Anda di halaman 1dari 3

NAMA : JUFRI FIRMANSYAH

KELAS : VIII E

Pelaku Ekonomi : Pengertian, Macam, Contoh, Peran


Seiring dengan kemajuan dan perkembangan ekonomi dewasa ini dan juga semakin
ketatnya persaingan yang terjadi dalam dunia usaha, baik dalam negeri maupun diluar negeri
dimana sistem ekonomi dewasa ini sudah memasuki era persaingan global antar negara. Oleh
karena itu dirasakan perlu adanya pemahaman serta pengetahuan bagi kalangan pelaku
ekonomi guna meningkatkan mutu kinerjanya dalam mengembangkan unit-unit usahanya dan
bagi para mahasiswa hal ini akan dirasa sangat bermanfaat nilainya di dalam kita
mempelajari pelaku perekonomian dan macam-macam pelaku ekonomi nasional, sehingga
akan memberikan gambaran yang jelas bagi mahasiswa dalam rangka mendapatkan tambahan
wawasan dan pengetahuan sebagai bekal nantinya.

Hal inilah yang melatarbelakangi penting bagi setiap mahasiswa untuk mempelajari
aspek-aspek yang saling terkait dalam perekonomian dimana pelaku pelaku ekonomi
memiliki peran yang sangat strategis, dan pemerintah juga berperan penting sebagai pemberi
juga pemegang kebijakan yang dapat memberi makna positif bagi para pelaku ekonomi baik
itu kebijakan yang berdampak langsung maupun tidak langsung bagi pelaku ekonomi itu
sendiri. Jadi dengan demikian mahasiswa dapat melakukan analisis-analisis yang terkait
dengan hal itu. Mahasiswa juga dituntut lebih pro aktif untuk ikut serta menyumbangkan
pengetahuan maupun pemikiran-pemikirannya untuk kemajuan ekonomi.

Pengertian Pelaku Ekonomi

Dalam hal ini pelaku ekonomi merupakan individu-individu atau lembaga-lembaga yang
terlibat dalam proses kegiatan ekonomi baik produksi, distribusi, maupun konsumsi. Yang
berperan dalam pelaku ekonomi ialah rumah tangga, masyarakat, perusahaan/sektor usaha
dan pemerintah.

Macam-Macam Pelaku Ekonomi

 Rumah Tangga keluarga

Ada dua peran yang dilakukan oleh rumah tangga keluarga yaitu:

 Sebagai konsumen

Rumah tangga keluarga membeli barang dan jasa yang dihasilkan oleh rumah tangga
produsen untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Contohnya : Siswa-Siswi membeli makanan di kantin


 Sebagai penyedia faktor produksi

Rumah tangga keluarga menyediakan tenaga kerja, tanah ataupun modal; dari faktor-
faktor tersebut rumah tangga keluarga memperoleh penghasilan untuk membeli barang dan
jasa sebagai pemuas kebutuhan.

 Rumah Tangga produsen (perusahaan)

Merupakan satu kesatuan yuridis dan ekonomis dari faktor-faktor produksi yang
bertujuan mencari laba atau memberi layanan kepada masyarakat.

Dilihat dari kepemilikannya perusahaan dapat dibedakan menjadi dua yaitu: perusahaan
milik negara dan perusahaan milik swasta.

Contohnya : Produsen pupuk mengmasi pupuk yang hendak dijual

 RUMAH TANGGA PEMERINTAH

Peranan rumah tangga pemerintah sebagai salah satu pelaku kegiatan ekonomi sangat
besar pengaruhnya terhadap kemajuan perekonomian masyarakat suatu negara. Rumah
tangga pemerintah mempunyai fungsi sebagai pengatur pembangunan perekonomian. Tujuan
yang hendak dicapai dalam pembangunan ialah:

a) a.meningkatkan kesempatan kerja;


b) b. mengendalikan tingkat inflasi;
c) c. menstabilkan neraca pembayaran luar negeri;
d) d. meningkatkan pertumbuhan ekonomi; dan
e) e. menciptakan masyarakat adil dan makmur.

Apabila diklasifikasikan, peranan rumah tangga pemerintah terdiri dari:

a. menciptakan investasi-investasi umum, seperti penyediaan sarana jalan raya dan


jembatan;
b. mendirikan perusahaan-perusahaan negara sebagai penyetabil kegiatan perekonomian;
c. menarik pajak langsung dan tidak langsung;
d. membelanjakan penerimaan negara untuk membeli barang-barang kebutuhan
pemerintah;
e. menyewa tenaga kerja; dan
f. melakukan kebijakan moneter.

Contohnya : Penarikan pajak oleh pemerintah


 RUMAH TANGGA LUAR NEGERI

kegiatan yang dilakukan rumah tangga masyarakat luar negeri adalah:

a. penyedia atau penjual barang-barang impor;


b. pembeli barang-barang hasil produksi dalam negeri; dan
c. penyedia modal atau tenaga ahli.

Contohnya :

Distribusi produk impor dari luar negeri

Peran Pelaku Ekonomi

Yang dalam hal ini secara umum peran para pelaku ekonomi ialah sebagai penggerak
kegiatan produksi, distribusi dan konsumsi untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera,
adil dan merata.

INTERAKSI ANTAR PELAKU EKONOMI

Dalam melakukan kegiatan ekonomi, keempat pelaku ekonomi saling berinteraksi


satu sama lain sesuai dengan ragam transaksi yang dilakukan. Rumah tangga keluarga
membeli barang dan jasa dari rumah tangga produksi (perusahaan) sebaliknya rumah tangga
produksi (perusahaan) membeli faktor-faktor produksi dari rumah tangga keluarga.

Perusahaan membayar pajak kepada pemerintah dan sebaliknya pemerintah


membangun berbagai sarana dan prasarana umum untuk kepentingan rumah tangga keluarga
dan rumah tangga produksi (perusahaan). Rumah tangga keluarga, rumah tangga produksi
(perusahaan) dan pemerintah melakukan ekspor ke luar negeri sebaliknya dari masyarakat
luar negeri kita juga melakukan impor barang.

Demikianlah pembahasan mengenai “Pelaku Ekonomi” Pengertian & ( Macam –


Peran ) semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat menambah wawasan dan pengetahuan
anda semua, terima kasih banyak atas kunjungannya.

Anda mungkin juga menyukai