Anda di halaman 1dari 12

Latihan Merefleksi Pembelajaran

Kasus Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar


Pak Dollah mengajar di kelas 6 SDN 003 Bagan Siapi-Api. Suatu pagi Pak
Dollah masuk kelas dan membawa sebuah globe. Perhatian anak-anak tertuju pada
globe tersebut, namun Pak Dollah hanya meletakkan globe itu di depan kelas.
Setelah mengucapkan salam dan menanyakan siapa yang tidak hadir, Pak Dollah
menyampaikan bahwa hari ini, dalam pelajaran IPA akan dibahas Tata Surya
dengan topik terjadinya siang dan malam. Pak Dollah juga menyampaikan bahwa
setelah pelajaran usai, anak-anak diharapkan dapat menjelaskan tentang terjadinya
siang dan malam. Tanpa memberi kesempatan bertanya, Pak Dollah melanjutkan
pertanyaan.
Sambil berdiri di depan kelas, Pak Dollah menjelaskan terjadinya siang dan
malam. Anak-anak melihat ke Pak Dollah dengan muka penuh tanda tanya.
Dengan lancar Pak Dollah menjelaskan bahwa siang dan malam terjadi karena
bumi berputar pada porosnya sendiri. Anak-anak kelihatan mulai bosan. Mereka
seperti menunggu Pak Dollah menggunakan globe yang dipajang di depan kelas,
namun sampai penjelasan berakhir, globe itu tidak pernah di sentuh. Setelah
penjelasan selesai, Pak Dollah memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk
bertanya. Namun tidak ada yang bertanya. Pak Dollah kemudian meminta anak-
anak mengeluarkan buku latihan, dan mengerjakan soal yang terdiri dari 10
pertanyaan yang ditulis di papan tulis.
Ketika anak-anak bekerja, Pak Dollah keluar kelas. Anak-anak kelihatan
bingung karena tidak mengerti bagaimana harus menjawab soal tersebut. Mereka
akhirnya membuka buku IPA dan mencoba membaca jawabannya di sana. Namun,
banyak anak yang malas membaca sehingga mereka sama sekali tidak menjawab.
Ketika Pak Dollah masuk kelas dan bertanya apakah anak-anak sudah selesai
mengerjakan soal tersebut, Ia menjadi marah karena ternyata hanya 5 orang dari 30
orang anak yang selesai mengerjakan soal tersebut. Anak yang 5 orang tersebut
hanya menyalin dari buku IPA, tanpa meyakini apakah jawabannya benar atau
salah; sedangkan anak-anak yang lain menyatakan tidak bisa menjawab
pertanyaan tersebut karena tidak mengerti. Pak Dollah terdiam, ia sangat marah
dan kecewa, tetapi mencoba menahan amarahnya. Ia meminta anak-anak
beristirahat. Pak Dollah tinggal sendiri di dalam kelas. Ia mencoba mengingat apa
yang sedang terjadi di kelasnya.
Pertanyaan:
1. Identifikasi empat peristiwa penting yang terjadi dalam kasus pembelajaran
yang dikelola oleh Pak Dollah, yang dapat mengakibatkan timbulnya masalah.
2. Jika Anda yang menjadi Pak Dollah, bagaimana cara anda mengatasi masalah
gagalnya anak-anak mengatasi masalah Pak Dollah? Susunlah satu rencana
perbaikan melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Rencana tersebut
mencakup:
a. Identifikasi masalah
b. Analisis masalah (maksimal 4 butir)
c. Rumusan masalah
d. Tujuan perbaikan
e. Langkah-langkah perbaikan
f. Untuk langkah-langkah perbaikan, kembangkan prosedur pembelajaran
yang ditempuh yang meliputi kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan
penutup

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
Rambu-Rambu Jawaban

1. Empat peristiwa penting yang dapat mengakibatkan timbulnya masalah.


a. Pada awal pelajaran tidak ada tanya jawab tentang topik yang akan dibahas
b. Topik yang akan dibahas tidak dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari
c. Tidak menggunakan alat peraga, misalnya: globe ketika menjelaskan, hanya
dipajang saja
d. Tidak memberi contoh atau ilustrasi
e. Tidak memeriksa pemahaman siswa setelah menjelaskan
f. Tidak memberikan petunjuk yang jelas ketika siswa diberi latihan
g. Tidak melakukan pengelolaan kelas, misalnya melakukan supervisi saat para
siswa sedang mengerjakan latihan

