Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN PENDAHULUAN DAN ASUHAN KEPERAWATAN

TRANSFUSI DARAH

MATA PELAJARAN
KMB 1

Dosen Pembimbing :
Ns. Tiara Fatma Pratiwi S.Kep.,M. Tr.Kep

Disusun Oleh :
Nisdhani A. (20181420146007)

PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN


STIKES BAHRUL ULUM TAMBAK – BERAS JOMBANG
2020/2021
KATA PENGANTAR
Puji syukur atas kehadirat Allah SWT, yang mana atas karunia dan
rahmat-nya sehingga penyusun dapat menyelesaikan tugas yang berjudul
“Laporan pendahuluan dan asuhan keperawatan pada transfusi darah”. Adapun
askep ini di susun untuk memenuhi tugas masta kuliah Keperawatan medikal
bedah. Penyusun menyadari bahwasanya tugas ini masih jauh dari sempurna dan
perlu kajian yang lebih dalam lagi. Oleh kareana itu penyusun dengan senang hati
menerima keritik dan saran pada pembaca yang di tujukan pada makalah ini.

Jombang, 2 Maret 2020

Penyusun

2
DAFTAR ISI

Cover
Kata Pengantar
Daftar isi

BAB 1 Pendahuluan .............................................................................................. 4


1.1 Latar belakang ............................................................................................ 4
1.2 Rumusan masalah ....................................................................................... 4
1.3 Tujuan penulisan......................................................................................... 4

BAB 2 Tinjauan Pustaka ....................................................................................... 5


2.1 Anatomi dan fisiologi darah ...................................................................... 5
2.2 Pengertian transfusi darah ......................................................................... 7
2.3 Tujuan transfusi darah ............................................................................... 7
2.4 Manfaat transfusi darah ............................................................................ 7
2.5 Jenis transfusi darah ...................................................................................7
2.6 Reaksi transfuse ........................................................................................ 8

BAB 3 Konsep askep ........................................................................................... 10


3.1 Pengkajian .................................................................................................10
3.2 Diagnosa ................................................................................................... 10
3.3 Intervensi .................................................................................................. 10
3.4 Implementasi ............................................................................................ 11
3.5 Evaluasi .................................................................................................... 14

BAB 4 Penutup .................................................................................................... 16


4.1 Kesimpulan................................................................................................ 16
4.2 Saran ......................................................................................................... 16

Daftar Pustaka ..................................................................................................... 17

3
BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Transfusi darah adalah proses menyalurkan darah atau produk
berbasis darah dari satu orang ke sistem peredaran orang lainnya.
Transfusi darah berhubungan dengan kondisi medis seperti kehilangan
darah dalam jumlah besar disebabkan trauma, operasi, syok dan tidak
berfungsinya organ pembentuk sel darah merah. Reaksi transfuse adalah
reaksi yang terjadi selama tranfusi darah yang tidak diinginkan berkaitan
dengan tranfusi itu. sejak dilakukannya tes komatibilitas untuk
menentukan adanya antibody terhadap antigen sel darah merah, efek
samping transfusi umumnya disebabkan oleh leokosit, trombosit dan
protein plasma. Gejala bervariasi mungkin tidak terdapat gejala atau
gejalanya tidak jelas, ringan samapi berat.

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang di maksud transfusi darah?
2. Bagaimana konsep askep transfusi darah?

C. Tujuan penulisan
Memperjelas yang di maksud transfusi darah melalui konsep askep

4
BAB 2
TINJAUAN PUSTAKA
A. Anatomi dan fisiologi darah
Fungsi darah terdiri atas:
1. Sebagai alat pengangkut :
a. Mengambil oksigen/ zat pembakaran dari paru-paru untuk
diedarkan ke seluruh bagian tubuh.
b. Mengangkat karbon dioksida dari jaringan untuk di keluarkan
melalui paru-paru.
c. Mengambil zat-zat makanan dari usus halus untuk diedarkan dan
dibagikan keseluruh jaringan.
d. Mengangkat/mengeluarkan zat-zat yang tidak berguna bagi tubuh
untuk dikeluarkan melalui kulit dan ginjal.
2. Sebagai pertahanan tubuh terhadap serangan penyakit dan racun dalam
tubuh dengan perantara leukosit dan antibodi/ zat-zat anti racun.
3. Menyebarkan panas keseluruh tubuh.
4. Mengedarkan hormon yang dikeluarkan oleh kelenjar endokrin yang
dilakukan oleh plasma darah.
5. Menutup luka yang dilakukan oleh keping-keping darah

