Anda di halaman 1dari 16

KATA PENGANTAR

Segala puju bagi Allah Subhanahu Wata’ala,yang telah memberikan rahmat dan
hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan “perencanaan tingkat
Puskesmas” Puskesmas Glumpang Tiga Tahun 2020.
Penyusunan Perencanaan Tingkat Puskesmas ini bertujuan untuk meningkatkan
kemampuam manajemen di puskasmas dalam menyusun perencanaan kegiatan tahunan
berdasarkan fungsi dan azas penyelenggaraaannya,serta demi tercapainya program sesuai
dengna yang diamanatkan dalam SPM.
Perencanaan Tingkat Puskesmas Glumpang Tiga ini,menjelaskan tentang
berbagai perkembangan indikator yang digunakan dalam pembangunan kesehatan,baik
indikator derajat kesehatan sebagai hasil akhir,indikator hasil antara proses dan masukan
dapat diikuti secara lebih cermat.Hal ini merupakan bahan yang sangat berguna untuk
melukan analisa dalam menentukan strategi dan kebijakan dimas yang akan datang.
Dalam rangka meningkatkan mutu kinerja puskesmas yang masih banyak
kekurangan diberbagai aspek,kami sangat mengharapkan saran dan kritik yang bersifat
membangun serta berpartisipasi dari sema pihak.kepada semua pihak yang telah
menyum,bangkan ide,pikiran,pendapat dantenaganya baik secara langsung maupun tidak
langsung dalam penyusunan perencanaan Tingkat Puskesmas Glumpang Tiga Tahun
2020 ini,kami mengucapkan terima kasih

