Anda di halaman 1dari 4

Nama : Putri Yulia

NPM : 2120019

Prodi : DIII Kebidanan Tk.1

Mata Kuliah : Obstetri

Organ Reproduksi Wanita (Gambar 1)

a. Tuba Fallopi
Tuba fallopi adalah saluran ovum yang terentang antara kornu uterine hingga suatu
tempat dekat ovarium dan merupakan jalan ovum mencapai rongga uterus. Fungsi utama
dari tuba fallopi merupakan sebagai saluran yang membawa sel ovum dari ovarium ke
uterus “rahim”, selain itu bagian ampula juga sering menjadi tempat bertemunya sel
sperma dan sel ovum “fertilisasi”.
b. Kandung Kemih
Kandung kemih adalah organ yang berbentuk seperti kantung dan terletak di panggul, di
belakang tulang kemaluan. Sebagai bagian sistem sekresi, fungsi utamanya adalah
menyimpan urin dari ginjal hingga siap untuk dikeluarkan.
c. Uretra
Uretra adalah saluran yang mengalirkan urine dari kandung kemih, untuk kemudian
dikeluarkan dari tubuh. Uretra berfungsi sebagai saluran yang mengalirkan air seni dari
kandung kemih ke luar tubuh.
d. Vagina
Vagina adalah saluran yang menghubungkan serviks (leher rahim) dengan bagian luar
tubuh. Fungsi dari vagina adalah sebagai saluran persalinan, tempat masuknya sperma ke
rahim hingga saluran keluarnya darah.
e. Ovarium
Ovarium adalah organ yang berukuran sebesar biji kenari ini merupakan bagian dari
sistem reproduksi wanita. Ovarium berfungsi menghasilkan sel telur tiap bulan (mulai
dari masa pubertas hingga menopause), serta memproduksi hormon estrogen dan
progesteron.
f. Uterus
Uterus (juga disebut rahim) adalah organ otot berbentuk buah pir terbalik dari sistem
reproduksi wanita yang terletak di antara kandung kemih dan rektum. Uterus berfungsi
untuk memberi makan dan menampung sel telur yang telah dibuahi sampai menjadi janin
atau sampai siap untuk dilahirkan.
g. Serviks
Serviks atau leher rahim adalah bagian ujung rahim yang menyempit dengan ujung
inferior (bawah) mengarah ke vagina pada sistem reproduksi wanita. Fungsi kanalis
servikalis ini adalah sebagai jalur tempat lewatnya sperma saat berhubungan intim dan
bayi saat proses persalinan.
Organ Reproduksi Wanita (Gambar 2)
a. Tuba Fallopi
Tuba fallopi adalah saluran ovum yang terentang antara kornu uterine hingga suatu
tempat dekat ovarium dan merupakan jalan ovum mencapai rongga uterus. Fungsi
utama dari tuba fallopi merupakan sebagai saluran yang membawa sel ovum dari
ovarium ke uterus “rahim”, selain itu bagian ampula juga sering menjadi tempat
bertemunya sel sperma dan sel ovum “fertilisasi”.
b. Ligamen
Ligamen adalah serat ligamen yang menghubungkan antara ovarium dengan wilayah
permukaan lateral pada rahim. Letak ligamen ini adalah dari wilayah ovarium fundus
uteri bagian belakang. Fungsinya adalah sebagai penghubung dan tempat
bergantungnya ovarium ke wilayah rahim.
c. Indung Telur
Indung telur adalah bagian penting pada organ reproduksi wanita. Organ ini berfungsi
menghasilkan hormon dan melepaskan sel telur agar dapat terjadi kehamilan.
d. Ovarium
Ovarium adalah organ yang berukuran sebesar biji kenari ini merupakan bagian dari
sistem reproduksi wanita. Ovarium berfungsi menghasilkan sel telur tiap bulan (mulai
dari masa pubertas hingga menopause), serta memproduksi hormon estrogen dan
progesteron.
e. Uterus
Uterus (juga disebut rahim) adalah organ otot berbentuk buah pir terbalik dari sistem
reproduksi wanita yang terletak di antara kandung kemih dan rektum. Uterus
berfungsi untuk memberi makan dan menampung sel telur yang telah dibuahi sampai
menjadi janin atau sampai siap untuk dilahirkan.
f. Endometrium
Endometrium adalah organ terdiri dari jaringan-jaringan yang tersusun menjadi
lapisan dinding rahim dari lapisan terluar hingga lapisan terdalam. Fungsi dari
endometrium adalah sebagai sebauh bentuk batasan terhadpa rahim dan juga
melakukan penjagaan terhadap dinding rahim untuk dapat menempel tehradap satu
dengan yang lainnya dengan cara menciptakan sebuah cairan penghalang.
g. Serviks
Serviks atau leher rahim adalah bagian ujung rahim yang menyempit dengan ujung
inferior (bawah) mengarah ke vagina pada sistem reproduksi wanita. Fungsi kanalis
servikalis ini adalah sebagai jalur tempat lewatnya sperma saat berhubungan intim
dan bayi saat proses persalinan.
h. Vagina
Vagina adalah saluran yang menghubungkan serviks (leher rahim) dengan bagian luar
tubuh. Fungsi dari vagina adalah sebagai saluran persalinan, tempat masuknya sperma
ke rahim hingga saluran keluarnya darah.
i. Labia
Labia adalah alat kelamin wanita bagian luar yang merupakan lipatan kulit
membentuk vulva. Fungsi labium minora adalah salura urine, tempat terdapat kelenjar
bartholin dan klitoris. Jaringan penyusun labia minora mengandung banyak kelenjar
minyak dan ujung sel saraf. Labium minora tidak ditumbuhi rambut dan sensitif.
Fungsi labium mayora adalah melindungi alat kelamin pada bagian dalam dan tempat
tumbuhnya rambut kemaluan.

Anda mungkin juga menyukai