Anda di halaman 1dari 1

BLEFARITIS

No. Dokumen :
No. Revisi :
SOP
Tanggal Terbit :
Halaman : 1/1
Ditetapkan oleh Kepala UPTD dr. H.Bonbon Sahroni
Puskesmas DTP Manonjaya NIP. 1981042 201001 1 016

Blefaritis adalah radang pada tepi kelopak mata (margo palpebra) dapat
Definisi disertai terbentuknya ulkus/ tukak pada tepi kelopak mata, serta dapat
melibatkan folikel rambut.
Keputusan Menteri Kesehatan No. 514 Tahun 2015 tentang Panduan
Referensi Praktik Klinis Bagi Dokter Di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Tingkat
Pertama
Pasien datang dengan keluhan gatal pada tepi kelopak mata. Dapat
disertai keluhan lain berupa merasa ada sesuatu di kelopak mata, panas
Anamnesis
pada tepi kelopak mata dan kadang-kadang disertai rontok bulu mata.
Selama tidur, sekresi mata mengering sehingga ketika bangun kelopak
mata sukar dibuka.
a. Kondisi kulit seperti dermatitis seboroik.
Faktor resiko b. Higiene dan lingkungan yang tidak bersih.
c. Kesehatan atau daya tahan tubuh yang menurun.
a. Skuama atau krusta pada tepi kelopak.
b. Tampak bulu mata rontok.
c. Dapat ditemukan tukak yang dangkal pada tepi kelopak mata.
Pemeriksaan Fisik
d. Dapat terjadi pembengkakan dan merah pada kelopak mata.
e. Dapat terbentuk keropeng yang melekat erat pada tepi kelopak
mata; jika keropeng dilepaskan, bisa terjadi perdarahan.
Pemeriksaan penunjang Tidak diperlukan
Diagnosis Penegakan diagnosis dari anamnesis dan pemeriksaan fisik
a. Memperbaiki kebersihan dan membersihkan kelopak dari kotoran
dapat menggunakan sampo bayi.
b. Kelopak mata dibersihkan dengan kapas lidi hangat dan kompres
hangat selama 5-10 menit.
Penatalaksanaan
c. Apabila ditemukan tukak pada kelopak mata, salep atau tetes mata
seperti eritromisin, basitrasin atau gentamisin 2 tetes setiap 2 jam
hingga gejala menghilang.
Kriteria Rujukan Apabila tidak membaik dengan pengobatan optimal.
a. Memberikan informasi kepada pasien dan keluarga bahwa kulit
kepala, alis mata, dan tepi palpebra harus selalu dibersihkan terutama
Konseling dan Edukasi
pada pasien dengan dermatitis seboroik.
b. Memberitahu pasien dan keluarga untuk menjaga higiene personal dan
lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai