Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMPN 18 PONTIANAK UTARA


Kelas / Semester : VII// Satu
Mata Pelajaran : pendidikan jasmani,olahraga dan kesehatan
Materi :passing bawah (bola voli)
Waktu : 35 menit

A. Kompetensi Inti :
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan
sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian
tampak mata.
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung,
menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang
sama dalam sudut pandang/teori.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi :
KI Kompetensi dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
1. 1.1 Menghayati dan mengamalkan nilai-nilai agama yang dianutnya dalam melakukan
aktivitas jasmani, permainan, dan olahraga.
1.1.1 Pembiasaan perilaku berdoa sebelum dan sesudah pelajaran.
2. 2.1 Bertanggung jawab dalam penggunaan sarana dan prasarana pembelajaran serta
menjaga keselamatan diri sendiri, orang lain, dan lingkungan sekitar.
2.1.1 menjelaskan sejarah bola voli..
2.1.2 Menjelaskan teknik passing bawah bola voli.
2.1.3 Menjelaskan peraturan permainan bola voli.
2.1.4 Menjelaskan ukuran lapangan dan,jumlah pemain bola voli.
2.1.5 menjelaskan menggunakan via gambar atau video
C. Tujuan Pembelajaran:
KI Kompetensi dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
 Menghayati dan mengamalkan nilai-nilai agama yang dianutnya dalam melakukan
aktivitas jasmani, permainan, dan olahraga.
 Pembiasaan perilaku berdoa sebelum dan sesudah pelajaran.
 Bertanggung jawab dalam penggunaan sarana dan prasarana pembelajaran serta
menjaga keselamatan diri sendiri, orang lain, dan lingkungan sekitar.
 menjelaskan sejarah bola voli..
 Menjelaskan teknik passing bawah bola voli.
 Menjelaskan peraturan permainan bola voli.
 Menjelaskan ukuran lapangan dan,jumlah pemain bola voli.

D. Materi Pembelajaran.
 Sejarah bola voli
Bola voli adalah olahraga yang cukup popular baik di Indonesia maupun di kancah
internasional, permainan ini dimainkan oleh dua grup yang setiap grupnya terdiri dari
enam orang pemain.

Sejarah bola voli di awali dengan penciptaan permainan ini pertama kali diciptakan oleh
William G Morgan pada tahun 1895 di Amerika Serikat. Permainan ini dulu bernama
minitonette dan berkembang menjadi Volley Ball atau Bola Voli. Permainan bola voli
pertama kali diciptakan oleh William G Morgan pada tahun 1895 di Amerika Serikat, dulu
bernama minitonette dan seiring berkembangnya zaman berubah nama menjadi Volley Ball
atau Bola Voli yang mana masih kita pakai sekarang ini.

Pada awalnya Morgan bertemu dengan James Naismith (Penemu Olahraga Basket), karena
terinspirasi oleh james Naismith akhirnya Morgan menciptakan olahraga bola voli ini, kalau
kita lihat penemuan bola voli itu terhitung setelah empat tahun adanya permainan bola basket.

Olahraga bola voli sendiri berdiri di bawah arahan Federasi Internationale de Volleyball
(FIVB) yang merupakan induk organisasi olahraga voli internasional. Kalau di Indonesia
olahraga bola voli dibawahi oleh naungan Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI).

Sedikit penjelasan mengenai perubahan nama bola voli, pada mulanya minitonette diciptakan
khusus anggota YMCA untuk usia dewasa. Perubahan nama menjadi Volley Ball (Bola voli)
terjadi pada tahun 1896, tepatnya di pertandingan pertama acara internasioanl YMCA
Training School

Permainan bola voli di Indonesia masuk ketika massa penjajahan belanda sekitar tahun 1928.
Akan tetapi, tempo dulu permainan ini tidak cukup merakyat karena hanya dimainkan oleh
para bangsawan dan orang-orang belanda.

Mulanya perkembangan bola voli di Indonesia di pelopori oleh guru-guru pendidikan jasmani
dari belanda, dan kemudian seiring berkembangnya waktu, bola voli pun dimainkan para
tentara saat melakukan latihan di lapangan terbuka, mereka pun juga sering
mengadakan pertandingan antar regu.

Bola voli berkembang sangat pesat, banyak klub-klub bermunculan dari kota-kota besar yang
kemudian melahirkan persatuan bola voli seluruh Indonesia tepatnya pada tanggal 22 Januari
1955.

