Anda di halaman 1dari 5

1.

Sebutkan nama undang-undang kepabeanan yang berlaku di Indonesia


saat ini!
- Jawab :
Undang-undang kepabeanan yang berlaku di Indonesia saat ini adalah
Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1995 tentang Kepabeanan. Namun ada
perubahan dalam Undang-Undang tersebut sebagaimana dijelaskan dalam
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2006 Tentang
Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1995 Tentang
Kepabeanan. Karena setelah ditimbang bahwa beberapa ketentuan dalam
Undang-Undang nomot 10 tahun 1995 tentang kepabeanan sudah tidak
sesuai dengan penyelenggaraan kepabeanan sehingga perlu dilakukan
perubahan.

2. Sebutkan definisi barang tertentu dalam kepabeanan Indonesia!


- Jawab :
Dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2009.
Barang Tertentu adalah barang yang ditetapkan oleh instansi teknis terkait
sebagai barang yang pengangkutannya dalam Daerah Pabean dilakukan
pengawasan.

3. Sebutkan wilayah yang termasuk dalam daerah pabean Indonesia!


- Jawab :

Wilayah Republik Indonesia yang didalamnya berlaku perundang-undangan


pabean, meliputi ; darat, perairan, lapisan udara di atasnya, tempat-tempat tertentu
di Zona Ekonomi Eksklusif, laut teritorial dan landas kontinen.

terdapat perbatasan wilayah laut Indonesia :


- Batas wilayah laut Indonesia di bagian utara :
 India (Landasan Kontinen)
 Thailand (Landasan Kontinen)
 Malaysia (Landasan Kontinen dan batas laut teritorial)
 Singapura (batas laut teritorial)
 Vietnam (Landasan Kontinen)
 Filipina (Zona Ekonomi Eksklusif)
 Palau (Zona Ekonomi Eksklusif)
 Papua Nugini (Zona Ekonomi Eksklusif dan landasan kontinen)

- Batas wilayah laut Indonesia di bagian selatan :


 Australia (Zona Ekonomi Eksklusif dan Landasan Kontinen)
 Timor Leste (batas laut terotorial, landasan kontinen dan zona ekonomi
eksklusif)

4. Sebutkan tugas-tugas kantor pabean!


- Jawab :
a. kewajiban pengangkut dan pemilik barang untuk menyampaikan
pemberitahuan pabean di kantor pabean,
b. kewajiban pemeriksaan pabean yang meliputi penelitian dokumen dan
pemeriksaan fisik barang,
c. pembayaran bea masuk paling lambat pada tanggal pendaftaran
pemberitahuan pabean impor untuk dipakai,
d. penetapan pejabat bea dan cukai atas tarif dan nilai pabean untuk
penghitungan bea masuk,
e. pengeluaran barang impor ke peredaran bebas setelah dipenuhi kewajiban
kepabeanan dan mendapatkan persetujuan pengeluaran dari pejabat bea
dan cukai,
f. kewenangan pejabat bea dan cukai untuk melakukan pengawasan,
pemeriksaan, dan penegahan terhadap sarana pengangkut.

5. Apa yang Anda ketahui tentang kawasan pabean?


- Jawab :
Kawasan Pabean adalah kawasan khusus (restricted area) dimana hanya
instansi terkait yang boleh berada dalam kawasan ini yaitu Bea dan Cukai,
Imigrasi, dan Karantina atau dikenal dalam dunia internasional dengan
sebutan Customs, Immigration, dan Quarantine (CIQ). Bea dan Cukai
berhubungan dengan pengawasan lalu lintas barang yang dibongkar dan
dimuat, Imigrasi berkaitan dengan pengawasan orang, sedangkan
Karantina berhubungan dengan pengawasan kesehatan dan keamanan
barang-barang tertentu. Di dalam kawasan pabean, tidak diperkenankan
adanya aktifitas pengolahan atas barang impor. Sesuai fungsi utamanya,
kawasan ini hanya digunakan sebagai tempat untuk lalu lintas barang
termasuk untuk penimbunan sementara menunggu proses pengeluaran
atau pemuatan barang. Selain itu aktifitas lainnya yang boleh dilakukan
adalah pemeriksaan fisik atas barang, baik yang akan diimpor maupun yang
akan diekspor.

6. Sebutkan instansi pemerintah di Indonesia yang memiliki wewenang


tentang urusan kepabeanan

- Jawab : Direktorat Jendral Bea dan Cukai (DJBC)


- kantor pelayanan utama :
 Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Priok
 Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe B Batam
 Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe C Soekarno-Hatta
- Dan kantor wilayah yang tersebar di Indonesia :
 Kantor Wilayah DJBC Aceh di Banda Aceh
 Kantor Wilayah DJBC Sumatra Utara di Medan
 Kantor Wilayah DJBC Riau Dan Sumatra Barat di Pekanbaru
 Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau di Tanjung Balai Karimun
 Kantor Wilayah DJBC Sumatra Bagian Selatan di Palembang
 Kantor Wilayah DJBC Banten di Tangerang
 Kantor Wilayah DJBC Jakarta di Jakarta Pusat
 Kantor Wilayah DJBC Jawa Barat di Bandung
 Kantor Wilayah DJBC Jawa Tengah Dan D.I. Yogyakarta di Semarang
 Kantor Wilayah DJBC Jawa Timur I di Surabaya
 Kantor Wilayah DJBC Jawa Timur II di Malang
 Kantor Wilayah DJBC Bali, NTB Dan NTT di Denpasar
 Kantor Wilayah DJBC Kalimantan Bagian Barat di Pontianak
 Kantor Wilayah DJBC Kalimantan Bagian Timur di Balikpapan
 Kantor Wilayah DJBC Sulawesi di Makassar
 Kantor Wilayah DJBC Maluku, Papua Dan Papua Barat di Ambon

7. Sebutkan dua peranan/manfaat kantor pabean bagi perekonomian/


pembangunan Indonesia!
- Jawab :

Manfaat yang diperoleh pertama bisa dalam bentuk, kecepatan waktu


pemrosesan barang kemudahan prosedur pemrosesan barang, pengurangan
biaya tentu itu akan menhemat uang negara.
Manfaat yang kedua adalah mengawasi, memungut, dan mengurus bea masuk
(impor) dan bea keluar (ekspor), baik melalui darat, laut, maupun melalui udara
agar tidak ada produk yang masuk ataupun keluar secara illegal.

Anda mungkin juga menyukai