Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

“One Page dan Full Page”

Disusun Oleh:

TARI MAHETRI (2018015241)

Kelas : 4F

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA
YOGYAKARTA
2020
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
No:.........
Nama Satuan Pendidikan : SD Negeri 4 Kelapa
Mata Pelajaran/Tema : Tematik/4. Hidup bersih dan Sehat
Kelas/Semester : II/I
Materi Pokok : Bahasa Indonesia, Ppkn, dan Matematika
Alokasi Waktu : 5 x 35 menit (1 kali pertemuan)
A. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui membaca dan tanya jawab, peserta didik dapat mengenal kosakata dan
konsep tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat, serta cara menjagannya.
2. Melalui diskusi dan penugasan,peserta didik dapat menyajikan penggunaan kosakata
bahasa indonesia dengan tepat.
3. Melaui kegiatan mengamati gambar, siswa dapat menuliskan hasil pengamatan
sederhana tentang cara menjaga kesehatan lingkungan dirumah.
4. Melalui diskusi kelompok, siswa dapat membiasakan sikap yang sesuai dengan
manfaat bersatu dalam keberagaman dirumah yang tepat.
B. Langkah-langkah kegiatan Pembelajaran
Alat :
1. gambar-gambar yang berhubungan dengan cara menjaga kebersihan dan kesehatan
pekarangan rumah
2. gambar benda-benda disekitar yang berbentuk bangun datar dan Gambar bangun datar.
Bahan : Teks Pekarangan rumah bersih sehingga keluarga sehat dan LKPD
Pertanyaan :
1. Apa isi teks yang telah kamu baca, beserta kesimpulannya?
2. Apa isi gambar yang kamu amati dan bagaimana pendapatmu terhadap kegiatan yang
ada pada gambar?
3. Apa kesimpulan terhadap kegiatan Dayu dan keluarga?
Siswa berlatih/mengerjakan tugas halaman buku : 48,49,50
Siswa mempresentasikan hasil kerja kelompok/individu : secara berkelompok
Menyimpulkan dan penilaian pembelajaran : siswa membaca dan dan bertanya jawab.
Siswa mengamati,lalu diskusi dan mempresentasikan secara kelompok.
Kesimpulan pembelajaran: didiskusikan secara berkelompok lalu disimpulkan dengan
majuk kedepan.
Penilaian : sikap, pengetahuan dan keterampilan
Mengetahui Yogyakarta,18 juni 2020
Kepala sekolah Guru kelas

Siska S,pd Tari Mahetri

NIP NIP
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SD Negeri 4 Kelapa


Kelas/Semester : II/I
Tema : 4. Hidup Bersih dan Sehat
Subtema : 1. Hidup Bersih dan Sehat di Rumah
Pembelajaran ke- 6
Alokasi Waktu : 5 x 35 menit ( 1 kali pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan
di sekolah
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya
yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian
Kompetensi Bahasa Indonesia

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.4 Mengenal kosakata dan konsep 3.4.1 Menyebutkan kosakata dan
tentang lingkungan sehat dan konsep yang berkaitan dengan
lingkungan tidak sehat di cara menjaga kesehatan
lingkungan sekitar serta cara lingkungan rumah.
menjaga kesehatan lingkungan 3.4.2 Mencatat kosakata dan konsep
dalam bahasa Indonesia atau yang berkaitan dengan cara
bahasa daerah melalui teks tulis, menjaga kesehatan lingkungan
lisan, dan visual. rumah.
4.4 Menyajikan penggunaan kosakata 4.4.1 Menuliskan hasil pengamatan
bahasa Indonesia yang tepat atau sederhana tentang cara menjaga
bahasa daerah hasil pengamatan kesehatan lingkungan di rumah.
tentang lingkungan sehat dan 4.4.2 Melaporkan hasil pengamatan
lingkungan tidak sehat di sederhana tentang cara menjaga
lingkungan sekitar serta cara kesehatan lingkungan di rumah.
menjaga kesehatan lingkungan
dalam bentuk teks tulis, lisan, dan
visual

PPKn
Kompetensi Dasar Indikator
1.4 Menerima sikap sesuai dengan 1.4.1 Memberikan contoh.....
makna bersatu dalam 1.4.2 Membiasakan sikap yang sesuai dengan
keberagaman di rumah dan manfaat bersatu dalam keberagaman di
sekolah. rumah.
2.4 Menerima makna bersatu 2.4.1 Memberikan contoh....
dalam keberagaman di 2.4.2 Menunjukkan sikap yang sesuai dengan
rumah dan sekolah. manfaat bersatu dalam keberagaman di
rumah.
3.4 Memahami makna bersatu 3.4.1 Menyebutkan berbagai kegiatan di
dalam keberagaman di rumah yang menunjukkan manfaat
rumah dan sekolah. persatuan dalam keberagaman
3.4.2 Mengidentifikasi berbagai kegiatan di
rumah yang menunjukkan manfaat
persatuan dalam keberagaman.
4.4 Menceritakan pengalaman 4.4.1 Menuliskan manfaat bersatu dalam
bersatu dalam keberagaman keberagaman di rumah.
di rumah dan sekolah. 4.4.2 Menceritakan manfaat bersatu dalam
keberagaman di rumah.

