Latihan Soal Ukom Pertemuan 1

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 9

Latihan soal ukom pertemuan 1 ( KMB )

1. Obat antihipertensi diresepkan untuk klien dengan hipertensi. Klien mengatakan pada
perawat bahwa ia akan memilih obat herbal untuk membantu menurunkan tekanan
darahnya. Manakah dari pernyataan perawat berikut ini yang paling penting untuk
disampaikan kepada klien?
A. Obat herbal tidak aman dan sebaiknya tidak digunakan”
B. Saya akan mengajarkan anda cara pengukuran tekanan darah sehingga dapat
dimonitor dengan ketat”
C. Anda harus menemui dokter lebih dahulu sebelum mengkonsumsi obat herbal”
D. Jika anda mengkonsumsi obat herbal, anda harus mengukur tekanan darah secara
teratur”
E. Jika anda yakin obat herbal dapat menurunkan tekanan darah, silahkan digunakan”

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 001


Jawaban :C
Rasional: Walaupun obat herbal mungkin mempunyai manfaat, namun tidak semua aman
untuk dikonsumsi. Klien yang dirawat dengan obat konvensional harus disarankan untuk
menghindari obat herbal yang mempunyai efek yang sama. Karena kombinasi dapat
menimbulkan reaksi yang berlebihan atau interaksi obat yang tidak diketahui. Untuk itu
perawat menyarankan klien untuk mendiskusikan penggunaannya dengan tenaga ahli
kesehatan.

Strategi Mengerjakan Soal: Catat yang paling penting. Abaikan pilihan jawaban A terlebih
dulu karena adanya kata pendek tertutup yaitu ‘tidak pernah’, kemudian abaikan pilihan
jawaban B dan D karena sama, sedangkan E juga harus dihindari karena klien mendapatkan
pengobatan secara konvensional.

2. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 002


Seorang klien dibawa ke unit gawat darurat oleh tim ambulan setelah mengalami
pingsan dirumahnya. Resusitasi jantung paru telah dilakukan namun tidak berhasil.
Istri klien mengatakan kepada perawat bahwa klien adalah seorang pendonor organ
tubuh dan mata korban sudah didonasikan. Manakah tindakan yang harus dilakukan
perawat selanjutnya?
A.Letakkan verban kering yang steril pada kedua mata almarhum
B.Hubungi Yayasan Donor Nasional untuk memastikan bahwa klien adalah pendonor.
C.Tutup kedua mata klien., tinggikan kepala tempat tidur, dan letakkan kantung es
kecil
D.Minta istri klien untuk mendapatkan dokumen legal mengenai donasi organ dari
pengacara
E.Lakukan persiapan pembedahan untuk penagmbilan kornea mata

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 002


Jawaban :C
Rasional: saat seorang pendonor kornea meninggal dunia, tetes mata antibiotik dapat
diresepkan dan diteteskan. Kedua mata ditutup dan letakkan kantung es kecil pada kedua
mata tersebut. Kepala tempat tidur dinaikkan sampai 30 derajat untuk mencegah udem.
Dalam 2 sampai 4 jam, bola mata dikeluarkan. Kornea bisa ditransplasi dalam 24 sampai 48
jam. Pilihan jawaban A salah karena verban tidak dipasang. Bebrpa protokol donor organ
menggunakan balutan yang dibasahi cairan fisiologis. Pilihan jawaban B bukan tindakan
yang harus segera dilakukan. Dan seharusnya klien juga menandatangani kartu donor., atau
menvcamtumkan keinginannya semasa masih hidup dalam SIM (surat izin mengemudi) milik
pendonor. Dokumen legal tambahan harus dilengkapi. Prosedur-prosedur resmi mengenai
perawatan donor.

Strategi Mengerjakan Soal: catat kata strategis ‘selanjutnya’. Juga catat pokok masalah
terkait persiapan kornea dan donasi kornea tersebut. Hal ini akan membantu membuang
pilihan jawaban B, D, dan E. Dari pilihan tersebut, pikirkan tentang efek grafitasi dan
terjadinya edema dan atur bagian kepla tempat tidur dan sudut elevasi.

3. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 003


Seorang perawat sedang merawat klien setelah tindakan mastektomi. Klien
mengatakan lengannya mengalami pembengkakan. Kondisi ini menunjukkan bahwa
klien mengalami komplikasi yang tidak diharapkan akibat pembedahan. Apakah
prinsip etik yang gagal dipertahankan berdasarkan kasus tersebut?
A. Otonomi
B. Berbuat baik
C. Ketaatan
D. Mencegah kematian
E. Kerahasiaan

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 003


Jawaban :B
Rasional: Udema lengan pada area yang dioperasi adalah komplikasi setelah tindakan
mastektomi yang dapat terjadi segera, berbulan-bulan, atau bahkan bertahun-tahun setelah
pembedahan. Komlpikasi ini sering terjadi pada klien post mastectomy dan merupakan
kondisi yang tidak diharapkan. Upaya agar tidak terjadi komplikasi relevan dengan prinsip
berbuat baik dan tidak merugikan pada klien. Adanya komplikasi edema pada lengan dapat
mengakibatkan penurunan fungsi lengan tersebuat yang berarti hasilnya tidak baik. Pilihan
yang paling tepat adalah prinsip berbuat baik yang gagal dipertahankan.

Strategi Mengerjakan Soal: Ingat pokok masalah, komplikasi mastektomi adalah akibat yang
tidak diharapkan dari suatu tindakan mastektomi. Pilihan B adalah prinsip berbuat baik yang
harus dipertahankan dalam situasi apapun.

4. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 004


Seorang klien dengan BPH (beign prostatic hypertrophy) sedang menjalani operasi
TURP (transunethral resection of the prostate) dan mendapatkan irigasi kandung
kemih. Sebelum tindakan dilakukan, perawat bedah memberikan penjelasan dan
meminta persetujuan klien. Apakah nilai etik utama yang menjadi pedoman perawat
dalam tindakan tersebut?
A. Keadilan
B. Kebebasan
C. Mendahulukan kepentingan orang lain
D. Persamaan hak
E. Harga diri manusia

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 004


Jawaban :B
Rasional: TURP merupakan tindakan invasif yang beresiko untuk terjadinya komplikasi.
Penjelasan sebelum pembedahan dilakukan untuk memberikan kesempatan klien mengambil
keputusan terbaik bagi dirinya. Informed consent adalah persetujuan yang diberikan klien
setelah pemberian informasi, merupakan salah satu bentuk penerapan nilai kebebasan. Klien
bebas membuat keputusan untuk menerima atau menolak tindakan bagi dirinya.

Strategi Mengerjakan Soal: Pengetahuan mengenai pokok masalah , nilai etis utama yang
menjadi pedoman perawat dalam bertindak.

5. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 005


Seorang perawat sedang memberikan penjelasan kepada klien untuk persiapan pulang
pada klien dengan kanker prostat setelah tindakan prostatectomy. Penjelasan yang
diberikan agar klien tidak mengangkat barang dengan bobot lebih dari 10 kg selama
minimal 6 minggu. Apakah diagnosa keperawatan yang relevan dengan rencana
tersebut?
A. Resiko gangguan cairan
B. Gangguan aktivitas dan istirahat
C. Resiko komplikasi pendarahan
D. Resiko gangguan mobilitas fisik
E. Gangguan eliminasi urine

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 005


Jawaban :C
Rasional: Untuk mencegah mengangkat beban yang lebih dari 10 kg selama minimal 6
minggu merupakan penjelasan yang tepat bagi klien pasca prostatektomi untuk mencegah
komplikasi pendarahan. Pilihan C adalah diagnosis yang relevan dengan rencana tersebut.
Pilihan A, B, D, dan E disingkirkan karena tidak ada data dan rencana yang relevan dengan
diagnosis tersebut.

Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada pokok masalah, diagnosis yang relevan dengan
penjelasan pasca prostatektomi.

6. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 006


Seorang klien yang dirawat dengan diabetes mellitus tipe I mendapat NPH dan regular
insulin 2 jam yang lalu pada pukul 7.30. klien memanggil perawat dan melaporkan
bahwa ia merasa lapar, gemetar dan lemas. Klien makan pagi pada pukul 08.00 dan
akan makan siang. Perawat harus membuat daftar urutan prioritas tindakan. Susunlah
urutan tindakan yang harus dilakukan. Semua pilihan harus dimasukkan.
i. Periksa tanda- tanda vital klien
ii. Tes ulang kadar glukosa darah klien
iii. Periksa kadar glukosa darah klien
iv. Berikan klien setengah cangkir jus buah untuk diminum
v. Berikan klien camilan kecil yang mengandung karbohidrat dan protein
vi. Dokumentasikan keluhan klien, tindakan yang diambil dan hasilnya
Pilihan jawaban:
A. iii, iv, i, ii, v, vi
B. ii, i, iv, iii, v, vi
C. v, ii, i, iv, iii, vi
D. v, iv, iii, ii, i, vi
E. iv, iii, ii, i, v, vi

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 006


Jawaban :A
Rasional: Klien mengalami gejala hipoglikemi ringan. Jika terdapat gejala lapar, iritabel,
gemetar atau lemas, perawat pertama kali harus mengecek kadar gula darah untuk
memastikan bahwa klien mengalami hipoglikemia. Setelah dipastikan, perawat akan
memberikan 10-15 gr karbohidrat dan kemudian mengecek kembali kadar gula darah dalam
waktu 15 menit. Sementara itu, perawat akan mengukur tanda-tanda vital. Perawat akan
memberikan makanan lain yang mengandung 10-15 gr karbohidrat jika gejala klien belum
hilang. Atau sebaliknya perawat akan memberikan makanan ringan mengandung karbohidrat
dan protein jika jadwal makan selanjutnya lebih dari 1 jam dari waktu kejadian. Setelah
dilakukan tindakan dan perbaikan, status hipoglikemi, perawat akan mendokumentasikan
kejadian, tindakan dan hasil.

