Anda di halaman 1dari 2

Kata Bermakna Denotatif

Kata bermakna denotatif merupakan kata yang tidak mengandung makna atau perasaan-
perasaan tambahan.

Contoh : Setelah selesai beres beres, kami menggulung tikar untuk bersiap siap pulang
Kata Bermakna Konotatif

Makna kata yang mengandung arti tambahan. Perasaan tertentu, atau nilai rasa tertentu
disamping makna dasar yang umum, dinamakan makna konotatif atau konotasi.
Contoh : disaat pandemi seperti ini , banyak perusahaan yang gulung tikar
Kata Bersinonim

Kata yang sejenis, sepadan, sejajar, serumpun, dan memiliki arti yang sama.
Contoh : Perspektif = sudut pandang
Target = Sasaran
Kata Bernilai Rasa

Bahasa jurnalistik memiliki cita rasa. Cita rasa kata ditentukan oleh penulis atau penutur
sesuai pengalamannya.
Contoh : Ibu itu telah wafat (wafat berbeda nilai rasanya dengan Mati apalagi Modar)

Kata Konkret

Kata-kata konkret ialah kata-kata yang menunjuk kepada objek yang dapat dipilih, didengar,
dirasakan, diraba, atau dicium.
Contoh : Ibu memasak rendang

Kata Abstrak

Kata-kata yang menunjuk kepada suatu sifat, konsep, atau gagasan.


Contoh : Tingkat kemiskinan dikota itu sungguh memprihatinkan
Kata Umum

Kata-kata umum ialah kata-kata Yang luas ruang lingkupnya


Contoh : Saya menanam Pohon diladang
Kata Khusus

Kata-kata khusus ialah kata-kata yang sempit ruang lingkupnya.


Contoh : saya menanam Jati , Beringin, dan pinus
Kata Lugas

Kata Lugas , kata yang tidak bertele tele. Sifatnya langsung (to the point),
Contoh : Jalan dimanisi masih gelap karena belum terpasang lampu penerangan jalan

Anda mungkin juga menyukai