Kepala Pusksmas Glumpang Tiga


Kec.Pidie

dr.kamisahri
Nip,19
BAB I
PENDAHULUAN

A.Latar Belakang
Puskesmas adalah unit pelaksanaan teknis dinas kesehatan kabupaten/kota yang
bertanggung jawab terhadap pembangunan kesehatan diwilayah kerjanya.Puskesmas
berperan menyelenggaraka upaya kesehatan untuk meningkatkan kesadaran,kemauan dan
kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk agar memperoleh derajat kesehatan yang
optinmal.Dengan demikian puskesmas berfungs sebagai pusat penggerakan
pembangunan berwawasan kesehatan.pusat pemberdayaan keluarga dan masyarakat serta
pusat pelayanan strata pertama.
Upaya kesehatan yang diselenggarakan di puskesmas terdiri dari upaya kesehatan
Wajib dan Upaya Kesehatan pengembangan .Upaya kesehatan wajib merupakan upayan
kesehatan yang dilakukan oleh seluruh puskesmas di indonesia.Upaya ini memberikan
daya ungkit yang paling besar terhadap kebersihan pembangunan kesehatan melalui
peningkatan indeks pembangunan manusia ( IPM),serta merupakan kesepakatan global
maupun nasional.
Yang termasuk dalam Upaya Kesehatan Wajib adalah promosi
kesehatan,Kesehatan Lingkungan,Kesehatan Ibu Anak dan Keluarga
Berencana,perbaikan Gizi Masyarakat,Pencegahan dan pemberantasan penyakit Menular
serta pengobatan,sedangkan Upaya kesehatan pengembangan dsn upaya kesehatan yang
ditetapakan berdasarkan permasalahan kesehatan yang ditemukan dimasyarakat setempat
serta disesuaikan dengan kemampuan puskesmas.
Upaya kesehatan pengembangan ditetapkan bersama Dinas Kesehatan
Kabupaten/Kota dengan mempertimbangan masukan dari masyarakat melaalui
perwakilan masyarakat.Apabila puskesmas belum mampu menyelenggarakan,tetapi telah
menjadi kebutuhan masyarakat,maka Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota wajib
menyelenggarakannya.Upaya kesehatan pengembangan, anatara lain :Upaya Kesehatan
Sekolah,Upaya Kesehatan Olah Raga,Upaya Kesehatan kerja,Upaya Kesehatan Gigi dan
Mulut,Upaya Kesehatan Jiwa,Upaya Usia lanjut,pembinaan pengobatan
Tradisional,perawatan kesehatan Masyarakat,dan sebagainya.
Upaya laboratorium (medis dan kesehatan masyarakat) dan upaya pencatatan-
pelaporan tidak termasuk pilihan karena merupakan pelayanan penungjang dari setiap
upaya kesehatan wajib dan upaya kesehatan pengembangan puskesmas.Adapun
perawatan kesehatan masyarakat merupakan bagian integral dari berbagai upaya pelayan
yang ada,sehingga diharapakan pelayanan puskesmas dapat pula bersifat upaya
inovasi,yakni upaya lain diluar upya puskemas tersebut diatas yang sesuai dengan
kebutuhan.
Agar upaya kesehatan terselenggara secara optimal,maka puskesmas harus
melakukan manajemen dengan baik.Manajemen \puskesmas merupakan rangkaian yang
dilaksanakan secara sistemetis untuk menghasilkan lauaran puskesmas tersebut terdiri
dari perencanaan,pelaksanaan,dan pengendalian serta pengawasan dan pertanggung
jawabab.seluruh kegiatan di atas merupakan satu kesatuan yang saling terkait dan
bersinambungan.
Perencanaan tingkat puskesmas disusun untuk mengatasi masalah kesehatan yang
ada diwilayah kerjanya,baik upaya kesehatan wajib,upaya kesehatan pengembangan
maupun upaya kesehatan penunjang.Perencanaan ini disusun untuk kebutuhan satu tahun
agar puskesmas mampu melaksanakan secara efisien,efektif dan dapat dipertanggung
jawabkan.Diharapkam buku ini dapat digunakan sebagai salah satu pedoman dalam
penyusunan perencanaan di puskesmas.
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Unyuk mengetahui prencanaan kegiatan pelayanan puskesmas glumpang tiga
tahun 2020
2. Tujuan Khusus
1. Membahas Visi,Misi,Motto,Tujuan,dan Tata Nilai puskesmas.
2. Membahas Hasil PIPK
3. Membahas Hasil SMD dan MMD
4. Pembahasan Hasil Kinerja Puskemas Tahun 2020
5. Penyusunan RUK dan RPK Tahun 2020
6. Penyusunan Draf RUK Tahun 2020
C. Tujuan,Visi,Misi,dan Tata Nilai Puskesmas Glumpang Tiga
Puskesmas Glumpang Tiga merupakan salah satu unit pelayanan tehnis daerah
dibidang kesehatan dimana Puskesmas Glumpang Tiga merupakan perwakilan Dinas
Kesehatan Kabupaten Pidie dalam upaya menjalankan kebijakan pembangunan kesehatan
diwilayah kerja puskesmas glumpang tiga
Agar puskesmas dapat bekerja dengan baik,searah,dan sesuai dengan kebijakan
baik yang ada di Dinas Kabupaten Pidie maupun kebijakan dari Daerah Kabupaten
Pidie,maka puskesmas glumpang tiga memiliki Tujuan,Visi dan Misi,Tata Nilai sebagai
berikut :
1.Tujuan Puskesmas Glumpang Tiga
“Mewujudkan puskesmas Glumpang Tiga Pusat pelayanan kesehatan yang
berstandar”
2. Visi
“Mewujudkan Masyarakat Glumpang Tiga Yang Sehat,Mandiri Dan Berkualitas”
3.Misi
1. Melaksanakan Pelayanan Prima Yang Merat Untuk Seluruh Masyarakat Wilayah
Kerja Puskesmas Glumpang Tiga
2. Meningkat Profesional Petugas Puskemas Dan Jajarannya
3. Meninngkatkan Usaha Kesehatan Berbasis Masyarakat
4. Menggalang Kerjasama Lintas Sektor Untuk Peningkatan Pelayanan Kesehatan
Masyarakat
5. Meningkatkan Sarana Dan Prasarana Kesehatan
4.Tata Nilai
C : CERDAS
E : EDUKATIF
R : RAMAH
I : INFORMATIF
A : AMANAH

