Anda di halaman 1dari 6

LEMBAR SOAL

Satuan Pendidikan : SMPLB


Jenis Kekhususan : Tunagrahita
Mata Pelajaran : BAHASA INDONESIA
Hari / Tanggal :
Waktu : 120 menit

PETUNJUK UMUM:
1. Jawaban dikerjakan pada Lembar Jawaban Ujian Sekolah Berstandar Nasional (LJUSBN) untuk jawaban pilihan
ganda.
2. Pergunakan pensil hitam yang lunak, tulislah dengan jelas : Nama, Nomor peserta, Madrasah Asal, tanggal Ujian
Sekolah Berstandar Nasional, jam ke, dan tanda tangan kemudian menghitamkan bulatan kecil pada LJUSBN
sesuai dengan petunjuk.
3. Apabila menjawab dengan jawaban yang keliru/salah, dan ingin memperbaikinya, maka hapuslah jawaban yang
keliru itu dengan karet penghapus pensil, kemudian hitamkan bulatan lain sesuai dengan jawaban yang benar.
4. Dahulukan menjawab soal-soal yang anda anggap mudah.
5. Berdo’alah sebelum mengerjakan soal

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan menyilang huruf A, B, dan C.

Baca teks di bawah untuk soal 1-3 !

Laporan Hasil Kunjungan


A. Waktu kunjungan : Sabtu, 12 September 2019
B. Tempat : Taman Seroja
C. Tujuan : Mengenal lebih dekat Tumbuhan
D. Hasil Kunjungan Di Taman Seroja Duri terdapat 5 jenis permainan yang bisa kita nikmati
yaitu perahu bebek, selancar air, flying fox, kereta api, dan ayunan. Di
taman juga terdapat berbagai macam jenis bunga yaitu mawar, melati,
kamboja, matahari dan bunga kertas.

1. Berapa jenis permainan yang bisa kita nikmati di Taman Seroja Duri?
a. 3 permainan
b. 4 permainan
c. 5 permainan
2. Kalimat dengan tanda baca yang benar adalah
a. di Taman Seroja Duri terdapat 5 jenis tumbuhan!
b. di Taman Seroja Duri terdapat 5 jenis tumbuhan.
c. di Taman Seroja Duri terdapat 5 jenis tumbuhan?

3. Kalimat yang strukturnya benar adalah … .


a. saya pergi ke taman seroja duri.
b. Saya pergi ke Taman Seroja duri.
c. Saya pergi ke Taman Seroja Duri.

Baca teks di bawah untuk soal 4-8 !


Rina mempunyai seekor kucing. Ia mendapatkan hewan peliharaan itu pada hari
ulang tahunnya yang ke-10. Rina senang sekali diberi hadiah hewan peliharaan
yang lucu. Rina pun memberinya nama Momo. Momo adalah kucing kecil yang
lincah dan gesit.

4. Berdasarkan gambar pada teks bacaan diatas, siapa nama kucing Rina?
a. Momo
b. Gummy
c. Mimi

5. Apakah warna gambar kucing diatas?


a. Merah
b. Putih
c. Kuning

6. Siapa yang mempunyai hewan peliharaan kucing?


a. Ibu
b. Ayah
c. Rina

7. Sinonim kata lucu pada paragraf di atas adalah....


a. kocak
b. lemas
c. malas

8. Antonim kata kecil pada paragraph di atas adalah … .


a. lincah
b. besar
c. panjang

Baca teks di bawah untuk soal 9-12 !


Anak Kepiting Belajar Berjalan

Anak kepiting sebenarnya sudah mahir berjalan ke samping. Ibu


kepiting ingin mengajari cara berjalan lurus ke depan kepada anaknya. Ibunya
mulai berjalan dengan jari kaki menghadap ke depan. Bruk! Dia malah
terjatuh menimpa sebuah batu. Olala... rupanya ia juga hanya bisa berjalan ke
samping. Dia tak bisa berjalan dengan lurus. Sejak saat itu, Ibu Kepiting sadar,
memang sudah menjadi ketentuan Tuhan bahwa kepiting selalu berjalan ke samping. Tak ada kepiting yang
bisa berjalan lurus. Ibu Kepiting menyadari kesalahannya. “Ia pun …” .

9. Judul dongeng di atas adalah … .


a. anak kepiting belajar berjalan
b. kepiting belajar berjalan
c. kepiting tidak bisa berjalan lurus

10.Tokoh utama dalam dongeng di atas adalah … .


a. anak kepiting
b. ayah kepiting
c. ibu kepiting

11. Lengkapi kalimat pada paragraph dibawah ini


“Anak kepiting sudah mahir …”
a. Berdiri
b. Berjalan
c. Berlari

12. Susunan kata dibawah ini yang benar adalah …


a. Lurus depan berjalan
b. Kedepan lurus berjalan
c. Berjalan lurus kedepan

13. Tanda baca yang digunakan untuk menanya adalah …


a. ?
b. !
c. .