2. Rencana Perbaikan
a. Identifikasi masalah
1) Pembelajaran Pak Dollah kurang berhasil
2) Hanya 5 dari 30 anak yang selesai mengerjakan soal, sisanya
menyatakan tidak dapat menjawab soal tersebut.

b. Analisis masalah
1) Guru tidak menggunakan alat peraga
2) Penjelasan terlampau abstrak
3) Tidak ada tanya jawab, baik pada kegiatan awal maupun pada kegiatan
inti
4) Siswa hanya menjadi pendengar pasif
5) Topik tidak dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari
6) Tidak memeriksa pemahaman siswa
7) Tidak memberikan petunjuk sebelum siswa berlatih
8) Tidak memantau kegiatan yang dilakukan siswa ketika berlatih

c. Rumusan masalah
Bagaimana cara meningkatkan pemahaman siswa terhadap topik tata surya
dalam hal ini terjadinya siang dan malam melalui:
1) Penggunaan alat peraga, atau
2) Diskusi kelompok, atau
3) Metode demonstrasi, atau
4) eksperimen

d. Tujuan perbaikan
Meningkatkan kinerja guru sehingga meningkatkan pemahaman siswa
terhadap topik tata surya melalui:
1) Penggunaan alat peraga, atau
2) Diskusi kelompok, atau
3) Metode demonstrasi, atau
4) eksperimen

e. Langkah kegiatan perbaikan


Kegiatan awal
1) Menyampaikan tujuan pembelajaran
2) Menyampaikan kegiatan yang akan dilakukan
3) Apersepsi: mengajukan pertanyaan, mengaitkan materi dengan

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
pembelajaran sebelumnya atau pengalaman siswa sehari-hari
4) Memberikan pre-test

Kegiatan Inti
1) Dengan bantuan anak, guru mendemonstrasikan terjadinya siang dan
malam dengan menggunakan globe atau dengan lampu senter
2) Selama peragaan, guru melakukan tanya jawab (untuk mengongkritkan
terjadinya siang dan malam serta mengaktifkan anak)

Atau

1) Guru membagi siswa dalam kelompok dan menjelaskan yang harus


dilaksanakan
2) Secara berkelompok, anak-anak memperagakan terjadinya siang dan
malam dengan menggunakan bola dan lampu senter yang dibawa oleh
masing-masing kelompok (untuk memantapkan pemahaman siswa atau
melatih kerja sama)
3) Setiap kelompok memberi laporan tentang hasil kerja kelompoknya
(untuk berbagi pengalaman dengan kelompok lain)

Kegiatan Penutup
1) Memberikan test tertulis dan membahas hasil test dan memberikan
balikan, atau
2) Siswa dengan bimbingan guru menyimpulkan materi yang telah dibahas,
atau
3) Siswa dengan bimbingan guru membuat rangkuman materi yang telah
dibahas

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
Format Perencanaan Perbaikan Pembelajaran

_________________________________________

Fakta/Data pembelajaran yang


terjadi di kelas

Identifikasi masalah

Analisis masalah

Alternatif dan Prioritas


Pemecahan Masalah

Rumusan masalah

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
KASUS PEMBELAJARAN PAK BONDAN

Diketahui:

Ketika duduk di kelas V SD, pelajaran matematika merupakan pelajaran yang paling
dibenci oleh Rinto. Namun, setelah duduk di kelas VI dan diajar oleh Pak Bondan, ia
mulai menyukai matematika. Pak Bondan selalu mengajak anak-anak untuk
mengaitkan bentuk-bentuk bangun ruang yang sedang dipelajari dengan benda-benda
yang ada di sekitar anak-anak. Misalnya, ketika membahas kubus, kerucut dan
silinder, anak-anak diminta membawa benda-benda dari rumah seperti kotak sepatu,
kaleng susu, stoples dan capling (topi petani). Disamping benda-benda tersebut, Pak
Bondan juga menyediakan tiruan benda-benda tersebut dari kertas. Anak-anak
dibimbing menemukan rumus untuk menghitung volume atau isi benda-benda tersebut.
Prestasi belajar Rinto pun meningkat. Ia sering dipuji oleh Pak Bondan karena
menyelesaikan pekerjaannya tepat waktu dan benar.

