Anda di halaman 1dari 8

TUGAS KELOMPOK BAHASA INDONESIA

Nama Anggota :
1. Cahaya Arga (9)
2. Devriana Kristiani (10)
3. Ellysha Rinna (13)
4. Navalia Caren (28)

Cari 2 contoh resensi novel, kemudian bandingkan kedua contoh resensi tsb

Resensi Novel Saksi Mata

1. SISTEMATIKA DAN UNSUR


1. Judul resensi
Petualangan Bocah di Zaman Jepang
2. Identitas buku yang diresensi
Judul Novel : Saksi Mata
Pengarang : Suparto Brata
Penerbit : Penerbit Buku KOMPAS
Tebal : x + 434 halaman
3. Pendahuluan (memperkenalkan pengarang, tujuan pengarang buku, dll)
Setelah membaca novel yang sangat tebal ini, saya jadi teringat dengan novel Mencoba
Tidak Menyerah-nya Yudhistira A.N. Massardhie dan juga novel Ca Bau Kan-nya Remy
Sylado. Dalam novel Mencoba Tidak Menyerah, yang menjadi tokoh sentralnya adalah
bocah laki-laki
berusia sepuluh tahun sedangkan dalam novel Ca Bau Kan yang telah diangkat ke layar
lebar, digambarkan bagaimana keadaan Jakarta Kota era zaman penjajahan Belanda
dengan sangat detail.
4. Penutup
Novel ini juga diperkaya dengan adanya kosakata dan lagu-lagu Jepang yang makin
menghidupkan suasana zaman pendudukan balatentara Jepang di Indonesia. Tetapi
uniknya, tidak ada satupun terjemahan untuk kosakata Jepang tersebut. Jadi bagi yang
tidak mengerti bahasa Jepang, seperti saya juga, ya tebak-tebak saja sendiri.

2. ISI RESENSI
Kisah berawal saat Kuntara secara tidak sengaja memergoki buliknya Raden Ajeng
Rumsari alias Bulik Rum tengah bercinta dengan Wiradad di sebuah bungker
perlindungan-belakangan baru diketahui oleh Kuntara kalau Wiradad adalah suami sah
dari Bulik Rum. “Pemandangan” yang luar biasa itu dan belum patut untuk disaksikan
oleh Kuntara membuat perasaan hatinya berkecamuk. Kuntara pun masygul dengan apa
yang dilakukan oleh Bulik Rum yang selama ini selalu dihormatinya. Namun ia bisa
mengerti kalau ternyata Bulik Rum yang cantik ini menyembunyikan sejuta kisah yang
tak bakal disangka-sangka.

Sejak kasus terbunuhnya Bulik Rum ini, keluarga Suryohartanan—tempat Kuntara dan
ibunya menetap--mulai terlibat dengan berbagai kejadian yang mengikutinya. Kuntara
yang tidak menginginkan keluarga ini terlibat dengan permasalahan yang terjadi dengan
sengaja menyembunyikannya.
Dengan segala “kecerdikan” ala detektif cilik Lima Sekawan Kuntara berupaya
menyelesaikan kasus ini bersama dengan Wiradad.

Keunggulan buku
Keunggulan dari novel ini adalah penggambaran suasana yang detail mengenai kota
Surabaya di tahun 1944 (zaman pendudukan Jepang), malah ada lampiran petanya
segala! Suasana kota Surabaya di zaman itu juga “direkam” dengan indah oleh Suparto
Brata. Kita bisa membayangkan bagaimanan keadaan kampung SS Pacarkeling yang kala
itu masih “berbau”

Kekurangan buku
Tidak ada satupun terjemahan untuk kosakata Jepang tersebut. Jadi bagi yang tidak
mengerti bahasa Jepang, seperti saya juga, ya tebak-tebak saja sendiri.
Penutup
Novel ini juga diperkaya dengan adanya kosakata dan lagu-lagu Jepang yang makin
menghidupkan suasana zaman pendudukan balatentara Jepang di Indonesia. Tetapi
uniknya, tidak ada satupun terjemahan untuk kosakata Jepang tersebut. Jadi bagi yang
tidak mengerti bahasa Jepang, seperti saya juga, ya tebak-tebak saja sendiri.
3. KEBAHASAAN RESENSI NOVEL SAKSI MATA
Teks resensi tersebut memiliki kaidah-kaidah kebahasaan seperti berikut.
1. Banyak menggunakan konjungsi penerang, seperti bahwa, yakni, yaitu.
Contoh pada teks sebagai berikut :
a. Dalam novel Mencoba Tidak Menyerah, yang menjadi tokoh sentralnya adalah bocah
laki-laki
berusia sepuluh tahun
b. Keunggulan lain dari novel ini adalah penggambaran suasana yang detail mengenai
kota Surabaya di tahun 1944 (zaman pendudukan Jepang)