Strategi Mengerjakan Soal: Catat kata penting, ‘prioritas’. Fokus pada pokok masalah,
hipoglikemia. Catat bahwa klien yang dirawat dirumah sakit akan membantu anda
menentukan bahwa tindakan anda pertama adalh mengecek kadar gula darah. Setelah hal itu
selesai dilakukan, yang diperlukan selanjutnya adalah mengatasi hipoglikemia. Ingat kembali
bahwa tujuan tidak dapat ditentukan sampai perawatan yang dilakukan akan membantu anda
menseleksi dokumentasi tindakan sebagai tindakan terakhir. Berdasarkan 3 pilihan terakhir
lainnya, pilih tindakan mengukur tanda-tanda vital sebagai tindakan ketiga. Perwat tidak akan
memberikan klien makanan mengandung karbohidrat dan protein dengan segera setelah
memberikan klien 10-15 gr kandungan karbohidrat atau sebelum mengecek ulang kadar gula
darah.

7. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 007


Seorang perawat sedang merawat klien stroke dengan hemiparese dextra yang masuk
fase rehabilitasi. Saat ini perwat sedang mengajarkan klien agar dapat makan dengan
tangan kirinya dan berjalan dengan menggunkan tripot. Apakah teori utama yang
mendasari tindakan perawat dalam asuhan keperawatan tersebut?
A. Caring
B. Adaptasi,
C. Self care
D. Kebutuhan
E. Perwatan holistik

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 007


Jawaban :C
Rasional: Membntu klien yang mengalami kelumpuhan antara lain makan dengan
menggunakan tangan yang sehat dan membantu klien berjalan dengan menggunakan tripot
adalah upaya yang dilakukan perawat agar klien dapat mandiri dengan keterbatasan yang ada
pada dirinya. Perawat berupaya memandirikan klien sehingga dia dapat melaksanakan
aktivitas tanpa bantuan setelah pulang dari rumah sakit.

Strategi Mengerjakan Soal: Catat kata-kata penting, ‘utama’. Jawaban A, B, D, dan E adalah


benar, tetapi data terkait aktivitas yang dilakukan perawat kurang mendukung unuk mengarah
ke suatu teori tertentu. Pilihan jawaban yang paling tepat adalah C karena fokus asuhan
keperawatan adalah memandirikan klien sesuai teori self care dari Orem.

8. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 008


Seorang perawat menerima penugasan merawat klien. Bagaimana urutan prioritas
yang harus diterapkan berdasarkan kebutuhan klien? Susun urutan klien berdasarkan
urutan yang seharusnya terlihat. Semua pilihan harus digunakan.
i. Klien terpasang gips selama 1 hari mengeluh merasa nyeri sangat menyiksa
ii. Klien yang masuk rumah sakit 4 hari yang lalu karena MCI, mengeluh pusing
iii. Klien 3 hari postoperasi pembedahan abdomen, mengeluh nyeri saat nafas dalam
iv. Klien 1 hari postoperasi setelah operasi ORIF (open reduction and internal
fixation) pada pergelangan tangan mengeluh nyeri pada area pemasangan pin
v. Klien yang dipindahkan dari ruang ICU, 1 hari postoperasi CABG (coronary artery
bypass graft), mengeluh nyeri pada area insisi.
Pilihan Jawaban:
A. i, ii, iv, iii, v
B. i, iv, iii, v, ii
C. i, v, ii, iv, iii
D. ii, iv, iii, i, v
E. ii, iv, i, v, iii
Kunci & Pembahasan Latihan UKOM Perawat KMB 008
Jawaban :C
Rasional: Setiap klien ini dalam keadaan nyeri dan memerlukan pengkajian dan
perawatan. Klien dengan nyeri luar biasa (nyeri berat) perlu dikaji terhadap terjadinya
kompartemen sindrom. Bila tidak ditangani akan cepat mengalami kecacatan.
Selanjutnya klien yang baru dipindahkan seharusnya dikaji karena klien ini sehabis
menjalani prosedur bedah mayor satu hari sebelumnya dan sedang merasa nyeri.
Klien yang mengalami pusing perlu dikaji kemudian untuk memastikan apakah
pusing karena disebabkan oleh hipertensi. Klien dengan keluhan nyeri pada area
insersi pin setelah operasi ORIF pada pergelangan tangan mempunyai kebutuhan
prioritas setelah 3 hari pasca operasi klien merasa nyeri saat napas dalam.

