Anda di halaman 1dari 4

Sagita Simanjuntak

009201900024

FTV

1.Apa yang dimaksud dengan tata cahaya? Three point lighting deskripsikan disertai gambarnya!

 Tata Cahaya merupakan seni dalam mengatur intensitas cahaya agar penonton dapat melihat
objek dalam video tampak jelas. Tata cahaya berfungsi menyinari objek secara realistik, sehingga
objek lebih baik & dramatis apabila kita dapat mengaturnya sedemikian rupa.
 Three Poin Lightning :
1. Key Light, merupakan teknik penyinaran terarah yang utama yang jatuh pada suatu objek,
Key Light dapat menghasilkan bayangan yang kuat dan memberikan tekanan pada segi yang
menarik dari objek serta dapat membentuk dimensi.

2. Fill Light, Merupakan teknik penyinaran yang digunakan untuk melunakan bayangan yang
dihasilkan oleh Key Light, Teknik ini menghasilkan cahaya sekunder untuk mengatur
bayangan agar tidak terlalu keras atau lembut dari Key Light, untuk menggunakan teknik ini
kita dapat memindahkan cahaya lebih jauh dari objek.
3. Back light, Merupakan Pencahayaan dari arah belakang objek, berfungsi untuk meberikan
dimensi agar subjek tidak "menyatu" dengan latar belakang. Pencahyaan ini diletakkan 45
derajat di belakang subyek. Intensitas
pencahyaan backlight sangat tergantung
dari pencahayaan key light dan fill
light, ghhdan tentu saja tergantung pada
subyeknya.

2.Action Line / Garis Axis 180’ apa itu? Di deskripsikan dan juga buat Gambarnya!

 Aturan 180 derajat merupakan rumusan yang bisa digunakan oleh cameraman ketika akan
membuat kesinambungan antar shot dalam suatu adegan. Action Line sangat penting agar
gambar adegan yang diambil di lapangan yang biasanya diambil/di shot adega demi adegan
dapat disambung di ruang editing sehingga menjadi gambar yang berurutan baik komposisi, size
maupun penceritaannya.

3.Apa itu Film dan Apa itu Video dideskripsikan dan Apa Perbedaannya?

 Film itu adalah sebuah video yang memiliki pesan dan yang benar-benar kita kasih usaha
sehingga orang yang menonton merasakan sesuatu. Intinya sebuah video yang melibatkan
emosi atau perasaan.
 Video itu adalah sebuah gambar bergerak yang hanya sekedar merekam atau hanya sebuah
kegiatan merekam video tampa harus kita memasukkan usaha tambahan yang belum tentu ada
artinya.

4.Jenis2 shot terbagi 5 bahasan Berdasarkan? Jelaskan dan berikan 1 contoh masing2.;

 Objektif adalah bidikan di mana adegan ditampilkan dari sudut pandang pengamat, ini adalah
bidikan paling umum yang akan Anda temukan di sebagian besar film.
 Subjektif adalah bidikan di mana kamera menunjukkan sudut pandang aktor atau karakter
dalam film. Sebagai contoh pengambilan gambar suasana pasar yang ramai, sementara juru
kamera melakukan pergerakan kamera maju atau track ini diantara keramaian orang-orang,
yang ingin disampaikan disini oleh pengarah acara adalah seorang pencuri melarikan diri dari
kejaran seorang polisi, yang dirasakan oleh penonton adalah seolah-olah penonton yang berlari
sebagai pencurinya.
 Point of View adalah Angle ini merekam adegan dari titik pandang pemain tertentu.
 Establish shot adalah satu shot yang sangat penting dalam videografi, Biasanya disebut juga
wide shot, dan di jadikan adegan pembuka sebuah cerita video, Shot ini memberitahu
penonton di mana (dan kadang-kadang kapan) adegan berikutnya akan terjadi. Meskipun ini
tampak seperti informasi sederhana untuk disampaikan.
 Transitionsional Shot adalah eknik pasca produksi yang digunakan dalam pengeditan film atau
video untuk menghubungkan satu pengambilan gambar ke gambar lainnya. ketika pembuat film
ingin menggabungkan dua bidikan bersama, mereka menggunakan potongan dasar di mana
gambar pertama langsung diganti dengan gambar berikutnya.

5. Apa yang dimaksud dengan Story Board? Jelaskan dan buatlah contohnya dengan 6 shot berbeda.

 Storyboard adalah rangkaian cerita yang memberikan rincian video, dan ilustrasi adegan utama,
yaitu bagaimana latar belakangnya, siapa yang akan ada dalam video, dan adegan apa yang akan
ditampilkan. storyboard juga penting bagi editor agar ia bisa menyusun scene yang berbeda
sesuai dengan skenario yang ditetapkan.

Anda mungkin juga menyukai