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar Indikator


3.10 Menjelaskan bangun datar 3.10. 1 Menentukan banyak sisi, sudut,
dan bangun ruang dan titik sudut pada bangun datar.
berdasarkan ciricirinya. 3.10. 2 Menjelaskan banyak sisi, sudut, dan
titik sudut pada bangun datar.
4.10 Mengklasifikasi bangun datar 4.10.1 Mengidentifikasi ciri bangun datar.
dan bangun ruang 4.10.2 Mengklasifikasi benda sekitar yang
berdasarkan ciri-cirinya. sesuai dengan ciri bangun datar.

C. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui membaca dan tanya jawab, peserta didik dapat mengenal kosakata dan
konsep tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat dilingkungan sekitar
serta cara menjaga kesehatan lingkungan dalam bahasa indonesia atau bahasa
daerah melalui teks tulis, lisan, dan visual dengan benar.
2. Melalui diskusi dan penugasan, peserta didik dapat menyajikan penggunaan
kosakata bahasa indonesia yang tepat atau bahasa daerah hasil pengamatan tentang
lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat dilingkungan sekitar serta cara
menjaga kesehatan lingkungan dalam bentuk teks tulis, lisan, dan visual dengan
lancar dan benar.
3. Dengan keteladanan dan pembiasaan peserta didik dapat
menyebutkan kosakata dan konsep yang berkaitan dengan cara menjaga kesehatan
lingkungan rumah dengan benar.
4. Melalui penugasan, siswa dapat mencatat kosakata dan konsep yang berkaitan
dengan cara menjaga kesehatan lingkungan rumah dengan benar.
5. Melalui kegiatan mengamati gambar, siswa dapat menuliskan hasil pengamatan
sederhana tentang cara menjaga kesehatan lingkungan di rumah dengan
menggunakan ejaan yang tepat.
6. Dengan berpedoman dari hasil pengamatan, siswa dapat melaporkan hasil
pengamatan sederhana tentang cara menjaga kesehatan lingkungan di rumah
dengan menggunakan bahasa Indonesia yang tepat.
7. Melalui diskusi kelompok, siswa dapat membiasakan sikap yang sesuai dengan
manfaat bersatu dalam keberagaman di rumah dengan tepat.
D. Materi Pembelajaran
1. Cara menjaga kebersihan pekarangan rumah
2. Manfaat menjaga persatuan dalam keluarga dan akibat tidak ada persatuan
dalam keluarga.
3. Ciri bangun datar
E. Penguatan Pendidikan Karakter & Literasi
1. Karakter yg dikembangkan yang dikembangkan: religius, tanggung jawab.
2. Literasi yg dikembangkan: membaca...., mengamati...., melaporkan,,,,,,
menghitung,,,,,

F. Pendekatan, Model, Metode Pembelajaran


1. Pendekatan: Scientifik
2. Model : Cooperative Learning tipe Snowball Throwing
3. Metode : Ceramah, Tanya jawab, diskusi kelompok, penugasan, demonstrasi

G. Media/ Alat, Bahan dan Sumber


Belajar Media :
1. Gambar-gambar yang berhubungan dengan cara menjaga kebersihan
dan kesehatan pekarangan di rumah.
2. Gambar benda-benda di sekitar yang berbentuk bangun datar.
3. Gambar bangun datar.

Bahan :
1. Teks Pekarangan Rumah Bersih Sehingga Keluarga Sehat
2. LKPD

Sumber Belajar :
1. Buku Siswa Kelas II, Tema 4.Hidup Bersih dan Sehat, Subtema 1: Hidup
Bersih dan Sehat di Rumah, Pembelajaran 6. Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013 Revisi 2017. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI.
2. Lingkungan Sekitar