Namun dalam pelajaran lain, yaitu Bahasa Indonesia yang diajar oleh Ibu Umi
(kebetulan di SD tersebut diterapkan sistem guru bidang studi khusus untuk kelas VI),
Rinto merasa bosan. Ia sering mengantuk, lebih-lebih ketika anak-anak diminta
membaca secara bergilir. Supaya tidak dimarahi Bu Umi, Rinto mencoba
menghitungbaris mana yang akan menjadi bagiannya. Baris itu diberi tanda.
Selanjutnya agar tidak mengantuk, Rinto memang gemar membaca, mengeluarkan
komik yang dibawanya dan menaruh diatas buku pelajaran Bahasa Indonesia. Ia
membaca dalam hati komik tersebut. Ketika giliran tiba, dengan tangkas Rinto
membaca baris baris yang telah diberinya tanda. Bu Umi yang duduk di depan tidak
pernah tahu kalau selama teman-temannya membaca Rinto tidak mendengarkan,
tetapi membaca komik.

Diminta:

1. Identifikasi 2 (dua) hal yang membuat Rinto menyukai matematika, dan berikan
alasan masing-masing, mengapa kedua hal tersebut anda anggap merupakan
faktor yang membuat Rinto menyukai Matematika.
2. Identifikasi 3 (tiga) hal yang membuat Rinto bosan dan mengantuk dalam
pelajaran Bahasa Indonesia. Berikan masing-masing alasan mengapa ketiga hal
tersebut membuat Rinto bosan dan mengantuk.
3. Jika anda menjadi Bu Umi, cobalah rancang kegiatan belajar Bahasa Indonesia
yang mampu membuat anak-anak yang gemar membaca seperti Rinto
mengembangkan potensinya secara optimal. Tuliskan 2 (dua) keunggulan
rancangan tersebut, dilihat dari hakikat pelajaran Bahasa Indonesia di SD dan
pendekatan aktif.

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
Contoh Jawaban:

1. Dua (2) hal yang membuat Rinto menyukai pelajaran Matematika yang diajarkan
oleh Pak Bondan adalah:
 Pak Bondan menggunakan media pembelajaran yaitu alat peraga baik berupa
model (yang dibuat dari kerta) maupun benda nyata (yang diminta siswa untuk
membawa dari rumah), sehingga pembelajaran menjadi lebih bersifat kongkrit
(tidak abstrak). Pembelajaran yang tidak abstrak (bersifat kongkrit) membuat
pelajaran lebih mudah dipahami oleh siswa (Rinto).
 Pak Bondan menggunakan benda-benda yang akrab dengan keseharian
siswa sehingga pembelajaran menjadi lebih kontekstual, seperti kotak sepatu,
kaleng susu, stoples dan caping (topi petani). Pembelajaran yang
konstekstual akan membuat siswa (Rinto) menjadi lebih merasa terlibat, dan
akan cenderung memunculkan rasa ingin berpartisipasi dalam proses
pembelajaran.
 Anak-anak dibimbing untuk menemukan rumus menghitung volume atau isi
benda-benda tersebut, bukan langsung diberitahu. Hal ini, menurut filsafat
kontruktuvisme, akan membuat pembelajaran lebih menarik, menggugah
motivasi belajar dan efektif.
2. Tiga (3) hal yang membuat Rinto bosan dan mengantuk dalam pelajaran Bahasa
Indonesia adalah:
 Bu Umi selalu menggunakan strategi mengajar yang sama, tidak bervariasi.
Anak-anak sering diminta secara bergilir.3
Alasannya:
Karena sering guru melakukan pembelajaran dengan strategi ini, Rinto
bahkan dapat menebak bagian bacaan yang akan menjadi tugasnya. Ini
membuatnya menjadi bosan. Sepertinya Bu Umi jarang atau bahkan tidak
pernah menggunakan strategi pembelajaran lain yang lebih menarik dan lebih
afektif. Rasa bosan tersebut dialihkan Rinto dengan membaca komik.

