Anda di halaman 1dari 2

Dalam dunia hukum , kita mengenal berbagai hal yang berkaitan dengan hukum itu

sendiri . mulai dari pengertian,asas-asas, sistem dan masih banyak lagi istilah-istilah
hukum yang lainnya. Disini kami sebagai penulis akan mencoba untuk membahasnya
dalam mata kuliah sistem hukum di indonesia, adapun dalam makalah ini kami akan
membahas tentang asas-asas hukum dan sistem hukum dan hal-hal yang berhubungan
dengannya, bagaimana suatu sistem hukum dapat dipatuhi oleh masyarakat dan tetap
menjaga perdamaian dan keadilan didalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Karena
asas-asas dan sistem hukum pada perinsipnya adalah mengatur bagaimana didalam
masyarakat tidak selalu terjadi konflik, apa yang harus dilakukan agar tidak terjadi
konflik, dan kalaupun terjadi bagaimana cara menyelesaikan konflik tersebut

A. Asas-Asas  Hukum

1. Pengertian Asas Hukum

Asas hukum adalah aturan dasar dan prinsip-prinsip hukum yang abstrak dan pada
umumnya melatarbelakangi peraturan konkret dan pelaksaan hukum. Beberapa sarjana
memberikan definisi atau pengertian dari asas hukum sebagai berikut:

a. Bellefroid, menyatakan asas hukum adalah norma dasar yang dijabarkan dari hukum
positif dan yang oleh ilmu hukum tidak dianggap berasal dari aturan-aturan yang lebih
umum. Asas hukum umum merupakan pengendapan dari hukum positif.

b. Eikema Hommes, asas hukum bukanlah norma-norma hukum konkret, tetapi ia


adalah landasan yang kuat dan yang paling luas bagi lahirnya peraturan hukum yang
berlaku. Asas hukum adalah dasar-dasar atau petunjuk arah dalam pembentukan hukum
positif.

c. Satjipto Rahardjo, menyatakan bahwa asas hukum adalah unsur yang penting dan
pokok dari peraturan hukum. Asas hukum adalah jantungnya peraturan hukum karena ia
merupakan landasan yang paling luas bagi lahirnya peraturan hukum.

d. P.sholten. asas hukum adalah kecendrungan-kecendrungan yang disyaratkan oleh


pandangan kesusilaan kita pada hukum dan merupakan sifat-sifat umum dengan
keterbatasannya sebagai pembawaan yang umum itu, tetapi harus ada. Dari beberapa
rumusan pengertian asas-asas hukum diatas, ternyata bahwa asas-asas hukum adalah
dasar-dasar yang terkandung dalam peraturan hukum.

B. Asas Demokrasi

Pengertian Asas Demokrasi Asas Demokrasi adalah asas yang menekankan pada


pentingnya pers untuk mampu bersikap demokratis. Dalam hal ini, pers wajib
memberikan kesempatan yang sama bagi semua pihak secara adil dan proposional serta
tidak memihak. Hal ini sangat penting untuk menjaga netralitas pers dalam menjalankan
fungsi dan peranannya, meskipun pers dapat mengundang unsur promosi, namun tidak
boleh dijadikan sebagai alat propaganda terlebih lagi oleh kelompok tertentu yang
memilikimuatanpolitis.
Hal yang harus diperhatikan dalam pelaksanaan asas demokrasi sebagai berikut.

 Harus jujur dan berimbang.


 Harus mencakup dua sisi (cover both side).
 Pers bisa berisi promosi namun pers tidak boleh dijadikan sebagai alat
propaganda.

Anda mungkin juga menyukai