Anda di halaman 1dari 3

NAMA : RIZKIAH

NIM : 1714290068

PERTEMUAN 04
MATA KULIAH : PENGANTAR MANAJEMEN

TUGAS :

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan tepat dan benar

1. Apakah definisi dari perencanaan (Planning) dalam suatu organisasi ?


Jawaban :
Planning atau perencanaan ialah suatu rangkaian persiapan tindakan untuk
mencapai tujuan. Perencanaan merupakan pedoman, garis-garis besar atau
petunjuk-petunjuk yang harus dituruti jika menginginkan hasil yang baik
sebagaimana direncanakan.

2. Sebutkan dan jelaskan keuntungan suatu perusahaan menggunakan planning dalam


operasionalnya. Berikan sebuah contohnya !
Jawaban :

Keuntungan suatu perusahaan menggunakan planning dalam operasionalnya :


▪ Mencapai atau merealisasikan tujuannya
▪ Untuk mencapai hasil yang di inginkan
▪ Menaikkan tingkat keberhasilan organisasi
▪ Sasaran-sasaran spesifik umtuk waktu yang akan datang
Contohnya :
▪ Membuat inovasi produk perusahaan (makanan).
▪ Sasaran = konsumen.
▪ Jangka panjang – Jangka pendek

3. Apakah perbedaan rencana strategis dan rencana operasional perusahaan ?


Jawaban :
Rencana Strategis adalah proses perencanaan jangka panjang yang formal untuk
menentukan dan mencapai tujuan organisasi. Sedangkan Rencana Operasional
memberikan rincian tentang bagaimana rencana strategis itu dilaksakan Rencana
operasional terdiri atas rencana sekali pakai dan rencana tetap.
4. Apa yang anda ketahui tentang Management by Object (MBO) jelaskan !, dan
bagaimana langkah-langkah perencanaannya.
Jawaban :
Management by Object (MBO) adalah metode yang digunakan manajer dan
karyawan untuk menjelaskan tujuan dari setiap departemen, proyek dan orang serta
menggunakan untuk mengawasi kinerja berkelanjutan.
Ada empat langkah dari proses MBO agar pelaksanaan MBO dapat berhasil :
a. Menetapkan tujuan (set goal), Ini merupakan langkah yang sulit dalam MBO
karena melibatkan kryawan dari setiap tingkatan organisasi. Tujuan yang baik
harus konkret dan realistis, memberikan target yang spesifik dan jangka waktu
tertentu, serta memerlukan tanggung jawab.
b. Mengembangkan rencana pelaksanaan (develop action plan), sebuah rencana
pelaksanaan menjelaskan arah tindakan yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan
yang ditentukan. Rencana pelaksanaan disusun untuk individu sekaligus
departemen.
c. Meninjau kemajuan yang dicapai, (review progress), Kemajuan secara periodic
adalah hal penting untuk menjamin rencana pelaksanaan dijalankan dengan baik.
Pemeriksaan ini dapat dilakukan secara informal antara manajer dan bawahan,
dimana organisasi dapat melakukan pemeriksaan tiap tiga, enam atau sembilan
bulan dalam satu tahun. Pemeriksaan periodik ini membuat manajer dan karyawan
memerhatikan apakah mereka berada dalam target atau tindakan korektif yang
diperlukan.
d. Penghargaan atas kinerja keseluruhan (appraise overall performance), langkah
akhir dari MBO adalah secara cermat mengevaluasi apakah tujuan tahunan telah
dicapai baik oleh individu maupun departemen. Keberhasilan atau kegagalan dalam
mencapai tujuan dapat menjadi bagian dari system penilaian kinerja dan arah dari
kenaikan penghasilan dan penghargaan lainnya. Penghargaan atas kinerja
departemen dan perusahaan secara keseluruhan menentukan tujuan untuk tahun
berikutnya.
5. Mengapa fungsi perencaan sangat penting bagi suatu perusahaan, sebutkan
beberapa alasannya.
Jawaban :

Agar sesuatu yang di rencanakan perusahaan jelas dan mengurangi kemungkinan


usaha itu gagal/bangkrut karena semua telah direncanakan dengan matang.

Alasannya :
- Kebutuhan akan SDM yang Kompeten Terpenuhi
- Meningkatkan Efektivitas dan Efisiensi Perusahaan
- Terciptanya Hubungan Kerja yang Harmonis
- Dapat Menghemat Biaya
- Mendorong Perilaku Proaktif
- Mendorong Terbangunnya Sistem Informasi SDM yang Akurat

Anda mungkin juga menyukai