 Teknik passing bawah

Passing ialah memberikan bola kepada teman baik melakukan umpan maupun
menerima servis keteman seregu sehingga bola tersebut mudah diterima oleh teman
kita. Passing bawah pada permainan bola voli biasanya dilakukan bertujuan
memberikan bola kepada teman seregu atau pada saat pemain menerima servis.

Langkah Persiapan sebelum melakukan gerak dasar passing bawah pada


permainan bola voli:
Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu dan kedua lutut direndahkan hingga
berat badan tertumpu pada kedua ujung kaki di bagian depan.

1. Rapatkan dan luruskan kedua lengan didepan badan hingga kedua ibu jari
sejajar.
2. Pandangan ke arah datangnya bola dan siap menerima datangnya bola.

 Gerakan gerak dasar passing bawah pada permainan bola voli:


Dorongkan kedua lengan ke arah datangnya bola bersamaan kedua lutut dan
pinggul naik serta tumit terangkat dari lantai.

1. Usahakan arah datangnya bola tepat di tengah-tengah badan.


2. Perkenaan bola yang baik tepat pada pergelangan tangan.

 Akhir gerakan gerak dasar passing bawah pada permainan bola voli:
 Tumit terangkat dari lantai.
 Pinggul dan lutut naik serta kedua lengan lurus.
 Pandangan mengikuti arah gerakan bola.
Cara Melakukan Passing Bawah Bolavoli

1. Cara Melakukan Passing Bawah Bolavoli sebagai berikut.


2. Sikap badan berdiri, kedua kaki dibuka selebar bahu, dan kedua lutut agak
ditekuk.
3. Badan agak condong ke depan, pandangan ke arah datangnya bola.
4. Kedua tangan dirapatkan dan diluruskan di depan badan.
5. Perkenaan bola pada bidang datar lengan bawah dekat pergelangan  tangan.
6. Saat perkenaan, gerakkan kedua lengan ke atas dengan sumber gerakan dari
pangkal bahu, kemudian luruskan kedua tangan.
7. Gerakan tangan disesuaikan dengan keras atau lemahnya kecepatan bola
yang datang

 Peraturan permainan bola voli

Sistem Pertandingan Pada Peraturan Permainan Bola Voli


1. Pada sistem pertandingan memakai aturan setengah kompetisi di dalamnya
terdapat 8 tim yang akan dibagi menjadi 2 group, setiap group terdiri dari 4 tim.
2. Jumlah maksimal pemain dalam pertandingan resmi bola voli standar
Internasional dalam satu tim adalah 10 orang, Kemudian yang boleh bermain di
lapangan hanya 6 orang dan 4 orang sebagai pemain cadangan.
3. Saat pertandingan berlangsung pelatih boleh mengganti pemain inti dengan
pemain cadangan dan tidak ada batasan jumlah pergantian pemain.
4. Jika salah seorang atau lebih dari tim satu anggota tim sedang melakukan
pertandingan untuk cabang olahraga lain, maka pertandingan tidak akan ditunda.
5. Dalam pertandingan bola voli jumlah minimal pemain yang boleh bermain di
lapangan dalam satu tim adalah 4 orang.
6. Jika di lapangan dalam satu tim jumlah pemain kurang dari 4 orang, maka tim
tersebut dianggap kalah oleh panitia pertandingan.
7. Setiap pertandingan bola voli berlangsung harus melewati 3 babak (best of
three), Ketika pada babak pertama dan kedua telah dimenangkan oleh salah satu
tim maka pertandingan babak ke tiga tidak perlu dilaksanakan.
8. Pada pertandingan bola voli sistem perhitungan angka menggunakan rally point
maksmal pada 25 point.
9. Jika saat pertandingan berlangsung kedua tim mendapatkan poin yang sama di
akhir yaitu (24 – 24), maka pertandingan akan ditamabah 2 poin. Tim yang
pertama berhasil unggul dengan selisih 2 poin akan memenangkan pertandingan
bola voli.
10. Tim akan mendapatkan nilai 1 apabila memenangkan permainan saat
pertandingan penyisihan.
11. Jika kedua tim atau lebih memperoleh nilai yang sama, maka panitia
pertandingan akan menentukan pemenang juara group dan runner-up dari
kualitas angka yang didapat dari setiap set pada pertandingan sebelumnya.
12. Dalam pertandingan bola voli setiap mengakhiri babak, tim diwajibkan
bertukar sisi lapangan.
13. Apabila kedua tim telah mencapai babak ketiga, maka tim yang memperoleh
nilai terendah dapat meminta kepada wasit untuk bertukar posisi lapangan. Hal
ini hanya dilakukan jika poin telah mencapai angka 13.
14. Setiap tim boleh meminta waktu time out dan hanya boleh dilakukan 1 kali
dalam setiap babak.
15. Wasit memberikan waktu time out hanya 1 menit.
 Ukuran dan jumlah pemain :
Ukuran lapangan bola voli :
Panjang lapangan bola voli = 18 meter. Lebar lapangan bola voli = 9 meter.
Panjang garis serang lapangan bola voli = 3 meter. Area servis lapangan bola
voli = 3 meter.
 Jumlah pemain :
 6 Pemain Utama.
 4 Cadangan

