Anda di halaman 1dari 6

Laporan Percobaan Konduktivitas Listrik

Eksperimen Fisika II

Oleh :
Anisa Alya Syafri
1803124166

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM


JURUSAN FISIKA
UNIVERSITAS RIAU
TAHUN 2021

1
I. Tujuan Praktikum
Adapun tujuan dari praktikum ini adalah :
1. Menentukan konduktivitas isolator
2. Menentukan daya hantar listrik dari berbagai benda
3. Menentukan pengaruh kosentrasi benda terhadap daya hantar listriknya
4. Menemukan benda-benda yang mampu mnghantarkan listrik dan bukan
menghantarkan listrik

II. Teori Dasar 

`Konduktivitas adalah kemampuan suatu bahan (larutan, gas, atau logam) untuk
menghantarkan arus listrik. Dalam suatu larutan, larutan arus listik dibawa oleh kation-kation
dan anion-anion, sedangkan dalam logam arus listrik dibawa oleh electron-elektron.
Konduktivitas suatu larutan dipengaruhi oleh beberapa faktor :

 Konsentrasi
 Pergerakan ion-ion
 Valensi ion
 Suhu
Hantaran listrik merupakan kebalikan dari tahanan (resistanse) bila tahanan

mempunyai satuan dasar ohm maka satuan dasar hantaran adalah “mho” atau biasa

ditulis “Siemen/cm”, pada pengukuran konduktivitas air dan larutan –larutan kimia

umumnya digunakan satuan Volt atau mV.

Daya hantar listrik disebut Konduktivitas satuannya disingkat Ω -1 cm -1 .

Konduktivitas digunakan untuk pengukuran larutan/cairan elektrolit. Konsentrasi

elektrolit sangat menentukan besarnya konduktivitas. Energi listrik dapat di transfer

melalui materi berupa hantaran yang bermuatan listrik yang berwujud arus listrik. Ini

berarti bahwa harus terdapat pembawa muatan listrik di dalam materi serta adanya gaya

yang menggerakkan pembawa muatan tersebut. Pembawa muatan dapat berupa elektron

seperti logam, dapat pula berwujud ion positif dan ion negatif seperti dalam larutan

elektrolit dan lelehan garam. Pembawa muatan yang berwujud logam disebut elektrolit

2
atau metalik, sedangkan pembawa muatan yang berupa larutan disebut ionik atau

elektrolit

Gaya listrik yang membuat muatan bergerak biasanya berasal dari baterai,

generator atau sumber energi listrik yang lain. Perpindahan muatan listrik dapat terjadi

bila terdapat beda potensial antara satu tempat terhadap yang lain, dan arus listrik akan

mengalir dari tempat yang meiliki potensial tinggi ke tempat potensial rendah

III. Alat dan Bahan

1. Baterai besar ( dua buah )


2. Kabel (sepanjang 1 meter)
3. Lampu ( dua buah )
4. Logam kuningan
5. Tembaga
6. Besi
7. Aluminium
8. Stelis
9. Balok kayu
10. Kertas
11. Sendok plastik
12. Papan kayu

IV. Langkah Kerja

1. Rangkailah alat dan bahan seperti gambar diatas


2. Siapkan benda-benda yang akan diuji seperti aluminium, tembaga, stelis, kuningan,
besi, sendok, kertas dan kayu.

3
3. Pertama ambil alumunium lalu tempelkan di dua ujung kabel pada rangkain. Amati
nyala lampu, jika lampu menyala maka aluminium dinyatakan sebagai konduktor atau
penghantar arus listrik.
4. Kemudian ambil logam tembaga dan tempelkan diujung kabel pada rangkaian
tersebut. Amati lampu apakah menyala atau tidak
5. Selanjutnya lakukan semua bahan seperti langkah 3 dan 4. Amati lampu jika menyala
maka merupakan konduktor tetapi jika tidak menyala maka merupakan isolator.

V. Data Pengamatan

No Nama Bahan Keterangan


1. Aluminium Konduktor
2. Steinless Konduktor
3. Logam Kuningan Konduktor
4. Besi Konduktor
5. Tembaga Konduktor
6. Sendok Plastik Isolator
7. Kertas Isolator
8. Kayu Isolator

VI. Pembahasan

Pada percobaan ini, dilakukan percobaan Konduktivitas Listrik, untuk


mengetahui benda benda apa saja yang merupakan bahan konduktor, ataupun isolator.
Bahan konduktor adalah bahan yang dapat menghantarkan arus listrik dan bahan isolator
tidak dapat menghantarkan arus listrik. Hal ini dibuktikan dengan melihat nyala lampu
pada rangkaian. Jika suatu bahan diletakkan di kedua ujung kabel dan mengakibatkan
lampu menyala, maka bahan tersebut adalah Konduktor. Dari percobaan didapatkan
bahan bahan konduktor yaitu aluminium, steinless, kuningan, besi dan tembaga.

. Jika suatu bahan diletakkan di kedua ujung kabel dan mengakibatkan lampu
tidak menyala, maka bahan tersebut adalah isolator. Dari percobaan didapatkan bahan
bahan konduktor yaitu sendok plastik, kertas, dan kayu.

4
VII. Kesimpulan
Adapun kesimpulan dari percobaan ini adalah :

Dari hasil percobaan, didapatkan bahwasanya bahan konduktor dapat


menghantarkan listrik yaitu bahan bahan seperti aluminium, steinless, kuningan, besi dan
tembaga. Sedangkan Isolator tidak dapat menhantarkan arus listrik seperti sendok plastik,
kertas, dan kayu.

Daftar Pustaka

McCabe L Warren, Smith C Julian, Herriot Peter. OperasiTeknik Kimia Jilid 1     Edisi
Ke-4 .diterjemahkanolehJasifi E.1985.Erlangga.

5
Buku Panduan Praktikum Instrumentasi dan Kontrol I. TIM. 2012. Fakultas  Teknik Jurusan
Diploma III Teknik Kimia. Universitas Riau.
Considine, D.M. “Process Instrumens and Controls Handbook”, 2 nd edition, Mc. Graw-Hill
Book Co, New York

Anda mungkin juga menyukai