Komposisi Darah
1. Leukosit :
1. Granulosit (neutrofil, eosinofil, basofil)
 Granulosit : berasal dari sel induk di sumsum tulang merah dari
mieloblas menjadi mielosit sebelum berdiferensiasi menjadi
salah satunya.
 Neutrofil : fungsi utamanya melindungi terhadap benda asing
yang masuk tubuh khususnya kuman dan melenyapkan bahan
limbah. Sel-sel initertarik ketempat infeksi ke tempat infeksi
oleh substansi kimia yang dilepaskan oleh sel-sel cedera
 Eosinofil : banyak diantaranya bermigrasi keluar pembuluh
darah menuju daerah tubuh yang terpapar misal, jar ikat

5
dibawah kulit, membrane mukosa saluran nafas dan cerna,
pelapis vagina dan rahim. Fungsi eosinofil melindungi tubuh
terhadap bahan asing (parasit).
 Basofil : sel ini menggetahkan histamin, yang menimbulkan
vasodilatasi dan meningkatkan permeabilitas dinding kapiler.
Hal ini mempermudah fagosit dan
 substansi protektif lain spt zat anti, tiba dicelah jaringan
bersama sel mast mengumpul didaerah radang yang
menyembuh.
2. Agranulosit (monosit, limfosit)
 Agranulosit : disebut demikian karena di dalam sitoplasmanya
tidak terdapat granula
 Monosit : sel mononuklir besar asal sumsum tulang merah.
Beredar didalam darah, berfungsi terutama di jaringan sesudah
berkembangmenjadi makrofag. Keduanya menghasilkan
interleukin 1 yang bekerja pada hipotalamus, menaikkan suhu
badan pada infeksi dengan kuman, merangsang pembentukan
globulin oleh hati dan meningkatkan produksi limfosit T aktif.
 Limfosit : ada dua jenis limposit
1) limposit-T, diaktifkan o/ timosin dalam kel timus
2) limposit-B, diaktifkan dalam jaringan limpoid.
2. Eritrosit : sel ini berbentuk cakram bikonkaf, tanpa inti, berdiameter 7-
8 mikrometer. Eritrosit mengandung hemoglobin yang memberinya
warna merah
3. Trombosit : merupakan keping darah, asalnya dari sel megakariosit
dalam sumsum tulang merah. Jumlah normalnya berkisar antara
200.000 – 350.000 per mm3 darah.
4. Hemoglobin : protein kompleks terdiri atas protein, globin dan pigmen
hem (mengandung besi). Jadi besi penting untuk Hb. Kebutuhan besi
pria dan wanita berbeda karena pria hanya kehilangan 1 mg besi/hari
sedangkan wanita kehilangan sampai 20 mg besi selama menstruasi
normal.

6
B. Pengertian transfusi darah
Transfusi darah adalah proses menyalurkan darahatau produk berbasis
darah dari satu orang ke sistem peredaran orang lainnya. Transfusi darah
berhubungan dengan kondisi medis seperti kehilangan darah dalam jumlah
besar disebabkan trauma, operasi, syok dan tidak berfungsinya organ
pembentuk sel darah merah.( A. Harryanto Reksodiputro,1994).
Transfusi Darah adalah proses pemindahan darah dari seseorang yang
sehat (donor) ke orang sakit (respien).
1. Tujuan transfuse darah :
a) Memelihara dan mempertahankan kesehatan donor.
b) Memelihara keadaan biologis darah atau komponen –
komponennya agar tetap bermanfaat.
c) Memelihara dan mempertahankan volume darah yang normal pada
peredaran darah (stabilitas peredaran darah).
d) Mengganti kekurangan komponen seluler atau kimia darah.
e) Meningkatkan oksigenasi jaringan.
f) Memperbaiki fungsi Hemostatis.
g) Tindakan terapi kasus tertentu.