Strategi Mengerjakan Soal: Gunakan prinsip ABC- airway, breathing, circulation- pada kasus
ini, focus pada system sirkulasi. Klien yang paling beresiko adalah klien dengan potensi
masalah sirkulasi, kompartemen sindrom. Klien memerlukan pengkajian segera. Selanjutnya
fokus pada diagnosa klien yang lain yang diprioritaskan berdasarkan prosedur yang telah
dilakukan.
9. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 009
Seorang perawat ditugaskan untuk merawat 5 orang klien dan menghabiskan
waktunya unuk merawat 1 orang diantaranya yang baru kembali dari kamar bedah.
Perawt tidak minta asisten dan tidak memonitor kliennya yang lain. Pada sinag hari,
salah seorang kliennya turun dari tempat tidur tanpa bantuan dan jatuh dari tempat
tidur, sehingga lengannya patah. Manakah perilaku perwat yang menggambarkan
negligence?
A. Perawat melakukan asuhan keperawatan kepada 4 orang klien.
B. Perawat tidak mengecek secara teratur klien lain
C. Membiarkan klien turun dari tempat tidur
D. Menghabiskan sebagian besar waktunya merawat salah seorang klien yang baru
kembali dari kamar bedah
E. Tangan klien yang mengalami patah

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 009


Jawaban : B
Rasional: Perawat dapat dituntut dengan tuntutan malpraktik, karena gagal memenuhi
tugasnya sehingga menyebabkan orang lain dalam bahaya. Perawat juga dapat dituntut
dengan tuntutan negligence karena perbuatan pengabaian klien. Hati-hati juga tindakan
pengabaian yang menimbulkan bahaya bagi orang lain. Perawat yang tidak melakukan
monitoring secara teratur berarti gagal melakukan tugas dan kewajibannya terhadap klien
yang mengakibatkan klien trauma.

Strategi Mengerjakan Soal: catat informasi pada pertanyaan dan fokus pada pokok masalah,
tanggunga jawab perawat kepada klien. Kewajiban perawat secara rutin, seharusnya
melakukan supervisi (monitoring) kepada klien. Untuk klien dengan resiko tinggi terjadinya
trauma, kegiatan supervisi tersebut harus lebih ditingktkan lagi dengan melibatkan peran
sertaaktif klien untuk meminta bantuan jika akan turun dari tempat tidur, meminta bantuan
asisten perawat untuk memantau klien atau pengawasan bersama keluarga.

10. Soal Latihan UKOM Perawat KMB 010


Seorang perawat sedang merawat klien yang baru kembali dari kamar bedah untuk
tindakan perbaikan fraktur lengan. Klien mengeluh nyeri berat pada lengan dan juga
terasa baal pada tangannya. Perawat mencatat bahwa jari klien tampak pucat dan nadi
pada tangan tersebut sangat lemah. Perawat berusaha untuk menghubungi dokter
bedah beberpa kali, tetapi tidak ada jawaban. Siapa yang harus dihubungi perawat saat
ini?
i. Perawat penanggung jawab
ii. Pengawas
iii. Administrator rumah sakit
iv. Pengawas dokter bedah
v. Perwakilan media lokal
Pilihan jawaban:
A. i, ii, iv
B. ii, iii, v
C. iii, iv, v
D. i, ii, iii
E. ii, iii, iv

Kunci & Pembahasan Latihan KBS UKOM Perawat KMB 010


Jawaban : A
Rasional: Perawat bertanggung jawab mencarikan bantuan untuk klien ini walaupun
dokternya tidak berespons. Perawat akan segera menghubungi perawat yang bertugas,
pengawas rumah sakit, pengawas dokter bedah atau dokter bedah lain yang dihubungi oleh
perawat atas arahan dari perawat yang berwenang. Tidak perlu memberitahukan pihak
administrasi rumah sakit pada saat ini dan perawat tidak akan membertahukan media massa
lokal mengenai kondisi klien.

Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada pokok masalah, tanggung jawab perwat yang
bertugas terhadap klien. Ingat kembali bahwa hal ini merupakan tanggung jawab perawat
mencarikan bantuan walaupun dokternya tidak berespons. Berfokus pada informasi dalam
pernyataan akan membantu anda menentukan siapa yang harus dihubungi dan diberitahu
pada situasi tersebut.

Anda mungkin juga menyukai