Anda di halaman 1dari 7

Artikel Intel VS AMD

Organisasi dan Arsitektur Komputer

Dosen Pengampu : I Gede Arta Wibawa, S.T., M.KOM.

Nama Anggota :

1. Pande Putu Devo Punda Maheswara NIM 2008561107


2. I Dewa Gde Putra Anga Biara NIM 2008561105
3. I Made Krisna Dwipa Jaya NIM 2008561106

Kelas E

UNIVERSITAS UDAYANA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
TEKNIK INFORMATIKA

i
TAHUN 2021

ii
PENDAHULUAN
Processor merupakan bagian sangat penting dari sebuah komputer, yang
berfungsi sebagai otak dari komputer. Tanpa processor komputer hanyalah sebuah
mesin dungu yang tak bisa apa-apa. Perkembangan processor diawali oleh
processor intel pada saat itu hanya satu² nya microprocessor yang ada. Processor
di awali pada tahun 1971 dimana intel mengeluarkan processor pertamanya yang
di pakai pada mesin penghitung buscom. Ini adalah penemuan yang memulai
memasukan system cerdas kedalam mesin. Processor ini dinamakan
microprocessor 4004. Chip intel 4004 ini mengawali perkembangan CPU dengan
mempelopori peletakan seluruh komponen mesin hitung dalam satu IC. Pada saat
ini IC mengerjakan satu tugas saja.

Pada tahun 1972 intel mengeluarkan microprocessor 8008 yang


berkecepatan hitung 2 kali lipat dari MP sebelumnya. MP ini adalah mp 8 bit
pertama. Mp ini juga di desain untuk mengerjakan satu pekerjaan saja. Pada tahun
1974 intel kembali mengeluarkan mp terbaru dengan seri 8080. Pada seri ini intel
melakukan perubahan dari mp multivoltage menjadi triple voltage, teknologi yang
di pakai NMOS, lebih cepat dari seri sebelumnya yang memakai
teknologi PMOS. Mp ini adalah otak pertama bagi komputer yang bernama
altair.Pada saat ini pengalamatan memory sudah sampai 64 kilobyte. Kecepatanya
sampai 10X mp sebelumnya. Tahun ini juga muncul mp dari produsen lain seperti
MC6800 dari Motorola -1974, Z80 dari Zilog -1976 (merupakan dua rival berat),
dan prosessor2 lain seri 6500 buatan MOST, Rockwell, Hyundai, WDC, NCR dst.