H. Langkah-langkah pembelajaran
Kegiatan Deskripsi Waktu
pendahulua 1. Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan 15 menit
n salam
2. Guru menyapa siswa dan menanyakan kabar.
3. Guru mengajak siswa untuk berdoa.
4. Guru melakukan presensi.
5. Motivasi
6. Guru meminta siswa menyayikan lagu lihat
kebunku untuk dikaitkan pada materi.
7. Guru bertanya jawab dengan siswa berkaitan
dengan pembelajaran sebelumnya.
8. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan
skenario pembelajaran.
Kegiatan 1. Siswa membaca teks yang berhubungan dengan 145 menit
Inti cara menjaga kebersihan dan kesehatan
pekarangan rumah dengan lafal dan intinasi
yang tepat.
2. Guru memberikan bola kepada siswa. Guru
meminta siswa untuk memegang bola secara
bergilir sambil diputarkan lagu lihat kebunku.
Siwa yang masih memegang bola ketika lagu
berhenti maka akan mendapatkan pertanyaan
dari guru.
3. Siswa bertanya jawan tentang isi teks.
4. Siswa mengamati beberapa gambar yang
berhubungan dengan cara menjaga kebersihan
dan kesehatan pekarangan rumah.
5. Siswa bertanya jawab tentang isi gambar.
6. Peserta didik membentuk kelompok sesuai
dengan instruksi guru.
7. Secara berkelompok siswa melakukan
pengamatan, siswa menuliskan laporan
sederhana tentang gambar cara menjaga
kebersihan dan kesehatan pekarangan rumah
dengan ejaan yang tepat.
8. Siswa membacakan laporan hasil pengamatan
sederhana yang telah ditulis dengan lafal dan
intonasi yang tepat.
9. Siwa mendapat penguatan dengan guru
mengoreksi kebenaran jawaban apabila ada
kekeliruan sekaligus memberikan penghargaan
kepada kelompok yang berani membacakan
hasil diskusi.
10. Siswa membaca teks pendek tentang keluarga
Dayu.
11. Siswa mendiskusikan manfaat hidup bersatu
dalam keberagaman dirumah.
12. Hasil diskusi dituliskan kedalam bentuk mind
mapping sederhana dibuku siswa.
13. Siswa menjelaskan hasil diskusi kelompok
didepan kelas. Siswa yang lain menanggapi
hasil diskusi kelompok yang tampil.
14. Siswa mendapat penguatan dengan guru
mengoreksi kebenaran jawaban apabila ada
kekeliruan sekaligus memberikan penghargaan
kepada kelompok yang berani membacakan
hasil diskusi.
15. Siswa dan guru bertanya jawab tentang kegiatan
bersatu yang pernah dilakukan bersama keluarga
16. Siswa diarahkan untuk menceritakan kegiatan
membersihkan pekarangan rumah bersama
keluarga.
17. Siswa mengamati gambar pekarangan rumah
yang dihubungkan dengan berbagai bentuk
bangun datar yang terdapat pada gambar.
18. Siswa bertanya jawab tentang isi gambar yang
diamati dan menghubungkannya dengan bentuk
bangun datar, misalnya konblok yang berbentuk
segi enam.
19. Siswa menghitung banyak sisi, sudut, dan titik
sudut pada bangun datar segienam serta
diberikan penguatan oleh guru.
20. Siswa mengamati bangun datar dan menuliskan
banyak sisi, sudut, dan titik sudut secara
berkelompok.
21. Siswa menampilkan hasil diskusi bersama
kelompok.
22. Siswa mendapat penguatan dengan guru
mengoreksi kebenaran jawaban apabila ada
kekeliruan sekaligus memberikan penghargaan
kepada kelompok yang berani memberikan
penghargaan kepada kelompok yang berani
membacakan hasil diskusi.
Kegiatan 1. Siswa bersama guru membuat rangkuman dari 10 menit
penutup semua hasil kegiatan awal pembelajaran hingga
akhir pembelajaran.
2. Siswa dan guru mereview hasil kegiatan dari
awal hingga akhir pembelajaran.
3. Siswa diberi kesempatan untuk menanyakan
materi yang belum dipahami.
4. Siswa mengerjakan soal evaluasi.
5. Guru menyampaikan tindak lanjut dengan
materi dan kegiatan pembelajaran yang akan
dilakukan hari berikutnya.
6. Guru mengajak siswa untuk bersyukur atas ilmu
dan semua kegembiraan yang telah mereka
rasakan dihari ini dengan berdoa bersama. Guru
juga mengingatkan tentang sikap berdoa yang
baik.
7. Salah satu siswa memimpin doa.
8. Selesai berdoa, siswa memberi salam pada guru.
Guru mengingatkan siswa untuk memberi salam
pada orang tua.
I. Penilaian

No Ranah Jenis Teknik Instrumen Pedoman


Skoring
1 Sikap Non Observasi Lembar Observasi Terlampir
Tes
2 Pengetahuan Tes Tertulis Soal dan Kunci Terlampir
Jawaban
3 Keterampilan Non Penilaian Lembar Penilaian Terlampir
Tes Kinerja Produk

J. Tindak lanjut
Kegiatan Remedial
1. Menjelaskan kembali materi yang berhubungan dengan cara menjaga kebersihan
pekarangan rumah bagi siswa yang belum paham.
2. Menjelaskan kembali materi yang berhubungan dengan manfaat hidup bersatu
dalam keluarga dan kerugian jika tidak ada persatuan dalam keluarga.
3. Menjelaskan kembali materi yang berhubungan dengan ciri-ciri bangun datar (sisi,
sudut, titik sudut).
Kegiatan Pengayaan
1. Siswa mengamati berbagai contoh cara menjaga kebersihan pekarangan rumah,
kemudian menceritakan hasil pengamatannya dengan bahasa yang santun.
2. Siswa mencari jodoh lebih bayak, manfaat hidup bersatu dalam keluarga dan
kerugian jika tidak ada persatuan dalam keluarga.
3. Siswa mencari contoh lebih banyak benda-benda dengan bentuk bangun datar dan
menulis sisi, sudut, dan titik sudutnya.

Refleksi Guru:

Mengetahui, Yogyakarta, 18 Juni 2020


Kepala Sekolah Guru Kelas II

Siska S, Pd Tari Mahetri

Anda mungkin juga menyukai