Baca teks di bawah untuk soal 14-16 !

LAPORAN PENGAMATAN TUMBUHAN

Hal Yang Diamati : Tumbuhan di lingkungan halaman sekolah


Waktu : Senin, 01 Maret 2021
Tempat ; SLB Mardhatillah Duri
Tujuan : Untuk Mengetahui ciri – ciri tanaman mangga
Hasil pengamatan :
1. Akar tunggang
2. Batang bercabang
3. Tulang daun menyirip
4. Buah lonjong
Kesimpulan : Tanaman mangga termasuk tanaman dikotil.

14.Lengkapi kalimat di bawah ini


“Tanaman mangga termasuk tanaman ….”
a. tanaman mangga termasuk tanaman hias
b. tanaman mangga termasuk tanaman monokotil
c. tanaman mangga termasuk tanaman dikotil

15.Susunan kata yang tepat di bawah ini adalah … .


a. SLB Mardhatillah Duri
b. SLB Duri Mardhatillah
c. SLB Negeri Mardhatillah Duri

16. Sinonim dari kata tumbuhan adalah … .


a. buah-buahan
b. sayuran
c. tanaman

Baca teks di bawah untuk soal 17-20 !

Cara Merawat Hewan Peliharaan

Hewan peliharaan perlu diberi makan dan minum setiap hari.


Makanan harus yang bergizi.
Bersihkan kandangnya dari kotoran.
Jika hewan peliharaan sakit diberi obat.

17.Lengkapi kalimat dibawah ini … .


“Hewan peliharaan perlu diberi makan dan ….”
a. Obat
b. Minum
c. Kotoran

18.Kalimat untuk kata tanya yang benar adalah … .


a. bagaimana jika hewan peliharaan sakit
b. Bagaimana jika hewan peliharaan sakit?
c. bagaimana jika hewan peliharaan sakit!

19.Lengkapi kalimat yang strukturnya benar dibawah ini … .


“bersihkan kandangnya dari ….”
a. kotoran
b. dari kotoran
c. kotorannya

20.Makna kata makanan yang bergizi adalah … .


a. enak
b. mahal
c. sehat

II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat.

Baca teks di bawah ini!


Pergi ke Dokter Gigi

Hari ini Tita sakit gigi.


Ia diantar ibu ke dokter gigi.
Tita menunggu giliran.
Tidak berapa lama dokter memanggilnya.

21.Makna kata tidak berapa lama adalah … .


Baca teks di bawah ini!
Hasil pengamatan : Akar tunggang, batang bercabang, tulang daun menyirip, buah lonjong.
Kesimpulan : Tanaman mangga termasuk tanaman “ … .”.

22.Lengkapi kalimat pada kesimpulan di atas!

Baca teks di bawah ini!

Teknologi, informasi dan komunikasi.


Merupakan tiga hal yang tidak dapat dipisahkan sekarang ini.
Komunikasi pada zaman sekarang ini semakin dipermudah.
Dengan adanya teknologi, teknologi dapat mendekatkan yang jauh.

23.Tuliskan manfaat teknologi bagi komunikasi!

Baca teks di bawah ini !

Besok hari minggu saya mau pergi ke taman Seroja Duri, kamu sudah pernah ke sana

24. Tulis kalimat di atas dengan tanda baca yang benar!

Baca teks di bawah ini

Kancil dan Buaya

Pada suatu hari kancil ingin menyeberang sungai, namun ia bingung karena di sungai banyak buaya.
Melihat ada kancil, buaya tersebut ingin menerkam kancil.
Kancil pun memiliki ide yang sangat cerdik.
Kancil meminta buaya tersebut berbaris untuk dihitung.
Kancil kemudian menghitung buaya sambil melompat.

25. Tuliskan tokoh dalam cerita di atas.

UJIAN SEKOLAH BERSTANDAR NASIONAL (USBN)


SEKOLAH LUAR BIASA (SLB)
PROVINSI JAWA BARAT
TAHUN PELAJARAN 2018/ 2019

KUNCI JAWABAN

Satuan Pendidikan : SMPLB


Jenis Kekhususan : Tunagrahita
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Waktu : 120 menit

1. PILIHAN GANDA

1. A 11. C
2. B 12. B
3. C 13. C
4. A 14. A
5. B 15. C
6. A 16. B
7. C 17. A
8. A 18. B
9. A 19. B
10. B 20. C

2. JAWABAN SINGKAT

21. Sebentar
22. Tanaman papaya termasuk tanaman dikotil.
23. Dapat mempermudah komunikasi
24. Besok hari Minggu saya mau pergi ke Taman Safari Bogor, kamu sudah pernah ke sana?
25. Kancil dan Buaya

Anda mungkin juga menyukai