2. Banyak menggunakan konjungsi temporal: sejak, semenjak, kemudian, akhirnya


Contoh pada teks sebagai berikut.
a. Setelah membaca novel yang sangat tebal ini, saya jadi teringat dengan novel
Mencoba Tidak Menyerah-nya Yudhistira A.N. Massardhie dan juga novel Ca Bau Kan-
nya Remy Sylado.
b. Sejak kasus terbunuhnya Bulik Rum ini, keluarga Suryohartanan—tempat Kuntara dan
ibunya menetap--mulai terlibat dengan berbagai kejadian yang mengikutinya. Kuntara
yang tidak menginginkan keluarga ini terlibat dengan permasalahan yang terjadi dengan
sengaja menyembunyikannya.

3. Banyak menggunakan konjungsi penyebababan: karena, sebab.


Contoh pada teks sebagai berikut.
a. Adalah hal yang menarik apabila membaca cerita sebuah novel “serius” dengan tokoh
utama seorang anak kecil karena ia memiliki perspektif atau pandangan berbeda
mengenai dunia dan segala sesuatu yang terjadi
b. Kita bisa membayangkan bagaimanan keadaan kampung SS Pacarkeling yang kala itu
masih “berbau” Hindia Belanda karena nama-nama jalannya masih menggunakan nama-
nama Belanda.
4. Menggunakan pernyataan-pernyataan yang berupa saran atau rekomendasi pada
bagian akhir teks. Hal ini ditandai oleh kata jangan, harus, hendaknya,
Contoh pada teks sebagai berikut.
Jadi bagi yang tidak mengerti bahasa Jepang, seperti saya juga, ya tebak-tebak saja
sendiri.

Resensi Buku Novel Ranah 3 Warna

1. SISTEMATIKA DAN UNSUR :


1. Judul Resensi : Resensi Novel Ranah 3 Warna
2. Identitas Buku :
Judul. : Ranah 3 Warna
Jenis buku. : Fiksi
Penulis. : Ahmad fuadi
Penerbit. : PT. Gramedia pustaka utama
Tahun terbit. : Januari 2011
Cetakan ke. 5
Jumlah halaman : 473 Halaman
3. Pendahuluan :
Tidak terdapat pendahuluan dalam resensi novel ini.
4. Penutup
Novel Ranah 3 Warna ini sangat bagus untuk dibaca karena banyak mengandung kisah-
kisah inspiratif yang dapat memotivasi pembaca serta membuat pembaca akan
merasakan perjalanan yang dijalani Alif selama menuntut ilmu, serta mengajak kita akan
selalu senantiasa berusaha dan berdoa.
2. ISI NOVEL RANAH 3 WARNA
Alif baru saja tamat dari Pondok Madani. Dia bahkan sudah bisa bermimpi dalam bahasa
Arab dan Inggris. Impiannya? Tinggi betul. Ingin belajar teknologi tinggi di Bandung
seperti Habibie, lalu merantau sampai ke Amerika.
Dengan semangatnya dia pulang ke Maninjau dan tak sabar ingin segera kuliah. Namun
teman dekatnya, Randai, meragukan dia mampu lulus UMPTN. Lalu dia sadar, ada satu
hal penting yang dia tidak punya. Ijazah SMA. Bagaimana mungkin mengejar semua cita-
cita tinggi tadi tanpa ijazah?

Terinspirasi semangat tim dinamit Denmark, dia mendobrak rintangan berat. Baru saja
dia bisa tersenyum, Alif letih dan mulai bertanya-tanya: “Sampai kapan aku harus teguh
bersabar menghadapi semua cobaan hidup ini?” Hampir saja dia menyerah.