 Rinto sudah dapat menebak bagian bacaan yang akan menjadi gilirannya.
Alasannya:
Karena seringnya Bu Umi menggunakan strategi bergilir, Rinto sudah dapat
menebak bagian bacaan (kalimat) yang akan menjadi tugasnya untuk
membaca. Rinto, setelah menebak dan memberi tanda di bagian tertentu dari
bacaan tersebut merasa aman jika sampai tiba waktu gilirannya membaca.
Pada kenyataannya Rinto memang telah berhasil menebak bagian bacaan
yang menjadi tugasnya.

 Rinto adalah siswa yang cerdas sehingga pembelajaran Bahasa Indonesia


yang dilakukan Bu Umi tidak memberikan tantangan belajar yang berarti untuk
Rinto
Alasannya:
Siswa-siswa cerdas seperti Rinto selalu memerlukan kegiatan belajar atau
tugas-tugas yang menantang. Kecerdasan Rinto terbukti dengan
___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,
M.Pd
kemampuannya menebak bagian bacaan yang akan menjadi tugasnya
membaca. Ia juga cerdik, karena dapat mengelabui Bu Umi dan kawan-
kawannya seakan-akan memperhatikan bacaan kawannya, bukan sedang
membaca komik. Cara yang dilakukan Rinto adalah dengan meletakkan
komik di atas Buku Bahasa Indonesia, sehingga siapapun pasti akan
menyangka ia sedang membaca buku Bahasa Indonesia tersebut.

 Bu Umi hanya duduk di depan dan tidak pernah berkeliling kelas untuk
memperhatikan kegiatan setiap siswanya, termasuk Rinto.
Alasannya:
Kurannya perhatian guru terhadap setiap siswa yang berada di kelasnya
sangat penting untuk menjaga agar semua siswa di kelas tersebut tetap aktif
belajar, bukan melakukan kegiatan-kegiatan lain yang tidak ada kaitannya
dengan pembelajaran yang sedang dilaksanakan. Ini terbukti.

3. Rancangan kegiatan belajar Bahasa Indonesia untuk anak yang gemar membaca
seperti Rinto.
Rancangan pembelajaran di bawah ini dimaksudkan sebagai rancangan
pembelajaran Bahasa Indonesia tentang membaca sekilas untuk menulis
ringkasan berita.

Jenis
No. Kegiatan Belajar Kegiatan /
Waktu
A Kegiatan Awal 10 Menit
Guru mengkondisikan kelas, apersepsi dan motivasi K
Guru menyampai tujuan pembelajaran yang ingin dicapai K
Guru memberikan penjelasan tentang tugas yang akan K
mereka lakukan
Guru membagikan teks berita (guntingan koran) I
B Kegiatan Inti (45 Menit)
Siswa membaca dalam hati dan menulis pokok-pokok teks I/G (10
Menit)
Siswa memadukan pokok teks yang ditulisnya G (5 Menit)
Siswa menulis ringkasan berita G (5 Menit)
Siswa memadukan ringkasan berita untuk direvisi secara G (5 Menit)
tertulis
Siswa membacakan hasil ringkasan berita yang telah G (5 Menit)
direvisi dengan diwakili oleh seorang anggota kelompok
Siswa memajang hasil revisi G (5 Menit)
Siswa saling mengomentari hasil pekerjaan kawannya G (10
yang dipajang di dinding-dinding kelas Menit)
C Kegiatan Akhir (10 Menit)
Guru mengajukan pertanyaan tentang isi berita dan siswa K/I
menjawab secara lisan
Guru bersama-sama siswa merangkum pembelajaran K
Guru bersama-sama siswa merefleksi pembelajaran K
Guru menutup pelajaran K
Keterangan: K = Klasikal; I = Individual; G = Group/Kelompok
___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,
M.Pd
4. Dua (2) keunggulan rancangan di atas adalah:
 Pada rancangan di atas, siswa tidak hanya mengembangkan keterampilan
membaca, tapi juga keterampilan menyimak, menulis (keterampilan
berbahasa tulis), dan berbicara (keterampilan berbahasa lisan).
 Pada rancangan pembelajaran di atas, kelas menjadi lebih aktif, dan seluruh
siswa termasuk siswa yang gemar membaca seperti Rinto akan dapat
mengembangkan potensinya.