D.Motto
“Kesehatan Masyarakat Prioritas Kami”
Rencana Usulan kegiatan ini disusun berdasarkan Visi,Misi,Tupoksi Dan tata nilai
yang disepakati bersama,dan berdasarkan rencana strategis dinas kesehatan
kabupaten,serta memperhatikan hasil analisis kebutuhan masyarakat.
BAB II
ANALISIS SITUASI

1. KONDISI GEOGRAFIS
a. Peta wilayah kerja serta fasilitas pelayanan Puskesmas Glumpang tiga

Secara geografis, Puskesmas Glumpang Tiga batas wilayah kerja :


- Sebelah Utara : berbatasan dengan kec.Glumpang Baro
- Sebelah Selatan : berbatasan dengan kec.Mutiara timur
- Sebelah Timur : berbatasan dengan Desa Aron Kec.Glumpang tiga
- Sebelah Barat : berbatasan dengan Kec.Mutiara Timur
Kecamatan Glumpang Tiga terletak di wilayah Kabupaten Pidie dengan
jarak ± 17km terletak di jalan Banda Aceh - Medan dan hal ini merupakan suatu
kemudahan bagi Puskesmas Glumpang Tiga dalam hal melakukan pelayanan
rujukan ke Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) yang lebih tinggi.
Kecamatan Glumpang Tiga sendiri terdiri dari 1 Puskesmas induk ,4
poskesdes 14 desa, 16 posyandu.
2.Data sumber Daya
Jumlah tenaga kesehatan yang ada di puskesmas glumpang tiga diantaranya:
Dokter umum 3 orang,dokter gigi 1 orang,bidan 30 orang,perawat 19 orang,tenaga
kesehatan masyarakat 4 orang,tenaga kesehatan lingkungan 4 orang,nutrisionis 2
orang,tenaga gizi 1orang,farmasi 3 orang,adminitrasi 4 orang.
3.Data peranserta masyarakat
Peranserta masyarakat dalam bidang kesehatan adalah keadaan dimana
individu,keluarga maupun masyarakat umum ikut serta bertanggung jawab terhadap
kesehtan masyarakat lingkungannya.
Kader posyandu dimasing-masing desa ada 5 orang yang selalu aktif setiap
bulannya mendamping petugas puskemas membantu pelaksanaan posyandu di
gampong,dan didukung oleh ibu PKK,bapak geuchik dan imum meunasah serta tokoh
agama.
4.Data penduduk dan sasaran
Sesuai dengan hasil survey sensus penduduk,jumlah penduduk wilay kerja
puskesmas Glumpang Tiga pada tahun 2020 yaitu : 8,715 jiwa.Desa yang memiliki
kepadatan penduduk tetinggi adalah desa meunje yaitu : 1,249 jiwa dan desa dengan
kepadatan penduduk terendah adalah pulo gajah mate,yaitu:245 jiwa.
Komposisi penduduk Wilayah kerja Puskesmas Glumpang Tiga menurut
kelompok umur,menunjukan bahwa penduduk yang berusia muda (0-14 tahun) sebesar
35,20 %,yang berusia produktif (15-64 ) sebesar 81,92 %,dan yang berusia tua (>65
tahun)sebesar 18.38%.
Jumlah penduduk perempuan lebih banyak dibandingkan penduduk laki-laki yaitu
masing-masing sebesar 4.515 jiwa perempuan dan 4.200 jiwa laki-laki
Komposisi Wilayah kerja Puskesmas Glumpang Tiga dirinci menurut kelompok
umur jenis kelamin,menunjukan penduduk laki-laki maupun perempuan proporsi terbesar
berada kelompok umur 15-19 tahun dan umur 10-14 tahun.

