Anda di halaman 1dari 4

UJI KOMPETENSI TEORI KEJURUAN

LEMBAR SOAL

Sekolah : SMK Negeri 7 Semarang


Mata Pelajaran : PDTM
Kompetensi Dasar : Praktik Pengecoran Logam
Kelas : X TFLM
Hari / Tanggal : ........./..................... 2019
Waktu : 30 Menit

PETUNJUK UMUM
1. Perhatikan dan ikuti petunjuk pada lembar jawaban yang disediakan
2. Periksa dan bacalah dengan cermat soal-soal sebelum menjawab
3. Laporkan kepada pengawas ujian kalau terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak, atau
jumlah soal kurang
4. Dahulukan menjawab soal-soal yang anda anggap mudah
5. Kerjakan pada lembar jawaban yang disediakan
6. Mintalah kertas buram kepada pengawas ujian, apabila diperlukan
7. Periksalah pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian

PETUNJUK KHUSUS
1. Jumlah soal sebanyak 15 butir soal pilihan ganda
2. Pada soal pilihan ganda, pilih jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang pada
jawaban yang anda pilih seperti pada contoh di bawah ini.

A B C D E

3. Apabila anda ingin memperbaiki / mengganti jawaban, beri tanda sama dengan pada
jawaban yang semula, kemudian beri tanda silang pada jawaban yang anda anggap benar.
Seperti pada contoh di bawah ini

A B C D E
Soal Pilihan Ganda
1. Pengecoran logam adalah...
a. proses pembuatan karya logam dengan cara menuangkan logam air ke luar cetakan
b. proses pembuatan karya logam dengan cara menuangkan logam cair ke luar cetakan
c. proses pembuatan karya logam dengan cara menuangkan logam air ke dalam cetakan
d. proses pembuatan karya logam dengan cara menuangkan logam cair ke dalam cetakan
e. proses pembuatan karya logam dengan cara menuangkan logam padat ke dalam cetakan

2. Yang bukan termasuk proses dalam pengecoran,....


a. Peleburan
b. Penuangan
c. Pembongkaran
d. Pembuatan cetakan
e. Pemeriksaan terak cor

3. Berikut bukan keuntungan proses pembentukan logam dengan pengecoran adalah....


a. Dapat mencetak bentuk kompleks, baik bentuk bagian luar maupun bentuk bagian dalam
b. Beberapa metode pencetakan tidak sesuai untuk keperluan produksi massal
c. Beberapa proses dapat membuat bagian (part) dalam bentuk jaringan
d. Dapat mencetak produk yang sangat besar, lebih berat dari 100 ton
e. Dapat digunakan untuk berbagai macam logam

4. Bahan untuk membuat cetakan sekali pakai adalah....


a. Pasir
b. Kayu
c. Besi
d. Lilin
e. Logam

5. Urutan dalam proses pembuatan pasir cetak yang benar adalah....


1) Pelapisan rongga cetak;
2) Bila coran memiliki permukaan dalam (mis : lubang), maka dipasang inti;
3) Penyatuan cetakan;
4) Pemadatan pasir cetak di atas pola;
5) Pelepasan pola dari pasir cetak dan rongga cetak;
6) Pembuatan saluran masuk dan riser;
7) Siap untuk digunakan.
a. 1-2-3-4-5-6-7
b. 4-5-6-1-2-3-7
c. 5-6-4-1-2-3-7
d. 1-2-3-5-6-4-7
e. 4-5-6-3-2-1-7

6. Permeabilitas adalah ssalahsatu karakteristik pasir cetak yang dibutuhkan dalam proses
pengecoram. arti dari permeabilitas adalah....
a. Kemampuan cetakan untuk mempertahankan bentuknya dan tahan terhadap pengikisan
oleh aliran logam cair.
b. Kemampuan pasir pada permukaan rongga cetak untuk menahan keretakan dan
pembengkokan akibat sentuhan logam cair
c. Kemampuan cetakan untuk membebaskan udara panas dan gas dari dalam cetakan
melalui celah-celah pasir cetak
d. Kemampuan cetakan membebaskan coran untuk menyusut tanpa menyebabkan coran
menjadi retak.
e. Kemampuan pasir (dari pecahan cetakan) untuk digunakan kembali (didaur ulang).

7. Berikut ini yang bukan merupakan jenis pengecoran yang menerapkan dan menggunakan
cetakan permanen adalah....
a. Pengecoran presisi
b. Pengecoran tuang
c. Pengecoran cetak tekan
d. Pengecoran bertekanan rendah
e. Pengecoran cetakan permanen vakum

8. Pemilihan dapur tergantung pada beberapa faktor:


1) paduan logam yang akan dicor,
2) temperature lebur dan temperature penuangan,
3) kapasitas dapur yang dibutuhkan,
4) jenis pasir cetak yang akan digunakan
5) biaya investasi,
pernyataan yang kurang tepat pada faktor-faktor diatas adalah....
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

9. Aluminium(Al)  adalah logam non ferro yang mempunyai titik cair pada suhu ...
a. 420 C
b. 660 C
c. 1.083 C
d. 1.170 C
e. 1.537 C

10. Pemeriksaan cacat coran yang terjadi pada permukaan coran dilakukan dengan
pemeriksaan ....
a. Sinar X
b. Radiography
c. Alat ukur
d. Supersoni
e. Serbuk magnet

11. Pada gambar disamping adalah jenis pola...


a. Pola tunggal
b. Pola belahan
c. Pola setengah
d. Pola penuh
e. Pola belahan banyak
12. Unsur paduan yang diperlukan dalam peleburan paduan aluminium yang berfungsi untuk
mempermudah pemesinan adalah.....
a. Silikon
b. Nikel
c. Khrom
d. Tembaga
e.Magnesium

13. Pengecoran biasanya diawali dengan pembuatan cetakan dari bahan...


a. Batu bara
b. Batu bata
c. Kerikil
d. Besi
e. Pasir

14. Nama alat yang digunakan untuk menuang logam panas pada proses pengecoran seperti
pada gambar adalah...
a. Krussibel
b. Molen
c. Ladel
d. Ember
e. Bucket

15. Proses pengujian mekanik pada benda produk pengecoran bertujuan untuk...
a. Mengukur besarnya kekasaran produk cor
b. Mengetahui adanya kebocoran pada produk cor
c. Mengetahui adanya cacat dalam pada produk cor
d. Mengetahui kekuatan tarik, impact, tekan produk cor
e. Mengetahui adanya keretakan pada permukaan produk cor

Anda mungkin juga menyukai