RUK) untuk tahun anggaran mendatang , Rencana pelaksanaan Kegiatan (RPK) untuk
tahun berjalan.

Dalam melaksanakan kegiatan petugas UPT Puskesmas Tanjung Buntung


Bengkong selalu membudayakan tata nilai MAS TATUNG, Melayani sepenuh hati
yaitu melayani pasien dengan sepenuh hati, Amanah yaitu Bisa dipercaya dalam
menjaga rahasia rekam medik Pasien dan Bertanggung jawab dalam melaksanakansuatu
tindakan, Santun yaitu memiliki budi bahasa yang baik, halus dan bertingkah laku
sopan, sabar dan memiliki rasa peduli dan suka menolong, Tulus yaitu melayani
masyarakat tanpa mengharapkan imbalan, Adil yaitu tidak membeda bedakn Ras,
Agama, Suku dan bangsa, tidak membedakan kaya dan miskin, tidak membeda bedakan
pasien umum dan BPJS, Terampil yaitu memiliki pengetahuan dan kemampuan yang
berkopetensi dalam menjalankan tugas, Unggul yaitu menjadi yang terbaik dan terdepan
dalam pelayanan kesehatan, Nyaman yaitu terciptanya suasana pusksmas yang nyaman
untuk semua orang, Gotong royong yaitu berkerja sama, saling bahu membahu demi
terciptanya puskesmas yang prima.

II. Latar belakang

Kesehatan adalah hak asasi manusia dan merupakan investasi, juga merupakan
karunia Tuhan, oleh karenanya perlu dipelihara dan ditingkatkan kualitasnya. Promosi
kesehatan sangat efektif untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan tersebut. Faktor
perilaku dan lingkungan mempunyai peranan sangat dominan dalam peningkatan kualitas
kesehatan. hal-hal tersebut merupakan bidang garapan promosi kesehatan.

Masalah perilaku menyangkut kebiasaan, budaya, dan masalah-masalah lain yang


tidak mudah diatasi. Untuk itu semua perlu peningkatan kesadaran dan kepedulian
masyarakat untuk hidup sehat, perlunya pengembangan kemitraan dan pemberdayaan
masyarakat, dan untuk itu diperlukan peningkatan upaya promosi kesehatan. Sementara itu
Promosi Kesehatan telah ditetapkan sebagai salah satu program unggulan, sehingga perlu
digarap secara sungguh- sungguh dengan dukungan sumber daya yang memadai.
Sementara itu Peraturan dan perundangan yang ada memberikan landasan hukum yang
cukup kuat terhadap penyelenggaraan promosi kesehatan.

Tingkat pengetahuan kesehatan masyarakat di wilayah kerja MASTATUNG sangat


beragam. Gambaran ini berkorelasi dengan tingkat pendidikan masyarakat yang sebagian
besar hanya mengenyam pendidikan sampai setingkat SLTP. Maka perlu suatu upaya
untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat khususnya masalah kesehatan dengan
melakukan pendidikan kesehatan. Tingkat pengetahuan kesehatan yang tinggi diharapkan
akan berdampak pada perubahan perilaku.

Gambaran pelaksanaan program Promosi Kesehatan secara garis besar adalah Promosi
Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat untuk meningkatkan derajat kesehatannya
sehingga dapat mengidentifikasi masalah kesehatannya, mencarikan solusi serta
menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat sehingga derajat kesehatannya semakin
meningkat.

III. Kegiatan pokok dan rincian kegiatan

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


1 Kegiatan dalam gedung  Sosialisasi kader desa siaga
 Pembinaan PHBS di dalam gedung
2 Kegiatan di luar gedung  Penyuluhan anak sekolah SD, SMP, SMA
 Penyuluhan sosialisasi KB, sosialisasi IVA, DBD,
GP2SP (Gerakan Pekerja Perempuan Sehat
Produktif),
 Pendataan PHBS koordinasi dengan kader RT/RW
setempat, melakukan pendataan PHBS rumah
tangga bersama dengan kader, melakukan
rekapitulasi data.

IV. Cara melaksanakan kegiatan

a. Kegiatan dalam gedung  Melakukan pertemuan dengan kader desa siaga di


gedung MASTATUNG untuk

 Pengkajian dan pembinaan Perilaku Hidup Bersih


dan Sehat di tatanan Institusi kesehatan
(Puskesmas dan jaringannya) dengan melihat
indikator PHBS.

b. Kegiatan di luar gedung  Melakukan penyuluhan remaja di SMP dan SMA

 Melakukan penyuluhan PHBS di Sekolah Dasar


(SD) yang dilakukan bersamaan dengan BIAS/
sikat gigi massal.

 Pembentukan Kawasan Tanpa Rokok (KTR)

 Pembinaan PHBS di tatanan Rumah Tangga


dengan bekerjasama dengan Desa Siaga dengan
melihat 10 indikator perilaku di rumah tangga..

 Penyampaian informasi kesehatan oleh petugas


promkes dan pemegang program kepada
masyarakat ditempat khusus/ pertemuan seperti
kampanye stunting, kampanye ASI Eksklusif,
penyuluhan KB, IVA sadanis, sosialisasi
kesehatan jiwa, penyuluhan Demam Berdarah
Dengue (DBD), sosilisasi GP2SP ( Gerakan
Pekerja Perempuan Sehat).

V. Sasaran

a. Penyuluhan pada anak Sasaran pada anak sekolah yaitu pada 34 sekolah
sekolah

b. Kampanye stunting dan ASI Ibu hamil dengan usia kehamilan 20-32 minggu, 10
Eksklusif orang/kelas.
c. GP2SP (Gerakan Pekerja Sasaran pada 18 tempat kerja
Perempuan Sehat Produktif)
d. Kelompok Ibu Menyusui Ibu yang mempunyai bayi 0-6 bulan
(Mpok Susi)
e. SDIDTK Sasaran bayi 1.217 orang, balita 6.776 orang dan anak
pra sekolah 2.272 orang
f. Pembinaan Bidan Praktek Seluruh BPM di wilayah kerja UPT. Puskesmas
Mandiri (BPM)
Tanjung Buntung Bengkong sebanyak 22 BPM
VI. Jadwal pelaksanaan kegiatan

2019
No Kegiatan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agus Sept Okt Nov Des
1 Posyandu balita V V V V V V V V V V V V
2 Kelas ibu hamil V V V V V V V V V
4 Kelas balita V V V V V V V V V
5 Kelompok Ibu V V
Menyusui (Mpok
Susi)
6 SDIDTK V V V V V V V V V V V V
7 Pertemuan BPM V V V V

VII. Pencatatan, Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan

Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilaksanakan pada saat mini lokakarya dan
pertemuan lintas program UKM setiap bulan dan laporan hasil kegiatan.

Batam, 13 Januari 2020


Mengetahui Penanggung Jawab
Kepala UPT. Puskesmas Tg. Buntung Program KIA

dr. SURIYATI, MKKK TUTI HANDAYANI, S.ST


NIP. 19670603 200701 2 021 NIP. 19790623 200502 2 007

Anda mungkin juga menyukai