Tabel 1. Luas wilayah per desa dapat dilihat pada tabel berikut ini :
LUAS JUMLAH DESA JARAK KE
NAMA DESA/
NO WILAYAH PUSKESMAS
KELURAHAN Kelurahan Desa
(km2) (km)
1. Meunjee 1,70 Ha - 1 0,5 km
2. Kumbang kupula 2,20 Ha - 1 1 km

3. Pulo Gajah mate 1,00 Ha - 1 1 km


4. Tufah jelatang 2,80 Ha - 1 1,5 km

5. Ketapang mesjid 2,80 Ha - 1 1,5 km

6. lambaro 4,00 Ha - 1 1 km

7. Pulo lon/p.dayah 1,70 Ha - 1 0,5 km

8. Jurong pande 1,70 Ha - 1 1,5km

9. Neurok 2,00 Ha - 1 1,5 km

10. Blang tunong 1,50 Ha - 1 2 km

11. Blang pueb 2,00 Ha - 1 2 km

12. Dayah kp.pisang 1,00 Ha - 1 2km

13. Kampong jumpa 1,40 Ha - 1 1 km

14. Pulo batee 1,40 Ha - 1 1,5 km

Jumlah 50,66 Ha 14

Berdasarkan tabel di atas menunjukkan bahwa desa yang wilayahnya


paling luas adalah Desa Lambaro , sedangkan luas wilayah terkecil adalah Desa
Pulo Gajah Mate. Desa yang jaraknya terjauh dari Puskesmas adalah Desa tufah
jeulatang, sedangkan yang terdekat adalah desa Pulo lon/ pulo dayah.

2. KONDISI DEMOGRAFIS
Jumlah penduduk di wilayah kerja Puskesmas glumpang Tiga tahun 2020
adalah 8715 jiwa, dengan rincian per desa seperti dalam tabel berikut.

Tabel 2. Data jumlah penduduk di wilayah kerja Puskesmas Glumpang Tiga


Tahun 2020 .
NO NAMA DESA/ JUMLAH TOTAL
KELURAHAN PENDUDUK
L P
1. Meunjee 489 760 1249
2. Kumbang kupula 199 193 392

3. Pulo Gajah mate 118 127 245

4. Tufah jelatang 279 270 549

5. Ketapang mesjid 226 214 440

6. lambaro 512 530 1042

7. Pulo lon/p.dayah 371 346 717

8. Jurong pande 417 435 852

9. Neurok 267 291 558

10. Blang tunong 193 203 396

11. Blang pueb 163 168 331

12. Dayah kp.pisang 308 328 636

13. Kampong jumpa 271 274 545

14. Pulo batee 387 376 763

Jumlah 4200 4515 8715

Berdasarkan tabel di atas menunjukkan bahwa penduduk jenis kelamin


perempuan lebih banyak dibanding dengan jenis kelamin laki - laki. Adapun
distribusi penduduk terbanyak terdapat pada desa Meunjee

3. SARANA PELAYANAN KESEHATAN


Secara umum jumlah sarana pelayanan kesehatan yang berada di wilayah kerja
Puskesmas Glumpang Tiga tahun 2020 dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 3. Jenis sarana fasilitas kesehatan.


NO JENIS SARANA YAN KES JUMLAH KETERANGAN
1 RSU PEMERINTAH 0
2 RSU SWASTA 0
3 RS KHUSUS SWASTA 0
4 KLINIK SWASTA 0
5 PUSKESMAS 1
6 PUSLING 0
7 POSKESDES 4 3 RR, 1 RB
8 APOTEK 0
9 BIDAN PRAKTEK MANDIRI 0
10 POSYANDU 16
11 RUMAH BERSALIN 0
TOTAL 21
Sumber data: Data Profil Puskesmas Glumpang Tiga tahun 2020

Berdasarkan tabel di atas menunjukkan bahwa, sarana kesehatan terbanyak di


wilayah kerja Puskesmas Glumpang Tiga adalah Upaya Kesehatan Berbasis
Masyarakat (UKBM) yaitu Posyandu.

