Anda di halaman 1dari 3

Nama: Muhammad Yusup

NIM :19841016

Prodi :PGSD 1A

RANGKUMAN MATERI

WEBINAR OLAHRAGA

“Menjaga, Manfaat dan Meningkatkan (3M)

Imunitas Tubuh Dimasa Transisi Pandemi”

Pemateri 1

U Basuki Eko, S.H.,M.H. (Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kab.Garut)

imunitas tentunya sangat penting sekali di masa pandemic sekarang ini, karena
kita tidak bias berharap sepenuhnya terhadap vaksin, justru imunitas itusangat penting
bagi kita. vaksin itu terbentuk dari tubuh kita sendiri, maka dari itu kita harus selalu
merawat tubuh kita agar daya tahan tubuh kuat.

maka dari itu kita perlu berolahraga secara rutin agar imunitas tubuh kuat. di
masa pandemic sekarang ini kita masih tetap harus berolahraga namun tetp harus jaga
jarak dan mematuhi peraturan yang di terapkan dari pemerintah, seperti halnya jaga
jarak tidak boleh berkerumun. olah raga yang dapat dilakukan di msa pandemic ini
bias kita lakukan secara mandiri seperti, bersepeda, senam lantai (sit up, pull up, push
up, dll).

Pemateri 2

Abdul Hakim, M.pd. (Dosen Mata Kuliah Olahraga)

Prspektif Olahraga Kesehatan pada Kosep Manusia

Makhluk Biofsicosiospritual
 System imun
System imun terbagi dua, yang pertama adalah system imun bawaan
yakni dikenal sebagai system imun non-spesifik yang dimiliki oleh tubuh
secara alami, funginya adalah sebagi garis pertahanan pertama dalam
mencegah dan melawan infeksi yang masuk kedalam tubuh secara langsung
seperti pada kulit dan pencernaan.
Yang kedua adalah system imun adaptif , system imun adaptif
berperan sebagai pertahanan selanjutnya. Ketika kita terserang penyakit
pertama kalinya atau mendapatkan vaksinasi, tubuh kita menyimpan memori
imunologis. Seiring berjalanya waktu sistem imun adaptif akan terus
beradaptasi dan mengenali berbagai antigen bakteri yang berbahaya bagi
tubuh.

Manusia sebagai makhluk biopsicososiospritual

1. Biologi
 Manusia merupakan suatu susunan sistem organ tubuh.
 Mempunyai kebutuhan untuk mempertahankan hidupnya.
 Tidak terlepas dari hukum alam.
2. Psikologi
 Manusia mempunyai struktur kepribadian.
 Tingkah laku sebagaimana manifestasi kejiwaan.
 Mempunyai daya pikir dan kecerdasan.
 Mempunyai kebutuhan psikologis agar pribadi dapat berkembang.
3. Sosial
 Manusia perlu hidup bersama orang lain dan saling bekerja sama untuk
memenuhi kebutuhan dan tuntutan hidup.
 Dipengaruhi oleh kebudayaan.
 Dipengaruhi dari beradaptasi dengan lingkungan sosial.
 Dituntut untuk bertingkah laku sesuai dengan harapan dan norma yang
ada.
4. Spiritual
 Mempunyai keyakinan akan tuhan
 Memiliki pandangan hidup, dorongan yang sejalan dengan religius yang
dianutnya.

Hidup sehat dapat dipengaruhi oleh :

1. Pola pikir : pola pikir yang tidak baik dan stres akan menyebabkan imunitas
tubuh kita menurun sehingga dapat menimbulkan penyakit degeneratif. Stres
akan menyebabkan timbulnya radikal bebas. Ketika radikal bebas di dalam
tubuh kita meningkat maka imunitas tubuh kita akan menurun.
2. Pola makan : pola makan harus sesuai dengan kebutuhan kita, di mana kita
tidak boleh memakan makanan yang telah banyak diolah dan kita juga harus
menyeimbangkan asupan gizi yang masuk ke dalam tubuh kita seperti protein,
karbohidrat, lemak, vitamin dll.
3. Pola istirahat : pola istirahat yang baik adalah dengan melakukan tidur
sebanyak 6-8 jam sehari dimulai dari jam 8 malam sampai subuh, dan juga
kita harus memperhatikan tubuh kita apabila telah beraktivitas yang sangat
melelahkan kita harus melakukan istirahat sejenak untuk meregangkan dan
mendiamkan organ – organ yang telah bekerja secara berlebihan.
4. Pola aktivitas : pola aktivitas adalah sesuatu pergerakan yang dapat
mengeluarkan keringat dan dapat mempengaruhi kesehatan. Seperti olahraga .
Olahraga merupakan gerak raga yang dilakukan secara teratur dan terencana
untuk meningkatkan kebugaran tubuh. Olahraga dibagi menjadi 2 yaitu :
a. Olahraga aerob : olahraga yang dominan menggunakan oksigen dan
memerlukan waktu lebih dari 8 menit seperti : Lari
b. Olahraga anaerob : olahraga yang tidak dominan menggunakan oksigen
dan memerlukan waktu kurang dari 2 menit, seperti : sit up.

Anda mungkin juga menyukai