Pada tahun 1982, AMD menandatangani sebuah perjanjian dengan Intel


untuk melayani sebagai produsen sumber kedua Intel untuk prosesor IBM
komputer pribadi, namun Intel kemudian membatalkan perjanjian. Selama ini,
AMD mengembangkan prosesor pertama, AMD 8086, yang identik dengan model
Intel. 8086 memiliki clock rate sederhana hingga 10 MHz, sebagian kecil dari
kecepatan prosesor modern. AMD terus mengembangkan prosesor yang lebih
rendah dalam alternatif harga dibanding produk Intel. Perkembangan prosesor
yang sangat pesat merupakan salah satu faktor utama mengapa kita bisa hidup di 
jaman yang penuh dengan teknologi canggih ini karena, teknologi apapun yang
canggih saat ini pasti memiliki sebuah otak yang mampu membuatnya menjadi
sebuah perangkat canggih. Namun, manakah yang lebih canggih diantara prosesor
intel dan AMD? Simaklah penjelasan berikut.
ISI
Semua hal di dunia ini pasti memiliki kekurangan dan kelebihan, begitu
juga dengan kedua prosesor ini. Terdapat beberapa aspek untuk membandingkan
keduanya yaitu :
1. Kecepatan
Dalam sebuah uji coba benchmark dengan dua sampel prosesor yang
setara, Intel memiliki kecepatan yang lebih unggul dibanding AMD.
Meskipun tidak berbeda jauh, tapi Intel mampu menjalankan berbagai
program dengan lebih cepat.
2. Brand
Lahir jauh lebih dulu membuat Intel lebih populer di tengah masyarakat
ketimbang AMD. Intel telah lebih dulu ada dibanding AMD, jaraknya
bahkan sekitar 20 tahun. Jadi tidak heran, posisi Intel sudah cukup mapan.
Bukan hanya sebagai produses prosesor laptop, Intel pun kini sudah
merambah ke pasar smartphone dan smartwatch.
3. Manajemen Suhu
Intel diketahui lebih unggul dalam mengatur suhu dibandingkan dengan
AMD. Hampir seluruh prosesor Intel telah dibekali dengan teknologi
pengurang kinerja prosesor saat suhunya mulai meningkat. Sedangkan
AMD, masih belum menggunakan teknologi semacam itu.
4. Kualitas Grafis
Akibat dari penurunan suhu yang dilakukan oleh prosesor Intel, kualitas
grafis yang ditampilkan pun menjadi menurun. Berbeda dengan AMD
yang tidak melakukan hal serupa membuat mutu grafis tetap terjaga
dengan baik. Kualitas grafis ini pun menjadi salah satu perbedaan Intel dan
AMD yang paling mencolok.
5. Multimedia
Meskipun kalah kualitas grafis dari AMD, Intel tetap lebih unggul dalam
persoalan multimedia. Gambar yang ditampilkan oleh prosesor Intel tetap
lebih tajam dan bisa di-overlock dengan baik. Itulah keunggulan Intel yang
masih belum bisa disaingi oleh prosesor AMD.
6. Pendeteksi Virus
Prosesor AMD memiliki kemampuan lebih baik dalam mendeteksi virus
sebelum virus tersebut berhasil menginfeksi laptop. teknologi terbaru yang
dimiliki AMD memungkinkannya untuk melakukan hal tersebut.
Sedangkan Intel belum mampu melakukan hal serupa sebaik AMD.
7. Harga
Laptop dengan prosesor Intel selalu lebih mahal dibandingkan dengan
laptop yang menggunakan prosesor AMD. Hal itu terjadi akibat harga
prosesor Intel yang lebih tinggi dibanding prosesor AMD.
8. Penggunaan Listrik
Selain dari perbedaan di atas, hal yang paling banyak dikeluhkan oleh
pengguna processor AMD adalah adanya penggunaan listrik yang sangat
besar, ini bisa dikaitkan dengan seberapa besar pemrosesan data yang
dilakukan oleh processor itu sendiri, karena di arsitektur AMD dalam
processornya menyetel penggunaan listriknya sedikit lebih tinggi daripada
Intel.
Dari perbandingan tersebut, dapat dilihat bahwa prosesor dari Intel
maupun AMD sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-
masing. Jika dirangkum secara keseluruhan, kelebihan dari Intel yaitu :
1. Tidak mudah panas.
2. Tidak mengeluarkan suara berlebih.
3. Unggul secara brand.

Sedangkan kekurangannya :
1. Harga cenderung mahal.
2. Biaya servis mahal.
3. Kualitas grafis tidak terlalu baik.
Kelebihan dari AMD :
1. Harga cenderung lebih murah.
2. Memiliki kemampun mendeteksi malware sangat baik.
3. Kualitas grafis sangat baik.
Kekurangan dari AMD :
1. Lebih cepat panas.
2. Kemampuan multimedia yang belum baik.
3. Kecepatan masih kurang optimal.
PENUTUP

Processor merupakan bagian sangat penting dari sebuah komputer, yang


berfungsi sebagai otak dari komputer. Tanpa processor komputer hanyalah sebuah
mesin dungu yang tak bisa apa-apa. Processor disini berguna untuk mengolah data
yang ada pada suatu komputer dan juga mempuyai kemampuan memproses data
secara aritmatika dikarenakan processor mempunyai komponen yang bernama
ALU (Arithmathic Logic Unit).
Processor yang berkembang di pasaran saat ini ada dua perusahaan yang
‘merajai’ pasar processor yaitu ada dari Intel dan AMD. Kedua ‘otak’ komputer
ini memiliki kelebihan dan kekurangan satu sama lain. Perbedaan ada dari segi
kualitas grafis, kualitas produktivitas, manajemen suhu, kecepatan clock,
penggunaan listrik, dan harga dari processor tersebut.
Meskipun demikian, kedua processor di atas merupakan processor yang sudah
sangat baik dalam arsitektur yang dibuat. Kedua processor ini mampu mengikuti
teknologi yang berkembang terus-menerus. Untuk memilih antara AMD atau Intel
tergantung dari pengguna yang ingin memakainya, jika lebih menginginkan
performa dan dengan harga yang lebih murah tetapi penggunaan listrik yang
lumayan besar, bisa memilih AMD. Jika memilih performa yang tidak buruk
maupun tidak terlalu sangat kencang dan efisiensi yang tinggi tetapi harga
lumayan tinggi dapat memilih Intel.

Anda mungkin juga menyukai