4. KETENAGAAN
Kualifikasi ketenagaan berdasarkan tingkat pendidikan dan status kepegawaian di
Puskesmas Gglumpang Tiga tahun 2020 beserta jaringannya dapat dilihat pada tabel
berikut:

Tabel 4. Tingkat pendidikan.


Status Kepegawaian
No. Pendidikan
PNS NS KONTRAK BAKTI
1. Dokter Umum 3
2. Dokter Gigi 1
3. SKM 1 1 3
4. S1 Keperawatan 2
5. Akper 11 14
7. AKL 3 1
8. D3 Perawat Gigi 2
Status Kepegawaian
No. Pendidikan
PNS NS KONTRAK BAKTI
9. AKZI 1 2
10. S1/D4 Kesling 1
11. AKBID 16 13
12. Prakarya 1
13. Analis Kesehatan 1 1
14. D3 Farmasi 2
S1 Farmasi 1
15. Nutrisionis 2
17. Kebersihan 1
18. Sopir 1
19. Penjaga Malam 1
JUMLAH 44 3 3 36
Sumber data: Data Kepegawaian Puskesmas Glumpang tiga tahun 2020

Berdasarkan tabel di atas menunjukkan bahwa, ketenagaan di Puskesmas


Glumpang tiga sebagian besar berstatus PNS , berpendidikan D3 dan berprofesi
sebagai Bidan dan Perawat.
5. SARANA DAN PRASARANA PENUNJANG
Bangunan gedung Puskesmas Glumpang Tiga terdiri dari satu lantai, terbagi
atas :
Tabel 5. Ruangan Puskesmas.

NO NAMA RUANG Ada / Tidak


1. Ruangan Kepala Puskesmas Ada
2. Ruangan TU Ada
3. Ruangan Aula Ada
4. Ruangan pendaftaran dan rekam medik Ada
5. Ruangan Tunggu Ada
6. Ruangan Poli Umum Ada
7. Ruangan UGD Ada
8. Ruangan Kesga Ada
9. Ruangan Kesehatan Gigi dan Mulut Ada
10. Ruangan Promosi Kesehatan Ada
11. Ruangan ASI Tidak ada
12. Ruang Farmasi Ada
13. Ruangan persalinan Tidak ada
14. Laboratorium Ada
15. Ruangan sterilisasi Ada
16. Kamar Mandi (3 petugas dan 2 pasien)
18. Gudang Umum Ada
19. Parkiran Ada
20. Ruang B3 Tidak ada
21. Ruang Imunisasi Ada
22. Ruang Sikda Ada
23. Ruang MTBS Ada
24. Ruang ISPA Ada
25. Ruang TB/Kusta Ada
26. Ruang Gizi dan PKPR Ada
Sumber data : Data Inventaris Barang Puskesmas Glumpang tiga 2020
Berdasarkan tabel di atas menunjukkan bahwa, Ruang pelayanan rawat jalan adalah
suda memenuhi jumlah ruang menurut PMK 43 2020 Tentang Puskesmas .
Pencahayaan dan penghawaan untuk semua bangunan Puskesmas dirasa
belum maksimal, karena masih diperlukan lampu penerang di semua ruangan pada
saat pelayanan.

Dalam rangka pelaksanaan program di Puskesmas beserta jaringannya


dibutuhkan sarana dan prasarana penunjang yang dapat dilihat pada tabel sebagai
berikut :

Tabel 6. Jenis sarana penunjang

Jenis Sarana Jumlah Sarana Penunjang


No.
Penunjang Tidak Ada Cukup Lebih
1. Obat obatan cukup
2. Laboratorium cukup

3 Sterilisator cukup

4 Alkes lainnya cukup

5 Genset Tidak ada


6 Ambulance cukup

Sumber data : Data Inventaris Barang Puskesmas glumpang tiga2020


Berdasarkan PMK No 43 Tahun 2020, maka Alat Kesehatan yang sama
sekali belum terpenuhi adalah : Genset

BAB III
EVALUASI

Evaluasi dilakukan dengan menggunakann indikator-indikator keberhasilan untuk


tiap kegiatan baik pada program-program UKM Essensial.UKM Pengembangan maupun
pelayanan Klinis (UKP ).Evaluasi dilakukan baik bulan,tribulan,persemester dan tahunan.
Evaluasi kinerja dipuskesmas glumpang tiga dilakukan setiap persemester yaitu 6
bulan sekali.

