Anda di halaman 1dari 2

JADWAL PERBAIKAN JERUK TANAMAN SUDAH MENGHASILKAN

JADWAL BT3
• Hari ke 1 (sore hari) BioTRIBA 03 dosis 100ml + 20 liter air untuk 20 pohon, semprot pada
pangkal batang
• Hari ke 15 (sore hari) BioTRIBA 03
• Hari ke 30 (sore hari) BioTRIBA 03

JADWAL SABLENG
• Hari ke 10 : Kocor Pagi Hari, 3 paket untuk 20 pohon. Kocor pada pangkal batang.
• Hari ke 20 : Kocor Pagi Hari, 3 paket untuk 20 pohon. Kocor pada pangkal batang.

JADWAL SEMPROT PUPUK DAUN, FUNGI NABATI, INSEK NABATI DAN ASAM AMINO
• Bergantian tiap 3 – 4 hari sekali pada pagi hari Pupuk daun / Insek Nabati / Fungi Nabati
dosis 300 ml + Asam Amino 50 ml + 20 liter, semprot merata pada daun, bunga dan batang
pada pagi hari.
• Setelah hama dan penyakit stabil, penyemprotan bergantian tiap 10 hari sekali.

PANDUAN PEMUPUKAN JERUK BUAH, NIPIS, DAN SEJENISNYA

KOMPOSISI PER PAKET :


-BT2 dosis 5ml / 1 liter air
-SABLENG : UREA 2kg, SP36 1kg, KCL Canada 2kg
-KOCOR BUAH : UREA 0,5kg, SP36 3kg, KCL Canada 2kg

1. INTRUKSI PER 20 POHON USIA 0 - 1 tahun


-Buat pupuk dasar hayati, 1 paket untuk 20 pohon (1 tahun sekali)
-Pendam 5 paket SABLENG untuk 20 pohon. Pendam di 4 titik sedalam 10-15cm, jarak dari pangkal
batang 50cm per 6 bulan sekali (1 tahun 2 kali)
-Semprot BT2 pada 70% pangkal batang, 30% daun atas. Dosis 5ml / liter air, setiap sebulan sekali.
Anjuran semprot 20 liter per 20 pohon.
-Penyemprotan BT2 disarankan setelah pohon disiram / dilep.

2. INTRUKSI PER 20 POHON USIA 2 tahun


-Buat pupuk dasar hayati, 1 paket untuk 20 pohon (1 tahun sekali)
-Pendam 5 paket KOCOR BUAH untuk 20 pohon. Pendam di 4 titik sedalam 10-15cm, jarak dari
pangkal batang 50cm per 4 bulan sekali (1 tahun 3 kali)

Page 1 of 2
-Semprot BT2 pada pangkal batang. Dosis 5ml / liter air, setiap sebulan sekali. Anjuran semprot 20
liter per 20 pohon.
-Penyemprotan BT2 disarankan setelah pohon disiram / dilep.

3. INTRUKSI PER 20 POHON USIA 3 tahun dan seterusnya


-Buat pupuk dasar hayati, 1 paket untuk 20 pohon tiap 6 bulan sekali
-Pendam 5 paket KOCOR BUAH untuk 20 pohon. Pendam di 4 titik sedalam 10-15cm, jarak dari
pangkal batang 50cm per 3 bulan sekali (1 tahun 4 kali)
-Semprot BT2 pada pangkal batang. Dosis 5ml / liter air, setiap sebulan sekali. Anjuran semprot 20
liter per 20 pohon.
-Penyemprotan BT2 disarankan setelah pohon disiram / dilep.

NB :
-Penyemprotan Bio Triba disarankan sore hari setelah pukul 15.00

Page 2 of 2

Anda mungkin juga menyukai