Anda di halaman 1dari 4

Tugas pert.

10

Tri Aji Lukito

2019006096

PTM 2C

ICT

1. Pentingnya ICT dalam pembelajaran.


Dalam pembelajaran, internet merupakan alat komunikasi simpel serta murah,
dimana, ini memungkinkan terjadinya interaksi antara satu atau dua orang lebih.
Kemampuan dan ciri daripada internet memungkinkan terjadinya proses belajar
mengajar secara jarak jauh atau yang lebih dikenal dengan e-learning menjadi
lebih efektif, ampuh dan efisien sehingga bisa didapatkan hasil atau output yang
lebih baik.
Begitu juga dengan ICT, yaitu hal yang mengacu pada teknologi yang
digunakan untuk menangani telekomunikasi, media siaran, sistem manajemen
bangunan cerdas, sistem pemrosesan dan transmisi audiovisual, dan fungsi
kontrol dan pemantauan berbasis jaringan.
Pentingnya ICT dalam pembelajaran diantaranya:
 ICT sebagai alat bantu atau media pembelajaran
 ICT sebagai sumber belajar
 ICT sebagai sarana/tempat belajar
 ICT sebagai sarana peningkatan profesionalisme.

Sedangkan manfaat penggunaan ICT dalam rangka mendukung pelaksanaan


pembelajaran adalah: (1) meningkatkan kualitas pembelajaran; (2) memperluas
akses terhadap pendidikan dan pembelajaran; (3) membantu memvisualisasikan
ide-ide abstrak; (4) mempermudah pemahaman materi yang sedang dipelajari; (5)
menampilkan materi pembelajaran menjadi lebih menarik; dan 6) memungkinkan
terjadinya interaksi antara pembelajaran dengan materi yang sedang dipelajari.

2. Aspek yang harus diperhatikan dalam penggunaan ICT dalam pembelajaran.


Penggunaan ICT dipengaruhi oleh dua aspek yaitu teknologi informasi dan
teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan
dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan
informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan
dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari
perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu, teknologi informasi dan
teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak terpisahkan. Jadi
Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas yaitu segala
kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, pemindahan
informasi antar media.
3. Aspek yang diperhatikan dalam memilih dan mengevaluasi suatu media berbasis
ICT.
Aspek yang perlu diperhatikan dipengaruhi 3 aspek, yaitu aspek rekayasa
perangkat lunak, aspek instructional design (desain pembelajaran) dan aspek
komunikasi visual.
A. Aspek Rekayasa Perangkat Lunak
 Efektif dan efisien dalam pengembangan maupun penggunaan media
pembelajaran
 Reliable (handal)
 Maintainable (dapat dipelihara/dikelola dengan mudah)
 Usabilitas (mudah digunakan dan sederhana dalam pengoperasiannya)
 Ketepatan pemilihan jenis aplikasi/software/tool untuk pengembangan
 Kompatibilitas (media pembelajaran dapat diinstalasi/dijalankan di berbagai
hardware dan software yang ada)
 Pemaketan program media pembelajaran terpadu dan mudah dalam eksekusi
 Dokumentasi program media pembelajaran yang lengkap meliputi: petunjuk
instalasi (jelas, singkat, lengkap), trouble shooting (jelas, terstruktur, dan
antisipatif), desain program (jelas, menggambarkan alur kerja program)
 Reusable (sebagian atau seluruh program media pembelajaran dapat
dimanfaatkan kembali untuk mengembangkan media pembelajaran lain)

B. Aspek Desain Pembelajaran


 Kejelasan tujuan pembelajaran (rumusan, realistis)
 Relevansi tujuan pembelajaran dengan SK/KD/Kurikulum
 Cakupan dan kedalaman tujuan pembelajaran
 Ketepatan penggunaan strategi pembelajaran
 Interaktivitas
 Pemberian motivasi belajar
 Kontekstualitas dan aktualitas
 Kelengkapan dan kualitas bahan bantuan belajar
 Kesesuaian materi dengan tujuan pembelajaran
 Kedalaman materi
 Kemudahan untuk dipahami
 Sistematis, runut, alur logika jelas
 Kejelasan uraian, pembahasan, contoh, simulasi, latihan
 Konsistensi evaluasi dengan tujuan pembelajaran
 Ketepatan dan ketetapan alat evaluasi
 Pemberian umpan balik terhadap hasil evaluasi

C. Aspek Komunikasi Visual


 Komunikatif; sesuai dengan pesan dan dapat diterima/sejalan dengan
keinginan sasaran
 Kreatif dalam ide berikut penuangan gagasan
 Sederhana dan memikat
 Audio (narasi, sound effect, backsound,musik)
 Visual (layout design, typography, warna)
 Media bergerak (animasi, movie)
 Layout Interactive (ikon navigasi)

Anda mungkin juga menyukai