E. Metode Pembelajaran
- Pendekatan : Scientific
F. Metode :
- Inclusive (cakupan)
- Audio visual
G. Alokasi Waktu
- 35 menit
H. Alat dan sumber belajar :
- Kelas
- Projector
- Papan tulis
- Spidol
H. Sumber Belajar
Media cetak :
 Buku

I.Langkah kegiatan
a. Pendahuluan  (5 menit)
- Dipimpin berdoa untuk keselamatan dalam pembelajaran dan kebermanfaatan.
- Mengecek kehadiran semua peserta didik dan menanyakan kesehatan mereka secara umum.
- Menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai pada hari itu.
- Memotivasi siswa dengan menjelaskan sejarah,teknik,peraturan,ukuran dan jumlah pemain.
- Melakukan apersepsi dengan mengaitkan materi dengan kegiatan sehari-hari.

b. Kegiatan Inti (25 menit)

- Memberikan materi tentang bola voli

- Menjelaskan materi sejarah bola boli

- menjelaskan materi tentang teknik passing bawah

- menjelaskan materi tentang peraturan bola voli

- menjelaskan materi tentang ukuran dan jumlah pemain

Mengamati

- Mencari dan membaca tentang sejarah,teknik,peraturan,ukuran dan jumlah pemain.

- Mengamati cara melakukan gerakan teknik passing bawah bola voli

Menanya

- Peserta didik membuat pertanyaan mengenai hal-hal yang berkaitan dengan konsep passing
bawah
- Peserta didik saling bertanya antar teman satu dengan teman yang lain tentang
sejarah,teknik,peraturan,ukuran dan jumlah pemain.
- Apabila pesertadidik kesulitan, maka diperbolehkan bertanya kepada guru.
- Apabila ada peserta didik yang ingin menjawab maka dipersilahkan.
- Guru memberi kesempatan bagi peserta didik lain yang ingin menanggapi atau menjawab
pertanyaan siswa.
- Mencoba/mengumpulkan data (informasi).
Mengasosiasi
- Peserta didik menganalisis dari contoh yang telah di tonton melalui Video/TV.

Penutup (5 menit)
Evaluasi
Ajukan kepada peserta didik pertanyaan:
- Apa yang telah kalian pelajari hari ini?
-memberikan soal kepada peserta didik secara tertulis
- Berdoa
G.Penilaian Hasil Pembelajaran
1. Penilaian afektif
Penilaian afektif diamati secara observasi selama pembelajajaran berlangsung.
2. Penilaian kognitif
Penilaian kognitif dilihat dari pengetahuan peserta didik tentang materi yang diajarkan
Nomer Instrument pertanyaan Skor
1 Jelaskan sejarah singkat tentang bola voli?
2 Jelaskan bagaimana cara melakukan teknik passing bawah?
3 jelaskan peraturan bola voli?
4 berapa ukuran dan jumlah pemain bola voli?
Nilai A = menyebutkan dan mampu menerangkan dengan lengkap dan jelas
B = menyebutkan dan menerangkan kurang jelas
C = hanya mampu menyebutkan
3. Penilaian psikomotorik Terlampir

Mengetahui,

Dosen pembimbing mahasiswa micro teaching

Abdillah,M.Pd ussy bella sari

NPP.202 2012209 NIM.411810043

Anda mungkin juga menyukai