Anda di halaman 1dari 3

Pra acara.

Assalamualaikum, selamat siang, selamat datang, dan selamat bergabung


dengan kami pada Webinar Nasional ke 3 Poltekkes Kemenkes Mataram yang
kali ini merupakan webinar Ilmu Keperawatan dengan tema “Kerentanan dan
Pencegahan Covid-19 Pada Anak di Era New Normal”

Bapak Ibu, sembari menunggu acara dimulai, saya Mira Utami Ningsih, sebagai
pembawa acara, akan menyampaikan tata tertib webinar pada hari ini, sebagai
berikut:

1. Peserta dapat mengikuti kegiatan webinar melalui aplikasi Zoom dan Link
Youtube yang sudah kami berikan dengan dengan syarat me-like dan
subscribe channel terlebih dahulu
2. Seluruh Peserta dimohon untuk menggunakan pakaian rapi dan sopan
3. Semua peserta menuliskan nama asli pada aplikasi zoom atau youtube yang
digunakan
4. Semua peserta di aplikasi Zoom, dimohon mengaktifkan video pada saat
pembukaan dan penutupan,
5. Semua peserta di aplikasi Zoom menonaktifkan (mute) microphone pada
saat penyampaian materi
6. Peserta yang telah menggunakan aplikasi Zoom mohon tidak membuka link
YouTube secara bersamaan untuk kenyamanan bersama
7. Pada sesi tanya jawab, pertanyaan peserta difasilitasi melalui link pada
google form yang akan di share 30 menit setelah acara dimulai. Moderator
berhak untuk mengatur lalu lintas diskusi (tanya jawab)
8. Semua peserta baik pada aplikasi Zoom maupun link YouTube akan
mendapatkan E-sertifikat dengan syarat sebagai berikut:
a. Mengisi form daftar hadir/absensi, Link akan di share 30 menit setelah
acara di mulai.
b. Mengisi form evaluasi, link akan di berikan 30 menit sebelum acara
selesai (saat presentasi terakhir)
c. E-Sertifikat akan dikirimkan paling lama 2 minggu setelah kegiatan
webinar dilangsungkan.
d. Panitia tidak menerima pengaduan kesalahan nama dan identitas peserta
disertifikat. Sertifikat dibuat sesuai dengan databased yang ditulis oleh
peserta
9. Semua peserta dimohon mengikuti webinar dengan tertib sampai selesai

1
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat siang dan salam
sejahtera bagi kita semua.

Yang terhormat Direktur Poltekkes Kemenkes Mataram, wakil direktur di


lingkungan poltekkes kemenkes mataram,

Yang kami hormatii Ketua Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes


Mataram, Bapak Ibu Ketua program studi DIII, DIV dan ners Poltekkes
Kemenkes Mataram

Yang kami hormati para Narasumber beserta Bapak Ibu peserta Webinar.

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa yang
dengan rahmat dan karunianya kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat dan
berbahagia pada acara webinar siang hari ini.

Baik para hadirin, marilah kita mulai acara pada hari ini dengan bersama-sama
membaca basmalah. Bismillahirrahmanirrahim.

Mendengarkan lagu Indonesia Raya

Para hadirin, untuk lebih berkahnya acara kita hari ini, marilah kita berdoa
bersama-sama menurut agama dan keyakinan masing-masing. Berdoa, mulai, b

Selesai

Sambutan oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Mataram. Kepada Bapak H.


Awan Dramawan, S.Pd. M.Kes disilahkan

Kata-Kata pembuka oleh Ketua Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes


Mataram, Kepada Ibu Rusmini, S.Kep.Ns. MM disilahkan

Bapak Ibu peserta Webinar, pelaksanaan webinar ini akan dipandu oleh
Moderator kita, yaitu Ns. Masadah, M.Kep. Beliau adalah alumni Akper
Soetomo, Surabaya dan lulusan S2 Keperawatan Universitas Airlangga yang
concern dibidang Keperawatan Anak, Maternitas dan Gerontik. Beliau telah
banyak melakukan penelitian dan publikasi nasional maupun internasional serta
menulis beberapa buku di bidang keperawatan tersebut. Beliau merupakan
anggota PPNI dan pengurus IPANI NTB. Saat ini menjabat sebagai Ketua
Program Studi Profesi Ners sekaligus Dosen di Jurusan Keperawatan Poltekkes
Kemenkes Mataram.

2
Baik, untuk mempersingkat waktu, saya persilahkan Ns. Masadah, M.Kep untuk
memulai acara Webinar.

Terimakasih Ibu Ns. Mas’adah, M.Kep. yang telah memandu kegiatan webinar
nasional keperawatan pada hari ini.

Baik bapak ibu, kami informasikan terlebih dahulu. Hari ini, yang telah
bergabung dengan kami melalui aplikasi zoom sebanyak 500 orang dan aplikasi
youtube sebanyak……. yang telah melakukan absensi kehadiran dan evaluasi
akhir sebanyak ....... orang

Kami ingatkan sekali lagi, untuk mendapatkan e-sertifikat harus mengisi link
absensi kehadiran dan link evaluasi yang telah diberikan.

Baik Bapak Ibu yang kami hormati, sekali lagi kami ucapkan terima kasih atas
partisipasinya dalam webinar nasional keperawatan Poltekkes Kemenkes
Mataram dengan tema "Kerentanan Dan Pencegahan Covid-19 Pada Anak di
Era New Normal”

Setelah ini, Poltekkes Kemenkes Mataram akan tetap melakukan webinar, untuk
itu, mohon terus ikuti channel kami, maupun di akun media sosial kami untuk
informasi webinar-webinar selanjutnya. Saya Mira Utami Ningsih selaku
pembawa acara, mohon maaf untuk segala kekurangan, sekali lagi kami
ucapkan terima kasih atas perhatiannya. Kami tutup. Billahitaufik walhidayah,
wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, semoga barokah.

Anda mungkin juga menyukai