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
Soal Tugas Akhir Program (TAP):

Skenario Pembelajaran di Kelas I SD

Ibu Pratiwi mengajar di kelas I Sekolah Dasar (SD). Suatu hari Ibu Pratiwi
membacakan sebuah cerita. Anak-anak mendengarkan dengan sungguh-sungguh.
Setelah selesai membacakan cerita tersebut, Bu Pratiwi bertanya kepada anak-anak.
Bu Pratiwi: ”Siapa anak yang pintar dalam cerita tadi?”
Anak-anak menjawab dengan serentak: ”Dewi”
Bu Pratiwi: ”Bagus sekali anak-anak, sekarang coba tuliskan nama Dewi di
buku masing-masing.”
Semua anak-anak segera menulis. Bu Pratiwi berkeliling mengamati anak-
anak menulis. Setelah semua anak kelihatan selesai menulis, bu pratiwi meminta
seorang anak maju ke depan untuk menuliskan kata Dewi di papan tulis.
Bu Pratiwi: ”Siapa tulisannya sama dengan yang di papan tulis?”
Semua anak mengangkat tangan. Bu Pratiwi melanjutkan pertanyaan.
Bu Pratiwi: ”Dewi tinggal dimana anak-anak? Yang menjawab, angkat
tangan?”
Tika: ”Di Desa, Bu.”
Dari jawaban ini, Bu Pratiwi mengajak anak-anak bercerita tentang jenis-jenis
tumbuhan yang ada di desa, tentang sawah, tentang penerangan yang digunakan
orang-orang di Desa, tentang jual-beli di pasar desa, tentang sungai yang airnya
sangat jernih dengan ikan-ikan yang berenang hilir mudik. Cerita itu menjadi menarik
karena Bu Pratiwi juga membawa gambar-gambar yang menarik tentang desa, yang
dipajangnya di papan tulis.

Pertanyataan:
1. Dilihat dari topik-topik yang dicakup dalam pembelajaran di atas, model
pembelajaran apa yang diterapkan oleh Bu Pratiwi? Jelaskan secara singkat tiga
(3) karakteristik model pembelajaran tersebut.
2. Apakah model pembelajaran tersebut sesuai untuk anak kelas I? Dukung jawaban
Anda dengan tiga (3) alasan yang terkait dengan perkembangan anak dan teori
belajar.

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
CONTOH JAWABAN:

1. Model pembelajaran yang diterapkan oleh Bu Pratiwi adalah model pembelajaran


terpadu. Tiga (3) karakteristik pembelajaran terpadu adalah sebagai berikut:
 Berpusat pada siswa (Student Centered). Pada dasarnya pembelajaran
terpadu merupakan suatu sistem pembelajaran yang memberikan keleluasaan
kepada siswa baik secara individu maupun secara kelompok. Siswa aktif
mencari, menggali dan menemukan konsep serta prinsip-prinsip dari suatu
pengetahuan yang harus dikuasai sesuai dengan tingkat perkembangan
mereka.
 Menekankan pembentukan pemahaman dan kebermaknaan. Pembelajaran
terpadu mengkaji suatu fenomena dari berbagai macam aspek yang
membentuk semacam jalinan antar skemata yang dimiliki oleh siswa,
sehingga akan berdampak pada kebermaknaan dari materi yang dipelajari
oleh siswa. Hasil nyata yang didapat dari segala konsep yang diperoleh dan
keterkaitannya dengan konsep-konsep lain yang dipelajari, dan
mengakibatkan kegiatan belajar menjadi lebih bermakna. Dengan ini, dapat
diharapkan kemampuan siswa untuk menerapkan perolehan belajarnya pada
pemecahan masalah-masalah nyata dalam kehidupan.
 Belajar melalui proses pengalaman langsung. Pada pembelajaran terpadu
siswa diprogramkan untuk terlibat secara lansung pada konsep dan prinsip
yang dipelajari dan memungkinkan siswa belajar dengan melakukan kegiatan
secara langsung, sehingga siswa akan memahami hasil belajarnya sesuai
dengan fakta dan peristiwa yang mereka alami, bukan sekedar informasi dari
gurunya. Guru lebih banyak bertindak sebagai fasilitator yang membimbing
ke arah tujuan yang ingin dicapai. Sedangkan siswa, berperan sebagai
pencari fakta dan informasi untuk mengembangkan pengetahuannya.
 Lebih memperhatikan proses daripada hasil semata. Pada pembelajaran
terpadu dikembangkan pendekatan penemuan terbimbing (discovery inquiry)
yang melibatkan siswa secara aktif dalam proses pembelajaran.
Pembelajaran terpadu dilaksanakan dengan mempertimbangkan minat dan
kemampuan siswa sehingga memungkinkan siswa untuk terus-menerus
termotivasi untuk belajar.
 Sarat dengan muatan keterkaitan. Pembelajaran terpadu memusatkan
perhatian pada pengamatan dan pengkajian suatu gejala atau peristiwa dari