Rupanya “mantra” man jadda wajada saja tidak cukup sakti dalam memenangkan hidup.
Alif teringat “mantra” kedua yang diajarkan di Pondok Madani yaitu "man shabara
zhafira". Siapa yang bersabar akan beruntung. Berbekal kedua mantra itu dia songsong
badai hidup satu persatu. Bisakah dia memenangkan semua impiannya?
Ke mana nasib membawa Alif? Apa saja 3 ranah berbeda warna itu? Siapakah Raisa?
Bagaimana persaingannya dengan Randai? Apa kabar Sahibul Menara ? Kenapa sampai
muncul Obelix, orang Indian dan Michael Jordan dan Kesatria Berpantun? Apa hadiah
Tuhan buat sebuah kesabaran yang kukuh?
Ranah 3 Warna adalah hikayat bagaimana impian tetap wajib dibela habis-habisan
walau hidup terus digelung nestapa tak berkesudahan. Tuhan sungguh bersama orang
yang sabar.
Kelebihan:
Novel ini memiliki kelebihan yaitu sangat bagus dalam penulisan dan penuturan kata,
membawa si pembaca berasa akan terbayang apa yang diceritakan didalam novel
tersebut.serta penuh inspirasi dan motivasi yang bisa membangkitkan semangat
pembaca.
Kekurangan:
Kemudian kekurangan dari novel ini ialah dalam segita bahasa karena ada beberapa
kata yang menggunakan bahasa daerah atau bahasa asal dan sulit untuk di mengerti.
Dan hendaknya bahasa yang daerah yang digunakan diberi keterangan atau terjemahan
agar para pembaca mudah memahami arti atau maknanya.
Penutup
Novel Ranah 3 Warna ini sangat bagus untuk dibaca karena banyak mengandung kisah-
kisah inspiratif yang dapat memotivasi pembaca serta membuat pembaca akan
merasakan perjalanan yang dijalani Alif selama menuntut ilmu, serta mengajak kita akan
selalu senantiasa berusaha dan berdoa.

3. KEBAHASAAN RESENSI NOVEL RANAH 3 WARNA


Pada bagian ini kita akan mencoba menganalisis sebuah resensi karya punya orang
mengenai kebahasaan teks resensi.

Ada 4 kaidah kebahasaan teks resensi yang tampak pada contoh resensi di atas. Yaitu:

1. konjungsi penerang: bahwa, yakni, yaitu.


contoh kalimatnya adalah Novel ini memiliki kelebihan yaitu sangat bagus dalam
penulisan dan penuturan kata.

2. konjungsi temporal: sejak, semenjak, kemudian, akhirnya


contoh kalimatnya adalah Kemudian kekurangan dari novel ini

3. konjungsi penyebababan: karena, sebab.


contoh kalimatnya adalah Novel Ranah 3 Warna ini sangat bagus untuk dibaca karena
banyak mengandung kisah-kisah inspiratif

Perbandingan kedua teks resensi

PERSAMAAN DAN PERBEDAAN :


A. Unsur
Unsur yang terdapat dalam kedua teks resensi sudah sesuai dengan kaidah unsur teks
resensi. Namun dalam teks resensi novel saksi mata tidak ada pendahuluan, sedangkan
pada novel ranah 3 warna ada bagian pendahuluan.

B. Sistematika
Urutan yang terdapat pada resensi tersebut sama, yaitu judul,data buku, isi, penutup.

C. Perbedaan lainnya terdapat pada kaidah kebahasaan yang sudah tertera pada teks
diatas.
BUKU 1 BUKU 2
Tema Kisah Petualangan Perjuangan dalam
Kuntara dalam menggapai cita-cita.
mengungkap kasus Semakin keras
terbunuhnya Bulik kehidupan yang
Rum pada zaman dihadapinya maka
pendudukan Jepang. harus semakin kuat
pula daya juang
seseorang dalam
upaya menggapai cita-
citanya.
Penggunaan kosakata Terdapat beberapa Terdapat beberapa
(bahasa) kosakata bahasa bahasa daerah
Jepang
Rekomendasi Cocok untuk anda Cocok untuk anda
yang suka dengan yang sedang
kisah petualangan membutuhkan
pada masa lampau inspirasi dan motivasi

Anda mungkin juga menyukai