Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN SERANG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS PABUARAN
Jl. PALKA Km.8 Pabuaran-Serang No.Telpon : 081806669599 Kode Pos 42163
E-mail : pabuaran.puskesmas@yahoo.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS PABUARAN
NOMOR : 800/ 0108 /SK.KAPUS/2021

TENTANG

TEKNIS PELAKSANAAN VAKSINASI DALAM RANGKA


PENANGGULANGAN PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE 2019 (COVID-19)
UPT PUSKESMAS PABUARAN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS PABUARAN

Menimbang : a. bahwa dalam penyebaran virus corona disease 2019 (COVID-19) telah
dinyatakan oleh World Health Organization (WHO) sebagai global
pandemic dan pemerintah telah pula menetapkan bencana non alam
penyebaran COVID-19 sebagai bencana nasional;
b. bahwa dalam rangka rangka penanggulangan wabah/pandemi COVID-19
dan menjaga kesehatan masyarakat, diperlukan percepatan dan kepastian
pengadaan Vaksin COVID-19 dan pelaksanaan Vaksinasi COVID-19
sesuai dengan ketersediaan dan kebutuhan yang ditetapkan oleh Kepala
UPT Puskesmas Pabuaran;
c. bahwa dalam percepatan pengadaan Vaksin COVID-19 dan Vaksinasi
COVID-19 memerlukan langkah-langkah luar biasa (extraordinary) dan
pengaturan khusus untuk pengadaan dan pelaksanaannya;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a,
huruf b, dan huruf c, perlu menetapkan Keputusan Kepala UPT
Puskesmas Pabuaran tentang Pengadaan Vaksin dan Pelaksanaan
Vaksinasi Dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Corona Virus
Disease 2019 (COVID-19);
Mengingat
: 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 04 Tahun 1984 Tentang
Wabah Penyakit Menular;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 06 Tahun 2018 Tentang
Kekarantinaan Kesehatan;
3. Peraturan Presiden Nomor 99 Tahun 2020 Tentang Pengadaan Vaksin
dan Pelaksanaan Vaksinasi Dalam Rangka Penaggulangan Pandemi
Covid-19;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 25 Tahun 2020 Tentang Organisasi
dan Tata Kerja Kementerian Kesehatan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.01.07/MENKES/413/2020 Tentang Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Corona Virus Disease 2019;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 84 Tahun 2020 Tentang Pelaksanaan
Vaksinasi;

MEM MEMUTUSKAN

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS PABUARAN TENTANG


TEKNIS PELAKSANAAN VAKSINASI DALAM RANGKA
PENANGGULANGAN PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE 2019
(COVID-19).
Menetapkan
Kesatu : Dalam rangka percepatan penanggulangan pandemi Corona Virus Disease
2019 (COVID-19), maka UPT Puskesmas Pabuaran melakukan
percepatan pengadaan Vaksin COVID-19 dan pelaksanaan Vaksinasi
COVID;
Kedua : Sasaran pelaksanaan pengadaan Vaksin, Jadwal pelaksanaan vaksinasi
COVID-19, Tim Pelaksana Pelayanan vaksin COVID-19, Sarana tempat
penyimpanan vaksin COVID-19, Tempat pembuangan limbah medis
vaksin COVID-19 maupun Kerjasama dengan Dinas Kesehatan
Kabupaten Serang dan Dinas Kesehatan Provinsi Banten;
Ketiga : Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan, dan apabila
ternyata terdapat kekeliruan dalam surat keputusan ini akan diadakan
perbaikan seperlunya;

Ditetapkan di : Pabuaran

Pada tanggal : 16 Januari 2021

KEPALA UPT PUSKESMAS PABUARAN

SITI LOLO SUNDARI MANIK

Anda mungkin juga menyukai