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd
beberapa mata pelajaran sekaligus, tidak ada sudut pandangnya yang
terkotak-kotak sehingga memungkinkan siswa untuk memahami suatu
fenomena pembelajaran dari segala sisi, yang pada gilirannya nanti akan
membuat siswa lebih arif dan bijak dalam menyikapi dan menghadapi
kejadian yang ada.
 Bersifat fleksibel. Pembelajaran terpadu bersifat luwes (fleksibel), dimana
guru dapat mengaitkan bahan ajar dari satu mata pelajaran dengan mata
pelajaran lainnya, bahkan mengaitkannya dengan kehidupan siswa dan
keadaan lingkungan dimana sekolah dan siswa berada.

2. Ya. Model pembelajaran terpadu sesuai untuk anak kelas I SD, karena tiga (3)
alasan berikut:
 Sesuai dengan cara belajar anak. Anak yang duduk di kelas awal SD adalah
anak yang berada pada rentangan usia dini. Masa usia dini merupakan masa
perkembangan yang sangat penting dan sering disebut periode emas (the
golden years). Siswa pada usia seperti kelas I SD masih terlihat segala
sesuatu sebagai satu keutuhan, satu keterpaduan (berpikir holistik) dan
memahami hubungan antar konsep secara sederhana. Piaget (1950)
menyatakan bahwa setiap anak memuiliki struktur kognitif yang disebut
schemata, yaitu sistem konsep yang ada dalam pikiran sebagai hasil
pemahaman terhadap objek yang ada dalam lingkungannya. Pemahaman
tentang objek tersebut berlangsung melalui proses asimilasi (menghubungkan
objek dengan konsep yang sudah ada dalam pikirannya) dan proses
akomodasi (proses memanfaatkan konsep-konsep dalam pikiran untuk
menafsikan objek). Belajar dimaknai sebagai proses interaksi anak dengan
lingkungannya.
 Sesuai dengan tahap perkembangan intelektual anak yang berada pada tahap
operasional kongkrit. Anak-anak belajar dari hal-hal konkrit, yakni yang dapat
dilihat, dapat didengar, dapat diraba, dapat dirasa dan dapat dibaui. Proses
pembelajaran masih tergantung pada objek-objek kongkrit dan pengalaman
yang dialami mereka secara langsung, dimana hal ini sesuai dengan falsafat
belajar bermakna (meaningfull learning). Pembelajaran terpadu
mengakomodasi kebutuhan anak untuk belajar dari hal-hal yang kongkrit
sebagaimana yang telah dilakukan oleh Bu Pratiwi. Belajar bermakna
merupakan suatu proses dikatikannya informasi baru pada konsep-konsep
___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,
M.Pd
relevan yang terdapat dalam struktur kognitif seseorang. Kebermaknaan
belajar menghasilkan pemahaman yang utuh sehingga konsep yang telah
dipelajari akan dipahami dengan baik dan tak mudah dilupakan.
 Saat proses belajar melalui pembelajaran terpadu, setiap anak, termasuk
anak kelas I SD, tidak sekedar menghafal konsep-konsep atau fakta-fakta
belaka, tetapi juga berupa kegiatan menghubungkan konsep-konsep untuk
menghasilkan pemahaman yang lebih utuh. Ini juga sejalan dengan falsafah
kontruktivisme yang menyatakan bahwa anak mengkontruksi pengetahuannya
melalui interaksi dengan objek, fenomena, pengalaman dan lingkungannya.
Pengetahuan tidak dapat ditransfer begitu saja dari seorang guru kepada
anak.

___________________________________________________Tutor : Syawal Simatupang,


M.Pd

Anda mungkin juga menyukai