Anda di halaman 1dari 3

Tugas Pertemuan 2

Komunikasi Bisnis

Pertanyaan :

1. Sebutkan dan jelaskan dua bentuk komunikasi dasar serta berikan contohnya.
2. Menurut John V. Thil komunikasi verbal memiliki 6 tujuan, sebutkan.
3. Jelaskan secara singkat bagaimana proses komunikasi terbentuk dan buatlah diagramnya.
4. Bagaimana cara memperbaiki komunikasi.
5. Beberapa masalah yang berkaitan munculnya kesalahpahaman dalam komunikasi.

Jawaban :

1. Komunikasi dibagi menjadi dua yanitu verbal dan non-verbal, berikut adalah
penjelasannya :
a. Komunikasi Verbal,

Komunikasi verbal merupakan bentuk komunikasi dimana disampaikan secara lisan


atau tertulis yang menggunakan suatu bahasa. Bahasa didefinisikan sebagai
seperangkat kata yang disusun secara terstruktur sehingga menjadi kalimat yang
mempunyai arti.

b. Komunikasi Non-Verbal,

Komunikasi nonverbal adalah kumpulan isyarat, gerak tubuh, intonasi suara, sikap,
dan sebagainya, yang memungkinkan seseorang untuk berkomunikasi tanpa kata-
kata. Komunikasi nonvebal sering juga disebut sebagai bahasa diam.

Perbedaan Komunikasi Verbal dan Non-verbal ialah terdapatnya saluran yang

Banyak pada komunikasi non-verbal, dan seringkali komunikasi non-verbal


dianggap

lebih jujur karena muncul suatu pergerakan tidak sadar saat melakukan
komunikasi

non-verbal, Perbedaan lainnya bisa dilihat melalui unsur ;

 A. Unsur-Unsur Komunikasi Verbal :


a. Kata, Kata adalah lambang yang mewakili sesuatu hal, baik
orang, barang,kejadian, atau keadaan
b. Bahasa, sistem lambang yang memungkinkan orang berbagi
makna.
 B. Unsur-Unsur Komunikasi Non-Verbal :
a. Sentuhan
b. Kinestetik (menggunakan gerakan tubuh)
c. Proxemik (menggunakan bahasa ruang/jarak ketika
berkomunikasi)
d. Kronemik (menggunakan waktu)
e. Vokalik
f. Lingkungan

Contoh Komunikasi Verbal dan Non-Verbal :

Contoh komunikasi non-verbal dan verbal :

A. Verbal :

 Berpidato
 Berbicara dengan bahasa tertentu disampaikan secara langsung
 Mendengarkan suatu suara
 Komunikasi antar karyawan

B. Non-Verbal :

 Toss
 Memeluk
 Bersalaman
 Menggelengkan kepala
 Berkedip
 Tersenyum, Tertawa
 Menangis
2. 6 Tujuan Komunikasi non Verbal Menurut Thil adalah :

 Memberikan Informasi.
 Mengatur alur suatu percakapan.
 Mengekspresikan emosi.
 Memberi sifat, melengkapi, menentang, atau mengembangkan pesan-pesan verbal.
 Mengendalikan atau mmemerintah orang lain
 Memberitahukan tanpa harus berkata-kata
 Mempengaruhi
3. Singkatnya ialah si pemberi informasi memberikan informasi nya melalui media sekitar
yang digunakan lalu si penerima menerima informasi tersebut untuk selanjutnya dicerma,
diterjemahkan, dan akhirnya dapat memberikan respon atau timbal balik dari informasi
yang didapat.
Diagram :

PENGIRIM MEDIA

GANGGUAN&
SITUASI

TIMBAL PENERIMA
BALIK
4. Cara mengatasi hambatan dan memperbaiki komunikasi:
 Memelihara iklim komunikasi terbuka
 Bertekad memegang teguh etika berkomunikasi
 Memahami kesulitan komunikasi antarbudaya.
 Menggunakan pendekatan berkomunikasi yang berpusat pada penerima.
 Menggunakan teknologi secara bijaksana dan
 bertanggung jawab untuk memperoleh dan membagi informasi.
 Menciptakan dan memproses pesan secara efekti dan efisien.
5. Beberapa masalah yang berkaitan munculnya kesalahpahaman dalam komunikasi :
 Perbedaan bahasa, atau cara penyampaian satu bahasa yang diucapkan berbeda
beda
 Kondisi Emosional, ini berpengaruh pada bagaiman perasaan kita dan pikiran kita
menyerap suatu informasi, hal ini bisa menimbulkan kesalahpahaman saat kita
menerima informasi di kondisi yang salah.
 Pengetahuan Pengetahuan terkadang menjadi masalah yang memunculkan
kesalahpahaman.

Anda mungkin juga menyukai