Anda di halaman 1dari 2

Dampak Gempa

Menurut Daryono, guncangan gempa ini dirasakan warga di Mamuju Tengah dengan
intensitas IV-V MMI. Intensitas IV MMI artinya guncangan gempa dirasakan oleh orang
banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, bisa menyebabkan gerabah pecah,
jendela/pintu berderik, dan dinding berbunyi. Sedangkan untuk intensitas V MMI artinya
getaran dirasakan oleh hampir semua penduduk, orang banyak terbangun, gerabah pecah,
barang-barang terpelanting, tiang-tiang dan barang besar tampak bergoyang, bandul lonceng
dapat berhenti.

Menurut laporan Kompas,com, dampak gempa tersebut menimbulkan kerusakan di beberapa


rumah, seperti halnya kerusakan yang terjadi di Desa Kampung Baru, Los Pasar, Mamuju
Tengah.

Kemudian, menurut laporan berita VOI.id, adanya 10 rumah rusak akibat gempa berkekuatan
5,4 magnitudo yang mengguncang wilayah Kabupaten Mamuju Tengah, Provinsi Sulawesi
Barat pada Rabu pagi sekitar pukul 03.43 WITA.

Pelaksana Tugas Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)
Mamuju Tengah, Awaluddin menyatakan gempa yang merusak 10 rumah di dua desa pada
dua kecamatan itu hingga saat ini tidak ada laporan adanya korban jiwa.

Dampak gempa terparah terjadi di Dusun Kampung Baru Desa Kuo Kecamatan Pangalle. Di
tempat ini lanjutnya, sebanyak delapan rumah rusak akibat diguncang gempa. Selain itu, di
Desa Barakkang Kecamatan Budong-budong, terdapat dua rumah mengalami kerusakan.

Gempa kembali di Mamuju Tengah berlangsung pada Rabu pagi sekitar pukul 06.50 WITA,
gempa berkekuatan 5,0 magnitudo juga mengguncang wilayah Kabupaten Mamuju. Saat
terjadi gempa susulan, warga di Kabupaten Mamuju Tengah sempat panik dan berhamburan
ke luar rumah dikarenakan khawatir terjadinya tsunami, sehingga warga berlari menuju ke
daerah ketinggian. Gempa yang terjadi di wilayah Kabupaten Mamuju tersebut tidak sampai
berdampak pada bangunan dan rumah-rumah warga.
Rizal Setyo Nugroho (2020). Analisis BMKG tentang Gempa Magnitudo 5,3 di Mamuju,
Sulawesi Barat Halaman all - Kompas.com. [online] KOMPAS.com. Available at:
https://www.kompas.com/tren/read/2020/10/28/090600565/analisis-bmkg-tentang-gempa-
magnitudo-5-3-di-mamuju-sulawesi-barat?page=all [Accessed 25 Mar. 2021].

Indra Hendriana (2020). 10 Rumah di Mamuju Tengah Rusak Akibat Gempa 5,4 Magnitudo.
[online] VOI - Waktunya Merevolusi Pemberitaan. Available at:
https://voi.id/berita/18198/10-rumah-di-mamuju-tengah-rusak-akibat-gempa-5-4-magnitudo
[Accessed 25 Mar. 2021].

Anda mungkin juga menyukai