2. Manfaat transfusi darah


a) Dapat mengetahui golongan darah
b) Dapat menambah cairan darah yang hilang di dalam tubuh
c) Dapat menyelamatkan jiwa pasien

3. Jenis Transfusi darah


a) Transfusi dengan darah penuh (Whole Blood)
Transfusi dengan darah penuh diperlukan untuk mengembalikan
dan mempertahankan volume darah dalam sirkulasi atau mengatasi
b) Transfusi PRC (Packed Red Cells) / Darah Endap
Tujuan transfusi PRC adalah untuk menaikkan Hb pasien tanpa
menaikkan volume darah secara nyata. Keuntungan menggunakan
PRC dibandingkan dengan darah jenuh adalah:

7
1) Kenaikan Hb dapat diatur sesuai dengan yang diinginkan.
2) Mengurangi kemungkinan penularan penyakit.
3) Mengurangi kemungkinan reaksi imunologis
4) Volume darah yang diberikan lebih sedikit sehingga
kemungkinan overload berkurang
5) Komponen darah lainnya dapatdiberikan pada pasien lain.
c) Transfusi TC (Trombocyte Concentrates)
Tujuan transfusi suspensi trombosit adalah menaikkan kadar
trombosit darah. Dosis suspensi trombosit yang diperlukan dapat
dihitung kira-kira sebagai berikut : 50 ml suspensi trombosit
menaikkan kadar trombosit 7500-10.000/mm pada resipien yang
beratnya 50 kg.Suspensi trombosit diberikan pada penderita
trombositopeni bila :1) didapat perdarahan 2)untuk mencegah
perdarahan pada keadaan dimana ada erosi yang dapat berdarah
bila kadar < 35.000/mm. 3) untuk mencegah perdarahan spontan
bila kadar trombosit < 15.000/mm
d) Transfusi dengan suspensi plasma beku (Fresh Frozen Plasma)
Plasma segar yang dibekukan mengandung sebagian besar faktor
pembekuan di samping berbagai protein yang terdapat didalamnya;
karena itu selain untuk mengganti plasma yang hilang dengan
perdarahan dapat dipakai sebagai pengobatan simptomatis
kekurangan faktor pembekuan darah. Fresh Frozen Plasma (PIT)
tidak digunakan untuk mengobati kebutuhan faktor VIII dan faktor
IX (Hemofilia); untuk ini digunakan plasma Cryoprecipitate.Pada
transfusi dengan FFP biasanya diberikan 4¬8 kantong (175¬225
ml) tiap 6¬8 jam bergantung kebutuhan.
e) Cryoprecipitate

4. Reaksi transfuse
Reaksi transfuse adalah reaksi yang terjadi selama tranfusi darah yang
tidak diinginkan berkaitan dengan tranfusi itu. sejak dilakukannya tes
komatibilitas untuk menentukan adanya antibody terhadap antigen sel

8
darah merah, efek samping transfusi umumnya disebabkan oleh
leukosit , trombosit dan protein plasma.
Gejala bervariasi mungkin tidak terdapat gejala atau gejalanya tidak
jelas, ringan samapi berat.hal ini disebabkan oleh hemolisis
intravaskuler atau ekstravaskuler yang disebabkan oleh reaksi antibody
terhadap anti gen :
1) rasa panas atau rasa terbakar sepanjang vena
2) warna kemerahan pada wajah
3) nyeri dada
4) nyeri pinggang bawah
5) mual dan muntah
6) demam dan sakit kepala
7) mengigil
8) gejala syok hipotensi,takikardia,gelisah,dispnea
9) ruam kulit,urtikaria,edma wajah atau lidah
10) asma ( pada keadaan alergi )

9
BAB 3
KONSEP ASKEP
A. pengkajian
1. Tanda vital dasar : status sirkulasi dan pernapasan
2. Status kulit (mis ruam)
3. Program dokter mengenai jenis, jumlah, dan kecepatan pemberian
darah
4. Ukuran kateter IV atau kebutuhan untuk insersi kateter
5. Nilai laboratorium, seperti hitung darah lengkap, golongan darah dan
pencocokan darah (cross-match)
6. Riwayat tranfusi darah dan reaksi (jenis reaksi, penanganan, dan
respon klien terhadap penanganan) jika ada.
7. Penolakan agama atau penolakan pribadi lain atas keputusan bahwa
klien harus menerima darah
8. Kompatibilitas klien terhadap darah ( mencocokkan nomor lembar
darah dengan tanda pengenal berupa nama klien)

