Anda di halaman 1dari 2

Kongres XIII KBM Galuh Jaya, Sandy Firman Terpilih sebagai Ketua

Umum KBM Galuh Jaya 2021-2022

Ketua Umumu KBM Galuh Jaya terpilih Sandy Firman

Sandy Firman terpilih menjadi Ketua Umum Pengurus Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Galuh Jaya
periode 2021-2022.

Mahasiswa Hubungan Internasioanl Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta itu
terpilih dalam Kongres XIII KBM Galuh Jaya di Ciputat, Minggu (28/3/2021).

Dalam pemilihan yang berlangsung offline dan online, Kandidat yang diusung dari perwakilan
Komisariat UIN Jakarta itu mendapat limpahan dukungan dari 2 kandidat lain, yakni Miftah dari
Komisariat UIN Jakarta, Ramdani dari Komisariat STIDDI Al-Hikamah saat pemilihan.

Sandy Firman mendapat 5 suara, Miftah mendapat 2 suara, dan Ramdani mendapat 3 suara.

Pemilihan berjalan dengan kondusif dimulai dari pemaparan grand design dari setiap calon, Tanya jawab
dengan para audien dan dilanjut ke pemilihan secara voting.

Pria berusia 22 tahun Mahasiswa UIN Jakarta ini memiliki tujuan untuk kembali merekatkan merajut
kembali tali emosional antar semua elemen Galuh Jaya.
“Tujuannya adalah semakin kuat tali emosional, semakin mudahnya kita membuat kemanfaatan dan
dedikasi untuk Daerah, sehingga adanya kita di Kota ini memberikan dampak positif bagi Tanah
Kelahiran. Semakin kita kompak, semakin kita mudah melakukan segala program kedepanya.” Pungkas
Sandy.

Ia akan membawa KBM Galuh Jaya kepada hal-hal yang bersangkutan dengan eksekusi, yang akan
memberikan dampak secara langsung.

“Saya rasa KBM Galuh Jaya harus dibawa kepada hla-hal yang bersangkutan dengan eksekusi,
bersangkutan dengan memberikan kontribusi dan manfaat secara langsung, memberikan dampak yang
dapat dirasakan secara langsung. Saya rasa ketika ide terlalu banyak inisiatif juga terlalu berlebihan tapi
minim eksekusi akan nihil. Makanya di era mobilitas tinggi seperti ini harus kita bawa kearah eksekusi
yang cepat dan juga harus berdampak kepada kontribusi dan manfaat yang dirasakan dengan nyata.”
Tutur Sandy.

Anda mungkin juga menyukai