Anda di halaman 1dari 1

Lailatul hidjriah (042212817)

Saya bekerja di sebuah apotek swasta. Sesuai pengalaman saya, proses pengambilan keputusan di
tempat saya bekerja menggunakan cara diskusi. Ketika ada permasalahan, kami melakukan meeting
untuk mendiskusikan permasalahan yang ada. Proses pertama biasanya mencari tahu alasan
permasalahan itu timbul, lalu bagaimana dampaknya bagi karyawan ataupun kelanjutan usaha.
Setelah itu dianalisis, sudah sejauh mana masalah itu berdampak dan hal apa yang sudah dilakukan
untuk mengatasi masalah tersebut.

Atasan menanyakan tentang keluhan-keluhan yang ada, setelah itu kami mengajukan pendapat atas
solusi dari permasalahan yang terjadi. Semua pendapat disaring hingga menemukan solusi. Setelah
itu, atasan memberikan keputusan, lalu menjabarkan keputusan apa yang beliau ambil di depan
karyawannya sambil menanyakan apakah karyawannya setuju. Jika mayoritas setuju, maka atasan
akan menetapkan keputusan yang mutlak. Jika mayoritas tidak setuju, atasan akan meninjau ulang
dan mendiskusikan kembali permasalahan yang ada sampai ditemukan solusinya. Jika masih saja
buntu, atasan harus berani mencari solusi sendiri lalu mengambil keputusan terbaiknya.

Anda mungkin juga menyukai