B. Diagnosa
1. Intoleransi aktivitas yang berhubungan dengan (terkait dengan
rendahnya hemoglobin dan hematocrik )
2. Kekurangan volume cairan yang berhubungan dengan pendarahan
3. Gangguan perfusi jaringan yang berhubungan dengan penurunan
hemoglobin
4. Resiko cidera yang berhubngan dengan transfuse
5. Defisiensi pengetahuan yang berhubungan dengan prosedur dan tanda
serta gejala yang harus dilaporkan

C. Intervensi
1. Jelaskan prosedur kepada klien.kaji pernah tidaknya klien menerima
transfusi sebelumnya dan catat reaksi yang timbul
2. Minta klien untuk melaporkan adanya menggigil,sakit kepala,gatal-
gatal atau ruam dengan segera

10
3. Pastikan bahwa klien telah menandatangani surat persetujuan
4. Cuci tangan dan kenakan sarung tangan
5. Pasang selang IV dengan menggunakan kateter berukuran besar
6. Gunakan selang infuse yan memiliki filter didalam selang
7. Gantungkan botol larutan salin normal 0.9% untuk diberikan setelah
pemberian infuse darah selesai
8. Ikuti protokol lembaga dalam mendapatkan produk darah dari bank
darah
9. Identifikasi produk darah danklien dengan benar
10. Ukur tanda fital dasar klien
11. Berikan dahulu larutan salin normal
12. Mulai berikan transfuse secara perlahan diawali dengan pengisian filter
didalam selang
13. Atur kecepatan sampai2ml/menit untuk 15 menit pertama dan tetaplah
bersama klien.
14. Monitor tanda vital setiap 5 menit selama 15 menit pertama
transfuse,selanjutnya ukur setiap jam dengan kebijakan lembaga.
15. Pertahankan kecepatan infuse yang di programkan dengan
menggunakan pompa infuse.
16. Lepas dan buang sarung tangan, cuci tangan.
17. Observasi timbulnyareaksi yang merugikan secara berkelanjutan, catat
pemberian darah atau produk darah.
18. Setelah pemberian infuse selesai, kembalikan kantung darah serta
selang ke bank darah.

D. Implementasi

Tindakan Rasional

Mengurangi transfer
mikroorganisme : meningkatkan
Cuci tangan dan atur peralatan efisiensi

Jelaskan prosedur kepada klien , Membantu mengurangi ansietas

11
terutama kebutuhan untuk sering
memeriksa tanda vital

Mempersiapkan infuses salin


Siapkan slang transfuse darah sebelum dan sesudah transfuse

Memasukan kateter IV jika belum Menurunkan hemolysis :


terpasang: menurunkan aliran darah yang bebas

Pasang sarung tangan jika belum


dipasang dan lepaskan balutan Mengurangi resiko transfer infeksi ,
secukupnya untuk memanjangkan menungkinkan akses untuk
penghubung kateter sambungan selang darah

Lepaskan selang infus dari


penghubung selang dan hubungan
selang darah ke penghubung Menghubungkan selang secara
kateter , buang / letakkan tutup langsung ke kateter , memelihara
jarum diatas ujung selang infus selang infus sebelumnya untuk
sebelumnya digunakan kembali kemudian

Buka regulator / klem geser salin


secara penuh dan atur kecepatan
infus akan mempertahankan vena
tetap terbuka (15-30 ml/jam)
sampai darah tersedia Mempertahankan kepatenan kateter

Memverifikasi bahwa nama klien,


golongan darah ABO tipe Rh , dan
Ambil darah dan lakukan nomor unit darah dan pada data
pemeriksaan computer sesuai

Isi lembar bank darah dengan


tanggal dan jam permulaan infuse
dan pemeriksaan informasi yang Memberikan catatan legal tentang
dilakukan perawat verifikasi darah

Periksa dan catat denyut nadi , Memberikan data tanda vital dasar

12
pernafasan , tekanan darah , dan
suhu tubuh sebelum transfuse

Lepaskan tutup disisi slang darah


untuk memperlihatkan slang
penusuk dan masukkan penusuk Mengakses darah untuk diberikan
ke port kantong darah melalui transfuse