BABA IV
PENUTUP

Rencana Usulan Kegiatan (RUK) ini disusun sebagai bahan bagi Dinas Kesehatan
Kabupaten/kota untuk menyusun rencana keja (Renja0 Tahun 2020
Rencana Usualan kegiatan ini menjadi dasar untuk penyusunan Rencana
Pelaksanaan Kegiatan (RRK) pada tahun mendatang setelah ada penentapan DPA dari
Dinas Kesehatan Kabupaten Pidie
Rencana Usulan Kegiatan ini menjadi tolak kebersihan suatu puskesmas dengan
melihat hasil kinerja puskesmas dalam satu tahun berjalan,Buku rencana usulan kegiatan
ini semoga dapat menjadi pedoman bagi puskesmas dalam meningkatkan kinerja maupun
manajemen puskemas.
DAFTAR HADIR RAPAT PERENCANAAN TINGKAT PUSKESMAS
GLUMPANG TIGA TAHUN 2020

Tanggal 14 Desember 2020

N
o NAMA JABATAN TANDA TANGAN
1 dr.Kamisahri   1.
2 dr.Siti Husna   2.
dr.Erlina
3 Maharani   3.
4 Murniati   4.
5 Zubaidah Hs   5.
6 Yusriah   6.
7 Yusnidar   7.
8 Fitriana   8.
9 Irmanazari   9.
10 Mukhlis   11.
11 Misrianti   12.
12 Desra Rosmalia   12.
13 Syamsidar   13.
NOTULEN RAPAT PERENCANAAN PUSKEMAS

Hari/Tanggal : Senin 14 Desember 2020


Waktu : 09.00 Wib-Selesai
Tempat : Ruang Aula Puskesmas Glumpang Tiga
Agenda Rapat : Ka.Puskesmas,KTU,Tim PTP,Penjab Puskesmas,Pengelola Program,
Kepala Ruangan.

1.Jalannya Rapat PTP I :


Pembukaan.
Rapat dilakukan pada pukul 09.00 WIB,dalam ruangan Aula Puskesmas Glumpang
Tiga dibuka oleh Kepala Puskesmas Glumpang Tiga dengan agenda pembahasan sbb:
a. Pengumpulan Data
b. Membahas Visi,Misi,motto,Tujuan,Tata Nilai Puskesmas.
c. Membahas hasil PIS-PK 2020
d. Membahas masukan dari Lintas Sektor 2020
e. Membahas hasil cakupan kinerja program Tahun2020.
2.Arahan Kepala Puskesmas.
Untuk tahap awal dapat merencanakan kegiatan pada Tahun 2020 maka perlu adanya
kontruksi dari semua pihak baik lintas sektor program maupun Lintas Sektor,berupa
masukan-masukan,saran dan data pendukung seperti data cakupan kinerja program pada
Tahun 2020
a. Pengumpulan Data.
- Data yang berasal dari kinerja tahun 2020
- Data profil Puskesmas Glumpang Tiga
- Data Tenaga Kerja dan Data yang lain yang dibutuhkan.

b. Membahas tentang Visi,Misi,Motto,Tujuan,dan Tata Nilai Puskesmas Glumpang


Tiga yang diwujudkan dalam kegiatan pelayanan di puskesmas.