Tutup regulator / klem geser pada


sisi slang salin normal dan buka Mencegah salin agar tidak masuk
regulator darah / klem geser pada kekantong darah dan memungkinkan
sisi slang darah slang darah terisi dengan darah

Periksa tanda vital dan suhu


sekali lagi setelah 15 menit dari
awal transfuse, kemudian setiap
setengah jam atau setiap jam
sampai transfuse selesai, periksa
kelengkapan pemberian setiap Memungkinkan deteksi reaksi
unit darah transfuse secara tepat dan cepat

Saat transfuse selesai, tutup klem


regulator/klem geser darah, buka
regulator/klem geser salin dan
mulai infusikan larutan salin. Membersihkan slang darah untuk
Lepaskan kantong darah yang menginfusikan cairan darah,
telah kosong dan tutup kembali mempertahankan sterilitas untuk
slang penusuk darah transfuse selanjutnya.

Isi waktu selesainya pemberian Mematuhi peraturan lembaga untuk


darah pada lembar bank darah, menginformasikan pemberian darah
dan letakkan fotokopian lembar
bank darah dengan kantong
kosong atau letakkan fotokopian
lembar bank darah pada catatan.

13
(jika tidak ada lagi darah yang
akan diberikan, gantikan slang
infus darah dengan slang IV atau
dengan tutup infus)

Selama dan setelah transfuse,


pantau tanda-tanda reaksi
transfuse secara ketat pada
klien. Periksa tanda vital Memungkinkan deteksi yang tepat
setiap 4jam selama 24jam atau dan intervensi dini apabila terjadi
sesuai kebijakan institusi masalah

Posisikan secara tepat dan


tinggikan pagar tempat tidur jika Meningkatkan kenyamanan dan
diindikasikan keamanan klien

 Rapihkan peralatan, lepaskan


sarungtangan dan cuci tangan Mencegah transfer mikroorganisme

E. Evaluasi
1. TV dipertahankan dalam parameter yang ada untuk mempertahankan
perfusi sistemik.
2. Mencegah infeksi nosokomial.
3. Mencegah respon toksik pada antikoagulan.
4. Suhu tubuh tetap dalam batas normal.
5. Transfusi akan terjadi tanpa komplikasi.
6. Menyatakan pengetahuan tentang taransfusi autolog dan hemolog serta
risiko yang berhubungan.

14
BAB 4
PENUTUP
A. Kesimpulan
Transfusi darah adalah proses menyalurkan darah atau produk berbasis
darah dari satu orang ke sistem peredaran orang lainnya. Transfusi darah
berhubungan dengan kondisi medis seperti kehilangan darah dalam jumlah
besar disebabkan trauma, operasi, syok dan tidak berfungsinya organ
pembentuk sel darah merah.( A. Harryanto Reksodiputro,1994). Transfusi
Darah adalah proses pemindahan darah dari seseorang yang sehat (donor)
ke orang sakit (respien).
Tujuan transfuse darah :
1. Memelihara dan mempertahankan kesehatan donor.
2. Memelihara keadaan biologis darah atau komponen –
komponennya agar tetap bermanfaat.
3. Memelihara dan mempertahankan volume darah yang normal pada
peredaran darah (stabilitas peredaran darah).
4. Mengganti kekurangan komponen seluler atau kimia darah.
5. Meningkatkan oksigenasi jaringan.
6. Memperbaiki fungsi Hemostatis.
7. Tindakan terapi kasus tertentu.

B. Saran
Dengan terselesaikannya makalah yang kami buat ini, maka kami sebagai
penulis menyadari bahwa banyaknya kesalahan dalam pembuatan makalah
ini.Untuk itu kami sangat mengharapkan kritik serta saran yang
membangun dari para pembaca sekalian, agar dalam pembuatan makalah
kami selanjutnya dapat lebih baik dari sebelumnya.

15
DAFTAR PUSTAKA
Price,Sylvia A. (2006). Patofisiologi konsep klinis proses-proses penyakit.
Jakarta: EGC.
Smith-Temple, jean, dkk.(2010). Buku saku prosedur klinis keperawatan edisi
5.Jakarta: EGC.
Weinstein,Sharon M. (2001). Buku saku terapi intravena edisi 2. Jakarta: EGC.

16

Anda mungkin juga menyukai