c. Hasil PIS-PK 2020


Membahas hasil survey rumah sehat dengan pendekatan keluarga ( PIS-PK ) yang
dilaksanakan pada bulan November 2017 di desa Labuy sebagai Pilot Projek,di
dapati bahwa:
- Masih terdapat 41,1 % anggota keluarga yang merokok.
- Penderita Gangguan jiwa sebanyak 75 % yang tidak berobat teratur.
- Penyakit tidak menular umumnya pada lansia sebanyak 39,7 % tidak atau
belum berobat dengan teratur.
d. Pembahasan Hasil Masukan sari Lintas Sektor 2020
Pada tanggal 23 November 2017 dilakukan pertemuan Lokmin Lintas Sektor yang
dihadiri oleh Muspika,Mukim dan Geuchik di wilayah kecamatan Glumpang
Tiga,Dalam rapat tersebut banyak masukan yang diperoleh baik dari Muspika
maupun Mukim dan Geuchik,berupa permintaan untuk melakukan penyuluhan
Gizi,Penyuluhan ibu daan Anak,Foging,penambahan Ruang Pelayanan
Masukan pada rapat lintas sektor bisa menjadi bahan pertimbangan puskesmas
Glumpang Tiga untuk merencanakan kegiatan kedepan dan sekaligus mendapat
gambaran akan keinginan masyarakat tentang pelayanan kesehatan yang
dibutuhkan.
e. Hasil Cakupan kinerja Program 2020
Setelah data dari setiap program tahun2020 terkumpul semua Tim PTP maka untuk
pembahasan dilakukan pada rapat atau pertemuan pertama dengan hasil capaian sbb:
Untuk Kegiatan Promkes Capai yang di dapat (73%),Bayi Mandapat Asi Esklusif
(53%), Upaya Kesehatan Yang bersumber Masyarakat (33%),Penyuluhan Napza
(91%),Pendataan Indonesia Sehat ( PIS-PK dan SMD 39%),kesehatan
Lingkungan/penyehatan Air (78%),Hygiene sanitasi Makanan dan Minuman
(100%),Penyehatan pembuangan sampah dan Limbah (100%),penyehatan
Lingkungan Pemukiman dan Jamban Keluarga (35,4%),Pengawasan Sanitasi
tempat-tempat umum (70,3%),pengawasan Tempat Pengelolaan Pestisida
(75,0),Pengendalian Vektor ( 65,2%),Kesehatan Ibu (84%),Kesehatan bayi
(73,4%)Upaya Kesehatan Balita dan Anak Prasekolah (77%),Upaya Kesehatan
Anak usia sekolah dan Remaja (93%),Pelayanan Keluarga Berencana
(23,2%),Pelayanan Imunisasi (51.3%),Diare (43%),K3JH (100%),Pelayanan
kesehatan lansia (38,2%),Pelayanan kesehatan dengan gangguan Jiwa Berat
(23,7%),Pelayanan Kesehatan Tradisional (100%),Pelayanan kesehatan
Olahraga(100%),Pelayanan kesehtan Kerja (100%),Krisis Kesehatan (100%),Upaya
Pengobatan (44,7%),Pemeriksaan Laboratorium (100%)

Kesimpulan.
1. Setiap peserta rapat teah mengetahui tentang Visi,Misi,Motto,Tujuan dan Tata
Nilai Puskesmas
2. Dengan survey PIS-PK dapat memperoleh gambaran persoalan Kesehtan yang
terjadi didesa
3. Dengan masukan dari Lintas Sektor dapat menjadi gambaran akan kebutuhan
pelayanan kesehtan yang dibutuhkan masyarakat
4. Penjab dab pengelola program sudah mendapat gambaran hasil Cakupan Kinerja
Puskesmas selama tahun 2020
5. Rapat akan Dilanjutkan pada minggu depan.

Demikian notulen rapat ibi dibuat,kemudian rapt ditutup oleh kepala Puskesmas
Glumpang Tiga Kabupaten Pidie.

Atas Nama Peserta Rapat


Kepala Puskesmas Glumpang Tiga,

dr.Kamisahri
Nip,199

Anda mungkin juga menyukai